5 Fakta Unik Ringtail Cat, Kerabat Rakun yang Imutnya Bak Boneka

Mata hitam bulat dan tubuh mungilnya menggemaskan!

Melihat binatang lucu bak boneka pasti membuat orang gemas dan pengin memiliharanya. Selain kucing, anjing atau kelinci, ada jenis binatang lain yang gak kalah lucu lho. Binatang ini datang dari keluarga rakun yang bernama Ringtail Cat atau dikenal juga sebagai Ring Tailed Cat. 

Penampilannya sangat imut dengan buntut bercincin hitam serta mata besar yang bulat. Selain itu masih ada lagi fakta unik dari Ringtail Cat yang menarik untuk diketahui!

1. Memiliki bentuk yang berbeda dari rakun 

5 Fakta Unik Ringtail Cat, Kerabat Rakun yang Imutnya Bak Bonekanews.ucdenver.edu

Berbeda dari kerabatnya, Ringtail Cat memiliki penampakan yang lebih menggemaskan. Ringtail Cat punya bentuk telinga besar, mata hitam bulat dan corak putih pada bagian luar matanya. 

Ciri khasnya adalah ekor panjang dengan motif cincin hitam putih dengan bulu yang lebat seperti kucing dan panjangnya bahkan bisa melebihi setara dengan badan mereka sendiri. Ini yang menyebabkan nama rakun ini memiliki unsur "cat".

2. Endemik asli daerah kering di Amerika Utara   

5 Fakta Unik Ringtail Cat, Kerabat Rakun yang Imutnya Bak Bonekadancingpelican.com

Ringtail Cat memiliki nama lain kucing penambang karena sering ditemukan di daerah penambangan untuk mencari makanannya berupa tikus dan juga kucing luwak sebab mereka akan mengeluarkan bau busuk seperti luwak saat berada merasa terancam. 

Habitat asli Ringtail Cat berada di Amerika Utara, tepatnya di daerah kering sperti gurun. Di daerah asalnya Ringtail Cat bisa tumbuh hingga mencapai bobot 1 kg dengan panjang tubuh 80 - 100 cm.

3. Hewan nokturnal yang pemalu terhadap manusia  

5 Fakta Unik Ringtail Cat, Kerabat Rakun yang Imutnya Bak Bonekanature.org

Ringtail Cat termasuk hewan nokturnal yang aktif bergerak di malam hari. Pada saat itu hewan omniora ini mencari makanan dan menghabiskan sisa waktunya dengan merawat dirinya. Perilaku Ringtail Cat saat merawat diri mirip dengan kucing, menjilat-jilat bulu,  telinga dan wajahnya. 

Baca Juga: 10 Hewan dengan Indra Pendengaran Terbaik, Superpower Dunia Satwa

4. Pemanjat lincah yang bisa hidup dimana saja  

5 Fakta Unik Ringtail Cat, Kerabat Rakun yang Imutnya Bak Bonekacentexwildlifecontrol.com

Ringtail Cat tidak memiliki sarang khusus karena hidup secara berpindah-pindah. Hal ini dilakukan demi menghindari para predator. Terlebih lagi jika musim kawin tiba, para ibu Ringtail Cat harus menjaga bayi yang baru bisa beraktivitas bebas setelah dua bulan.

Mulai dari celah batu, hutan pinus hingga padang pasir, menjadi pilihan destinasi rumah nyaman bagi hewan lincah yang dapat memutar kaki belakangnya hingga 180 derajat tersebut.

5. Keberadaan Ringtail Cat yang terancam   

5 Fakta Unik Ringtail Cat, Kerabat Rakun yang Imutnya Bak Bonekasandiegozoo.org

Populasi Ringtail Cat termasuk yang terancam karena tren fesyen menggunakan bulu binatang, serta kerusakan habitat dan ganasnya perburuan para predator seperti serigala, burung hantu, bobcat dan saudaranya, rakun. 

Itu dia beberapa fakta menarik dari Ringtail Cat yang keberadaannya jarang disadari. Gimana menurut kalian, menggemaskan banget gak nih? Semoga populasinya tetap terjaga hingga anak cucu kita nanti bisa melihatnya ya!

Baca Juga: 10 Hewan dengan Indra Pendengaran Terbaik, Superpower Dunia Satwa

alys Photo Verified Writer alys

find your passion&love to life.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya