Bak Nuklir, 10 Senjata Paling Mematikan di Mitologi Hindu

Sekali guna, musuh pun rata!

Seperti dalam mitologi lainnya, dalam mitologi Hindu, peperangan adalah hal yang biasanya tak terelakkan antara kubu jahat dan kubu baik. Campur tangan para Batara pun terlihat di kedua belah pihak, sehingga terkadang sulit untuk menentukan harus memilih yang mana.

Dengan sembahyang secara khusyuk dalam waktu yang lama, para Batara memberikan berbagai anugerah kepada para tokoh agar tak terkalahkan. Salah satu yang juga diberikan adalah astra (अस्त्र), senjata supranatural dengan daya hancur kelas dewa. Bukan main, inilah 10 senjata paling mematikan dalam sejarah mitologi Hindu!

10. Vasavi Shakti

Bak Nuklir, 10 Senjata Paling Mematikan di Mitologi HinduBatara Indra memberikan Vasavi Shakti kepada Karna. (wikimedia.org)

Dikenal sebagai "Anak Panah Batara Indra", Vasavi Shakti (वासवी शक्ति) adalah senjata yang memang pusaka dari Batara Indra (इन्द्र). Hanya dapat digunakan sekali, siapa pun yang menggunakan senjata ini pasti dapat membunuh sasarannya.

Dalam kisah Mahabharata (महाभारतम्), Vasavi Shakti adalah senjata yang dipegang oleh Karna (कर्ण), salah satu petinggi Kurawa (कौरव) yang juga anak dari Batara Surya (सूर्य). Putra dari Kunti, sebenarnya Karna adalah seorang Pandawa (पांडव). Saat berperang di Kurukshetra, Karna bermaksud membunuh Arjuna (अर्जुन) dengan Vasavi Shakti.

Berkat kecerdikan Sri Krishna (कृष्ण), Karna terpaksa menggunakan Vasavi Shakti untuk membunuh Gatot Kaca (घटोत्कच), putra dari Bima (भीम). Tanpa Vasavi Shakti, Arjuna berhasil membunuh Karna di hari ke-17 perang tersebut.

9. Vajra

Bak Nuklir, 10 Senjata Paling Mematikan di Mitologi HinduBatara Indra membunuh Vritra dengan vajra. (wikimedia.org)

Alkisah, asura (असुर) bernama Vritra (वृत्र) sembahyang dan meminta agar ia tak bisa dibunuh oleh senjata berbahan kayu dan baja. Dengan anugerah tersebut, Vritra menghalau Batara Indra dari Kayangan. Meminta bantuan Batara Siwa (शिव) dan Brahma (ब्रह्मा), mereka bertiga menghampiri Batara Wisnu (विष्णु).

Batara Wisnu mengatakan kalau Batara Indra harus membuat senjata dari tulang Resi Dadhichi. Sang resi pun setuju, dan Batara Indra membuat vajra (वज्रा) dari tulang belakangnya. Vajra Indra dapat mengeluarkan petir, dan ia pun kembali untuk membunuh Vritra dan mengambil alih Kayangan.

Selain Batara Indra, Batara Guru pun konon juga memiliki vajra miliknya sendiri. Konon, vajra Batara Siwa memiliki kekuatan 100 kali lipat lebih dari vajra Batara Indra!

8. Teen Baan

Bak Nuklir, 10 Senjata Paling Mematikan di Mitologi HinduBarbarika dengan tiga anak panah Teen Baan (detechter.com)

Teen Baan (तीन बाण) adalah senjata dari Batara Siwa. Seperti namanya, Teen Baan adalah tiga anak panah yang dianugerahkan kepada Barbarika (बर्बरीक), putra Gatot Kaca, yang bertarung untuk Kurawa. Masing-masing panah memiliki tiga tujuan berbeda:

  • Panah 1: menandai sasaran
  • Panah 2: menandai mereka yang tidak perlu dibunuh
  • Panah 3: membunuh sasaran

Sesudah melaksanakan tugasnya, panah-panah tersebut akan kembali ke tempat anak panah Barbarika. Konon, Sri Krishna sendiri menguji kemampuan Teen Baan agar dapat melindungi para Pandawa dari ketepatan Teen Baan.

7. Narayanastra

Bak Nuklir, 10 Senjata Paling Mematikan di Mitologi HinduAswatama menggunakan Narayanastra. (wikimedia.org)

Narayanastra (नारायणास्त्र) adalah senjata milik Batara Wisnu saat berada dalam bentuk Narayana (नारायण). Saat digunakan, Narayanastra dapat menembakkan jutaan senjata seperti cakra, gada, dan anak panah yang tajam untuk membasmi semua musuhnya. Untuk lepas dari Narayanastra, musuh harus bertekuk lutut dan menyerah.

Dimiliki oleh Aswatama (अश्वत्थामा), ia menggunakannya untuk membunuh Pandawa. Tahu akan senjatanya sendiri, Sri Krishna menyuruh para Pandawa dan pasukannya untuk meletakkan senjatanya sehingga tak kena serang.

Sebelum Aswatama, Sri Rama (राम) juga konon adalah pemiliki Narayanastra. Senjata ini hanya bisa digunakan sekali. Jika digunakan dua kali, Narayanastra malah berbalik dan menghabisi pasukan sang pengguna.

6. Brahmastra

Bak Nuklir, 10 Senjata Paling Mematikan di Mitologi Hinduilustrasi kehancuran akibat Brahmastra (quora.com)

Sesuai namanya, Brahmastra (ब्रह्‍मास्‍त्र) adalah senjata yang dibuat oleh Batara Brahma. Tidak main-main, Brahmastra adalah salah satu senjata yang bisa menyebabkan "kiamat" saat digunakan! Brahmastra dapat memusnahkan apa pun yang disasarnya, dan tak akan ada kehidupan di area tersebut selama 12 tahun Brahma/3 triliun tahun manusia.

Brahmastra paling terkenal digunakan saat Ramayana (रामायणम्). Sri Rama menggunakan Brahmastra beberapa kali untuk menghabisi musuh hingga menghadapi Rahwana (रावण) untuk membebaskan Dewi Sita (सीता) di Kerajaan Alengka.

Konon, Sri Rama mau menggunakan Brahmastra untuk membelah laut ke Alengka. Penguasa laut Varuna (वरुण) muncul dan ingin membantu Rama saja. Harus tetap dilepaskan, akhirnya Rama menembakkan Brahmastra ke tempat yang sekarang dikenal sebagai Rajashtan, India.

5. Brahmashirsha Astra

Bak Nuklir, 10 Senjata Paling Mematikan di Mitologi HinduBrahmashirsha Astra Aswatama dan Arjuna beradu hingga harus dihentikan oleh Narada dan Vyasa. (wikimedia.org)

Varian dari BrahmastraBrahmashirsha Astra (ब्रह्मशिरा अस्त्र) dikatakan sebagai "senjata pembunuh Dewa". Memiliki empat kepala Brahma di ujungnya, Brahmashirsha Astra empat kali lebih mematikan dari Brahmastra dan dapat membuat area yang disasarnya tidak dapat dihuni selama 12 tahun Brahma.

Di Mahabharata, Aswatama dan Arjuna terkenal bertarung dengan senjata ilahi ini. Selain mereka, Karna, Drona (द्रोण), dan Resi Agniwesa (अग्निवेश) juga memiliki pusaka ini. Menurut ceritanya, saat Brahmashirsha Astra ditembakkan, terjadi hujan meteor, langit berubah menjadi api, dan segala makhluk pun gentar.

Baca Juga: Menakjubkan, 12 Senjata Dewa Populer dari Mitologi Jepang

4. Brahmanda Astra

Bak Nuklir, 10 Senjata Paling Mematikan di Mitologi Hinduilustrasi efek kehancuran Brahmanda Astra (space.com)

Versi flagship dari BrahmastraBrahmanda Astra (ब्रह्मांड अस्त्र) memiliki lima kepala Brahma di ujungnya. Selain memiliki kekuatan penghancur kelas semesta (brahmanda/ब्रह्मांड ), Brahmanda Astra juga terkenal dapat melindungi penggunanya dari Brahmastra lain.

Maharaja Kaushika sempat bertarung dan menggunakan pusaka Brahmastra melawan Maha Resi Wasista (वसिष्ठ). Tetapi, Brahmanda Astra milik Wasista mampu "menelan" Brahmastra milik Kaushika. Hasilnya, Kaushika bertobat, berdamai dengan Wasista, dan menjadi Resi Brahma Wiswamitra (विश्वामित्र).

3. Pashupatastra

Bak Nuklir, 10 Senjata Paling Mematikan di Mitologi HinduBatara Guru memberikan Pashupatastra kepada Arjuna. (wikimedia.org)

Pashupatastra (पाशुपतास्त्र) adalah senjata terkuat milik Batara Siwa. Sempat dimiliki oleh Resi Wiswamitra dan Sri Rama, Pashupatastra dapat ditembakkan dari mata, pikiran, dan panah! Tak bisa digunakan oleh orang lemah atau musuh yang lebih lemah, Pashupatastra memiliki kekuatan penghancur tiada tara.

Di Mahabharata, Arjuna bertapa untuk mendapatkan senjata ilahi, tetapi ia harus menyenangkan Batara Siwa. Singkat cerita, Arjuna terlibat perkelahian dengan seorang "pemburu". Setelah bertarung dan kalah, Arjuna sadar kalau ia tengah berhadapan dengan Batara Guru sendiri! Jadi, Arjuna memohon ampun ampun.

Salut dengan keberanian dan kemampuan memanah Arjuna, Batara Siwa pun menganugerahkan Pashupatastra. Setelahnya, Batara Indra pun mengundang Arjuna ke Kayangan dan memberinya pusaka-pusaka Dewa. Sadar dengan kekuatan penghancurnya, Arjuna tak pernah menggunakan Pashupatastra.

2. Sudarshana Chakra

Bak Nuklir, 10 Senjata Paling Mematikan di Mitologi HinduSri Krishna menembakkan Sudarshana Chakra untuk memenggal Sisupala saat upacara Rajasuya. (twitter.com/@niyogibooks)

Terlihat sebagai salah satu dari senjata utama Batara Wisnu, Cakra Sudarsana (सुदर्शन चक्र) dikatakan sebagai lambang "roda waktu". Memiliki 108 ujung berduri, Cakra Sudarsana tidak dapat dihentikan oleh apa pun dan hanya menurut pada perintah Batara Wisnu dan Siwa.

Dalam kisah Mahabharata, Batara Wisnu yang menjelma sebagai Sri Krishna memiliki Cakra Sudarsana sebagai senjata. Saat Sri Krishna dihina hingga 101 kali oleh sepupunya, Sisupala (शिशुपाल) di upacara Rajasuya (राजसूय), sang putra Basudewa (वासुदेव) melepaskan Cakra Sudarsana dan memenggal kepala Sisupala sekejap mata.

1. Trishula

Bak Nuklir, 10 Senjata Paling Mematikan di Mitologi HinduPatung Batara Guru di Mauritius lengkap dengan Trishula-nya (wikimedia.org)

Lambang Batara Siwa yang paling terkenal, Trishula (त्रिशूल) adalah salah satu senjata terkuat yang dipegang oleh Batara Guru. Konon, saat Batara Guru terlahir, Trishula sudah ada bersama dirinya! Saat dilemparkan, Trishula pasti mengenai sasaran dan tidak dapat dihentikan, kecuali oleh Batara Siwa.

Terkenal sebagai Dewa Penghancur, Batara Siwa konon akan menggunakan Trishula untuk merombak ulang dunia. Tiga ujung Trishula biasanya menjadi lambang dari tiga aspek utama dalam hidup, seperti aspek penciptaan, pemeliharaan, dan kehancuran dari Trimurti, atau aspek masa lalu, masa kini, dan masa depan. 

Trishula terkenal digunakan oleh Batara Siwa untuk memenggal kepala putranya sendiri, Vinayaka (विनायक). Untuk menghibur Dewi Parwati (पार्वती), akhirnya kepala Vinayaka diganti dengan kepala gajah, dan ia pun disebut Ganesa (गणेश), Dewa pengetahuan dan kecerdasan.

Itulah beberapa senjata ilahi yang terkenal akan daya hancurnya dalam mitologi Hindu. Tidak mudah didapatkan, butuh sembahyang yang khusyuk hingga waktu yang lama untuk menyenangkan para Dewa! Dari 10 pusaka yang disebutkan, mana yang ingin kamu gunakan kalau bisa?

Baca Juga: Selain Mjölnir, Ini 10 Senjata Terkuat di Mitologi Nordik

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya