Penting, Penelitian Ungkap ASI Dapat Hindarkan Stres pada Bayi

ASI berpengaruh terhadap pelepasan hormon kortisol bayi

Semua orang tahu kalau ASI sangat kaya nutrisi yang penting bagi kesehatan fisik bayi. Tapi, tahukah kamu kalau ASI juga penting bagi kesehatan mental bayi? Ya, ternyata aktivitas Ibu menyusui berdampak postif bagi tingkat stres pada bayi yang disusuinya.

Menurut hasil riset terbaru dari peneliti Amerika Serikat, ada kerterkaitan antara asupan ASI dan hormon stres pada bayi.

1. ASI mengubah struktur kimia DNA bayi

Penting, Penelitian Ungkap ASI Dapat Hindarkan Stres pada Bayithenakedscientists.com

Seperti dilansir dari Women and Infants, temuan ini didasarkan pada hasil pengamatan pada 40 bayi. Setengah dari bayi-bayi itu mendapatkan ASI pada lima bulan pertama usia mereka, sedangkan sisanya tidak mendapat asupan ASI sama sekali. Kemudian, peneliti mengukur reaktivitas kortisol (hormon yang dilepaskan tubuh ketika stres) dalam air liur bayi-bayi itu.

Setelah dilakukan pengamatan, ada perbedaan struktur kimia antara DNA bayi yang mendapatkan asupan ASI dan DNA bayi yang tidak mendapatkan ASI.

“Terjadi perubahan epigenetik pada bayi yang disusui ASI, membuat bayi tersebut lebih tahan terhadap stres dibandingkan dengan bayi yang tidak disusui ASI,” kata Lester, ahli psikiatri dari The Warren Alpert Medical School of Brown University.

2. ASI memengaruhi respon fisiologis bayi terhadap stres

Penting, Penelitian Ungkap ASI Dapat Hindarkan Stres pada Bayitadalafilforsale.net

Menyusui berkaitan dengan penurunan metilasi DNA (struktur kimia DNA) dan penurunan reaktivitas kortisol pada bayi. “Apa yang kami temukan adalah menyusui dapat mengubah aktivitas gen pada bayi, sekaligus mengatur respon fisiologis bayi terhadap stres, khususnya pelepasan hormon kortisol,” jelas Lester. Hasil riset yang dipimpin oleh Barry M. Lester ini telah diterbitkan di The Pediatrics edisi September 2018.

3. ASI mengandung zat alami yang penting bagi kesehatan fisik dan mental bayi

Penting, Penelitian Ungkap ASI Dapat Hindarkan Stres pada Bayipregnancyandbaby.com

Selain dapat mengurangi risiko stres pada bayi, ASI juga memiliki manfaat lainnya, seperti meningkatkan sistem kekebalan tubuh, mengurangi risiko penyakit pernapasan dan pencernaan, serta meningkatkan kemampuan penglihatan bayi.

ASI sangat penting bagi kesehatan fisik dan mental bayi karena ASI mengandung komposisi nutrisi yang melimpah dan mudah diserap, serta mengandung zat-zat yang secara alami dapat menenangkan bayi, mengutip Cleveland Clinic.

Jika bayi diberikan asupan ASI sesuai dengan anjuran para ahli kesehatan yaitu minimal hingga usia enam bulan, maka bayi akan memperoleh segudang manfaat ASI tersebut.

Baca Juga: 7 Makanan Terbaik untuk Ibu Menyusui, Bayi Jadi Makin Ceria!

Andes Septa Photo Verified Writer Andes Septa

The Second of Me

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya