Fakta Deadline Tak Seseram yang Kamu Bayangkan, Ini Hasil Studinya!

Studi terbaru dari para ahli mengenai mitos deadline

Jika kamu seorang karyawan, pasti kamu akan dihadapkan dengan dilema umum ini di tempat kerja, yakni deadline (tenggat waktu), dan akhirnya kamu diburu waktu untuk menyelesaikan pekerjaan secara tepat waktu.

Karena terburu-buru menyelesaikan proyek atau tugas dengan batas waktu, akhirnya kamu terpaksa untuk bekerja secara cepat dan justru menghasilkan pekerjaan yang kurang maksimal, atau pernahkah kamu meminta atasan untuk menambahkan waktu, dan menyesal karena kamu tak bisa menjadi karyawan yang kompeten?

Namun, menurut sebuah studi terbaru dari Harvard, deadline itu pilihan yang sebenarnya tidak harus kamu takutkan. Cari tahu penjelasan lengkapnya di bawah ini!

1. Peneliti menemukan perbedaan pandangan terhadap karyawan dan manajer

Fakta Deadline Tak Seseram yang Kamu Bayangkan, Ini Hasil Studinya!newsweek.com

Seperti yang dijelaskan tim peneliti di Harvard Business Review, dalam serangkaian 10 studi yang melibatkan 10.000 pekerja, mereka menemukan bahwa karyawan (terutama karyawan wanita) merasa khawatir jika terpaksa meminta perpanjangan tenggat waktu, karena menurut mereka, manajer mereka pasti akan mengecap mereka sebagai orang yang tidak kompeten dan tidak memiliki motivasi kerja.

Berbeda dengan prediksi karyawan, manajer justru menilai karyawan pria dan wanita yang meminta perpanjangan waktu tenggat, justru dianggap lebih termotivasi daripada mereka yang tidak. Manajer tidak menilai karyawan kurang kompeten kecuali karyawan itu meminta perpanjangan waktu pada kerjaan yang sangat mendesak.

2. Wanita biasanya enggan meminta perpanjangan waktu deadline-nya

Fakta Deadline Tak Seseram yang Kamu Bayangkan, Ini Hasil Studinya!lawdonut.co.uk

Peneliti juga menemukan kalau wanita biasanya merasa tidak nyaman di tempat kerja dan memosisikan diri mereka dalam bahaya jika mereka tidak terikat dengan pekerjaan. Ini membuat mereka lebih enggan untuk meminta waktu tambahan.

Tetapi penelitian justru menunjukkan fakta yang berbeda bahwa, kecuali jika seorang karyawan benar-benar terlambat mengerjakan tugasnya, biasanya sih bos akan menganggap wajar-wajar saja jika karyawannya meminta perpanjangan waktu, asalkan dirasa tidak terlalu terlambat.

3. Tak ada salahnya meminta perpanjangan waktu untuk menyelesaikan pekerjaan

Fakta Deadline Tak Seseram yang Kamu Bayangkan, Ini Hasil Studinya!entrepreneur.com

Mengingat studi yang telah dilakukan ini, dilema deadline itu tak harus ditakutkan lagi. Kecuali jika tugas atau pekerjaan itu sangat mendesak bagi bos kamu atau memang tenggat waktunya sudah melebihi batas.

Jadi sah-sah saja jika kamu meminta sedikit waktu agar bisa menyelesaikan tugas dan bernapas lega, dengan begitu kamu akan lebih termotivasi, terhindar dari stres, dan mungkin bisa membuatmu bekerja lebih baik lagi. Jadi tak usah sungkan minta waktu lebih pada atasan, asalkan jangan terlalu keseringan ya.

Baca Juga: 5 Tips Menaklukan Banyak Tugas Saat Deadline Sudah Semakin Dekat

4. Saran dari para peneliti untuk karyawan dan atasan

Fakta Deadline Tak Seseram yang Kamu Bayangkan, Ini Hasil Studinya!iqoffice.ca

Para peneliti memang menyarankan karyawan untuk tidak segan-segan meminta perpanjangan waktu, peneliti juga berpendapat kalau seharusnya para manajer harus menjelaskan kepada karyawan mereka bahwa meminta lebih banyak waktu ketika karyawan membutuhkannya merupakan hal yang wajar dan tidak boleh dipandang rendah.

Saran dari peneliti, saat memberikan tugas atau pekerjaan, manajer harus mengomunikasikan harapannya dengan jelas mengenai tenggat waktu dan apakah hal tersebut dapat disesuaikan atau tidak.

Peneliti juga mengatakan kalau bos harus lebih transparan mengenai ekstensi yamg diberikan ke karyawan dan mengizinkan karyawan untuk meminta ekstensi mereka sendiri agar karyawan bisa memahami kalau bersikap realistis dalam mengatur waktu bukanlah suatu hal yang memalukan dalam organisasi.

Nah, jadi gimana? Sudah jelas kan saran dari para ahli, berani mempraktikan?

Baca Juga: Baru Kerja di Saat Deadline, Ini 5 Kerugian yang Akan Kamu Rasakan

Amelia Solekha Photo Verified Writer Amelia Solekha

Write to communicate. https://linktr.ee/ameliasolekha

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya