Steven Spielberg Dukung Oprah Winfrey Maju Jadi Presiden AS 2020

Wah, menurut pendapatmu tentang ini gimana?

Amerika Serikat, IDN Times - Gerakan sebagian orang Amerika Serikat untuk mendukung Oprah Winfrey menjadi calon presiden Amerika Serikat mulai menemukan momentumnya.

Setelah pidato sang mantan ratu talk show di acara Golden Globes hari Minggu (7/1/2018) waktu setempat, berbicara mengenai gerakan #MeToo. Gerakan ini berisi dukungan kepada kaum wanita dan kulit hitam, yang berani tampil berbicara mengenai kekerasan serta pelecehan seksual yang dialami, banyak yang mendukung gagasan menjadikannya calon presiden AS dalam pemilu 2020.

Dukungan terhadap Oprah semakin menguat setelah sutradara Steven Spielberg juga menyatakan akan mendukung gagasan ini jika Oprah memutuskan hal ini, demikian dilansir dari USA Today.

Dan dalam rangka mempromosikan film barunya berjudul The Post yang dibintangi oleh Tom Hanks dan Meryl Streep, Steven Spielberg memberikan wawancara eksklusif pada The Guardian, seperti berikut.

1. Oprah Winfrey adalah duta empati

Steven Spielberg Dukung Oprah Winfrey Maju Jadi Presiden AS 2020twitter.com/@WAdailyreport

Saat ini negaranya sangat membutuhkan empati dan Oprah memiliki kelebihan berdasarkan pengalaman selama 35 tahun di acara televisi, bergaul dengan berbagai kelas sosial dan membangun hubungan dalam ideologi yang berbeda, serta orang-orang yang memiliki berbagai sudut pandang berbeda.

2. Oprah bisa belajar sambil bekerja

Steven Spielberg Dukung Oprah Winfrey Maju Jadi Presiden AS 2020twitter.com/@NewsDingo

Steven Spielberg membantah pendapat bahwa Oprah tidak memiliki keahlian menjadi presiden AS, dan membandingkannya dengan presiden AS saat ini yang juga tidak memiliki pengalaman politik.

Yang dibutuhkan saat ini adalah seseorang mindful dan empathetic untuk duduk di Gedung Putih yang dapat mengerti dan mendahulukan orang daripada pendapat mereka mengenai kekuasaan.

Beberapa presiden terdahulu juga belajar sambil bekerja seperti Bill Clinton dan Barack Obama.

3. Presiden selanjutnya harus menjadi presiden rakyat

Steven Spielberg Dukung Oprah Winfrey Maju Jadi Presiden AS 2020twitter.com/@Chris_1791

Ditanyai mengenai keseriusannya dalam mendukung Oprah, Steven Spielberg menyatakan sangat serius. Dia ingin agar presiden AS berikutnya adalah presiden dari dan untuk rakyat.

y d margalay Photo Verified Writer y d margalay

Happiness is a conscious choice, not an automatic response

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya