7 Fosil Paling Terkenal yang Ditemukan, Ada Manusia hingga Dinosaurus!

Fosil yang kerangkanya hampir lengkap juga ada...

Fosil menjadi salah satu wujud paling menakjubkan yang ada di dunia ini. Bagaimana tidak, material organik yang berubah menjadi batu itu berhasil memberikan manusia sekilas pandangan tentang hewan atau manusia yang pernah hidup di abad-abad sebelumnya.

Meski demikian, tidak semua fosil berhasil mendunia. Banyak aspek yang diperhitungkan oleh ilmuwan sebelum menyatakan sebuah fosil sangat menakjubkan, mulai dari kontribusinya hingga seberapa ajaib fosil ditemukan. Berikut beberapa fosil paling terkenal yang pernah ditemukan!

1. Nodosaurus

7 Fosil Paling Terkenal yang Ditemukan, Ada Manusia hingga Dinosaurus!nationalgeographic.com

Melansir Archeology World, Nodosaurus menjadi salah satu fosil dinosaurus terbaik yang pernah ditemukan. Dinosaurus yang malang ini mati sekitar 110 juta tahun yang lalu dan sudah tidak tampak seperti wujud aslinya ketika masih hidup.

Sebagian besar fosil ini terdiri dari hanya beberapa potong tulang dan gigi. Akan tetapi, temuan luar biasa ini juga berhasil menemukan kulit dan pelindung Nodosaurus dari ujung kepala hingga pinggul. Bahkan bagian bawah kakinya masih bisa terlihat.

2. Ekor dinosaurus di dalam ambar

7 Fosil Paling Terkenal yang Ditemukan, Ada Manusia hingga Dinosaurus!archaeology-world.com

Sejauh ini fosil biasanya berupa batu dingin yang keras. Namun, khusus temuan yang satu ini benar-benar menakjubkan. Berasal dari 99 juta tahun yang lalu, fosil ekor dinosaurus yang ditemukan terperangkap dalam ambar, mulai dari tulang, bulu, dan semuanya, ditemukan.

Para peneliti memprediksi kalau fosil tersebut berasal dari ekor dinosaurus yang seukuran dengan burung pipit. Ternyata ada juga dinosaurus yang ukurannya kecil!

3. Jejak kaki Laetoli

7 Fosil Paling Terkenal yang Ditemukan, Ada Manusia hingga Dinosaurus!mirror.co.uk

Biasanya penemuan fosil membuat kita selalu penasaran dengan wujud dari spesies di zaman dulu. Tapi ini berbeda, penemuan jejak kaki Laetoli pada tahun 1976 memberikan bukti konklusif bahwa nenek moyang kita pernah berjalan secara bipedal setidaknya 3,7 juta tahun yang lalu.

Jejak kaki yang luar biasa ini kemungkinan besar dibuat oleh Australopithecus afarensis yang berjalan di atas lapisan abu setelah letusan gunung berapi baru-baru ini. Hujan kemudian membasahi abu tersebut dan mengubahnya menjadi tanah liat sehingga menangkap jejak itu.

Baca Juga: Ayo, Berburu Fosil di 7 Situs Penggalian yang Resmi Diakui UNESCO Ini!

4. Homo "hobbit" floresiensis

7 Fosil Paling Terkenal yang Ditemukan, Ada Manusia hingga Dinosaurus!discovermagazine.com

Mengutip Discover Magazine, sekitar 60 ribu tahun yang lalu, ada makhluk kecil yang singgah di pulau Flores, Indonesia bersama dengan komodo. Makhluk itu rupanya merupakan manusia yang sudah punah yang dikenal secara ilmiah sebagai Homo floresiensis dan biasa disebut hobbit. Tinggi Homo floresiensis kurang dari 4 kaki atau 120 cm, dengan otak hanya sepertiga ukuran otak normal.

Namun, mereka bisa membuat alat-alat dari batu, menyembelih daging, dan entah bagaimana melintasi bermil-mil lautan. Penemuan ini berhasil mengejutkan antropolog di dunia, meskipun asal usul hobbit ini masih menjadi misteri.

5. Bocah Turkana

7 Fosil Paling Terkenal yang Ditemukan, Ada Manusia hingga Dinosaurus!nationalgeographic.org

Fosil berusia 1,6 juta tahun yang hampir lengkap dari Homo ergaster, populasi awal Homo erectus di Afrika, dianggap sebagai kerangka paling lengkap dari manusia prasejarah yang pernah ditemukan. Adapun fosil ini diberi nama Bocah Turkana.

Fosil ini ditemukan pada tahun 1984 di kawasan Turkana, Kenya. Tinggi dari fosil ini sekitar 160 cm, demikian dilaporkan oleh NBC.

6. Homo sapiens tertua

7 Fosil Paling Terkenal yang Ditemukan, Ada Manusia hingga Dinosaurus!sciencemag.org

2 tengkorak parsial dari homo sapiens atau manusia modern ditemukan dalam sebuah penggalian di Ethiopia pada tahun 1967. Pada saat itu, mereka diprediksi memiliki usia 130 ribu tahun.

Namun, pada tahun 2005 dugaan itu direvisi dan menyatakan kalau usia fosil tersebut berusia 195 ribu tahun. Alhasil, kedua fosil ini menjadi fosil tertua dari homo sapiens yang pernah ditemukan.

7. Lucy

7 Fosil Paling Terkenal yang Ditemukan, Ada Manusia hingga Dinosaurus!theconversation.com

Lucy, seorang Australopithecus afarensis yang berusia 3,2 juta tahun yang dinamai seperti lagu The Beatles 'Lucy in the Sky with Diamonds,' mungkin merupakan fosil paling terkenal di dunia. Dia ditemukan di wilayah Afar di Ethiopia pada tahun 1974 dan masih merupakan kerangka paling lengkap dari leluhur manusia yang berjalan tegak yang pernah ditemukan, dengan sekitar 40 persen tulangnya masih utuh.

Menariknya, wadah otak Lucy berukuran sama dengan ukuran milik simpanse. Kamu bisa mengunjungi Houston Museum kalau ingin melihat fosil Lucy ini.

Itulah beberapa fosil paling terkenal yang pernah ditemukan. Benar-benar menakjubkan, bukan?

Baca Juga: Niat Berburu Fosil? Ini 8 Hal Penting yang Perlu Kamu Ketahui

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya