Inilah 5 Fakta Tan Ek Tjoan, Toko Roti Tertua di Jakarta

Roti jadul nan autentik sejak 1921

Ketika kita melewati daerah Cikini, Jakarta pasti akan selalu melewati bangunan toko jadul bernama Tan Ek Tjoan. Produsen roti tertua di Jakarta ini terkenal karena resep-resep rotinya yang autentik zaman Hindia-Belanda.

Berdiri sejak 1921, roti Tan Ek Tjoan pertama menargetkan pasarnya hanya pada orang Belanda saja, namun seiring perkembangan, Tan Ek Tjoan semakin memperbanyak varian produk untuk semua kalangan. Dianggap sebagai toko roti tertua di Jakarta dan Bogor, inilah lima fakta roti Tan Ek Tjoan.

1. Awalnya dimulai di Bogor

Inilah 5 Fakta Tan Ek Tjoan, Toko Roti Tertua di Jakartapixabay.com/sendywulandh

Terkenal sebagai kedai roti legendaris di Cikini Jakarta, ternyata Tan Ek Tjoan dan Phoa Lin memulai usaha roti mereka di rumah mereka yang sederhana di Surya Kencana, Bogor tahun 1921. Kini kedai Tan Ek Tjoan di Cikini terpaksa harus tutup sejak 2015 dan pindah ke daerah Ciputat dan BSD, sedangkan yang di Bogor masih tetap di tempat lama.

2. Mencairkan ketegangan sosial antara warga negara Indonesia dan Belanda

Inilah 5 Fakta Tan Ek Tjoan, Toko Roti Tertua di Jakartainstagram.com/tanektjoan_jakarta

Ketiga ras yang sebelumnya tersekat dalam batas-batas ras, sosial dan ekonomi kini membaur berkat roti Tan Ek Tjoan. Dari interaksi antara warga pribumi yang menjajakan roti di atas gerobak dorong dan warga Belanda maupun Tionghoa yang mengonsumsinya akhirnya membangun sebuah simbiosis mutualisme yang akhirnya mendorong kedamaian antara ketiga ras tersebut. 

Baca Juga: 5 Fakta Toko Roti Tertua di Indonesia, Ada di Purwokerto Nih

3. Awalnya hanya memproduksi roti gambang

Inilah 5 Fakta Tan Ek Tjoan, Toko Roti Tertua di Jakartainstagram.com/tanektjoan.1920/

Sebagai produsen makanan pokok bagi warga Belanda, varian roti Tan Ek Tjoan tidak banyak. Hanya roti gambang yang keras namun lembut di dalam yang dulu diproduksi untuk makanan sehari-hari warga Belanda di Bogor. Kemudian untuk membuat variasi produk akhirnya muncul roti bimbam yang bertekstur lembut. Menurut Tan Kim Thay ,nama roti gambang terinspirasi dari bilah-bilah gambang dari kesenian gambang kromong yang juga merupakan perpaduan budaya Betawi dan Tionghoa.

4. Mempopulerkan roti buaya isi cokelat

Inilah 5 Fakta Tan Ek Tjoan, Toko Roti Tertua di Jakartainstagram.com/hayurangjajan

Sebelumnya, roti buaya hanya hadir di acara-acara lamaran perkawinan orang Betawi. Roti buaya itu pun homemade dan tidak beli jadi dari toko. Namun Tan Ek Tjoan kemudian mencoba menabrak tradisi Betawi dengan memproduksi roti buaya isi cokelat dan menjadi populer bahkan di kalangan orang Betawi. Walaupun begitu, Tan Ek Tjoan masih melayani pemesanan roti buaya tradisional yang keras dan tanpa tambahan rasa.

5. Roti bimbam sebagai simbol konsep yin-yang bisnis Tan Ek Tjoan 

Inilah 5 Fakta Tan Ek Tjoan, Toko Roti Tertua di Jakartainstagram.com/tanek_tjoan

Dalam memulai bisnisnya, Tan Ek Tjoan memproduksi roti gambang yang bertekstur keras sebagai produk utamanya. Namun karena permintaan roti yang bertekstur lembut muncul akhirnya Tan Ek Tjoan memproduksi roti bimbam atau roti sobek yang bertekstur lembut. Bim bam juga terinspirasi oleh filosofi yin-yang tentang keseimbangan daya keras dan daya lembut yang merepresentasikan kerasnya roti gambang dan lembutnya roti bimbam.

Sebagai makanan yang diadopsi dari budaya Eropa, roti ternyata menjadi kegemaran seluruh rakyat Indonesia. Walaupun zaman silih berganti namun untuk menemukan roti dengan resep autentik zaman kolonial, ternyata masih ada produsen roti seperti Tan Ek Tjoan.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Toko Roti ala Perancis di Bali, Enak-enak Deh!

akhmad alfan Photo Verified Writer akhmad alfan

Patience and preserverence Follow me at IG:@alfanrahadi, Twitter:@alfanrahadi and FB :@alfanrahadi. Kindly read also radioastronot.wordpress.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya