5 Danau Tertua di Dunia, Ada di Negara Mana Saja?

Danau Zaysan merupakan danau tertua. Dimana lokasinya, nih?

Danau merupakan fenomena alam yang pastinya memiliki peran penting bagi kehidupan makhluk hidup, termasuk kehidupan manusia. Secara definisi, danau dapat diartikan dengan perairan berbentuk cekungan yang dikelilingi daratan. Danau dapat dimanfaatkan sebagai pembangkit listrik tenaga air (PLTA), sarana irigrasi, budidaya perikanan darat, hingga tempat rekreasi. 

Menariknya, terdapat beberapa danau yang diketahui sebagai yang tertua di dunia. Umur dari sederet danau ini diyakini mencapai jutaan tahun yang lalu.

Berikut 5 danau yang diketahui sebagai danau tertua yang ada di dunia. 

1. Danau Zaysan - Kazakhstan

5 Danau Tertua di Dunia, Ada di Negara Mana Saja?potret Danau Zaysan (silkadv.com)

Di negara Kazakhstan, terdapat sebuah danau seluas 1810 kilometer persegi, yaitu Danay Zaysan. Kedalaman danau ini sendiri mencapai 15 meter. Tak banyak yang tahu bahwa danau ini merupakan danau tertua yang ada di dunia. 

Para peneliti meyakini danau ini sudah terbentuk setidaknya sekitar 65 juta tahun yang lalu. Danau Zaysan juga diketahui tidak pernah mengalami kekeringan sekalipun daerah di sekitarnya mengalami kemarau yang berkepanjangan. 

Danau ini merupakan sebuah keberkahan tersendiri bagi masyarakat sekitar karena menyimpan ikan-ikan yang berlimpah seperti ikan sturgeon, gurame, sterlet, pike, dan taimen. Satu lagi yang menarik dari danau ini ialah terdapat argumen dari para peneliti bahwa danau ini bisa saja sudah ada sejak 136 juta tahun yang lalu. 

2. Danau Baikal - Rusia dan Mongolia

5 Danau Tertua di Dunia, Ada di Negara Mana Saja?potret Danau Baikal (remotelands.com)

Danau Baikal merupakan danau yang terletak di wilayah Rusia dan Mongolia. Danau ini merupakan salah satu danau terluas di dunia dengan luas yang mencapai 31.722 kilometer persegi. Kedalaman danau ini mencapai 1642 meter yang juga menjadikan danau ini sebagai salah satu yang terdalam. 

Secara statistik, volume dari danau ini ternyata merupakan 20 persen volume air yang ada di dunia. Danau Baikal diyakini sudah ada sejak 25 juta tahun yang lalu. Dengan begitu, Danau Baikal merupakan danau kedua tertua yang pernah ada di dunia. 

Di dalam danau ini juga terdapat 2000 spesies hewan dan tumbuhan. Danau ini masuk dalam kawasan yang dilindungi UNESCO sejak tahun 1996 dengan tujuan menjaga kelestarian habitat yang ada di sana. 

Baca Juga: 5 Fakta Mengerikan Danau Karachay, Danau Paling Radioaktif di Dunia

3. Danau Maracaibo - Venezuela

5 Danau Tertua di Dunia, Ada di Negara Mana Saja?potret Danau Maracaibo (worldatlas.com)

Danau Maracaibo merupakan danau tertua yang ada di Benua Amerika. Umur dari danau ini diperkirakan mencapai 20 hingga 36 juta tahun. Luas dari danau ini ialah sekitar 13.210 kilometer persegi. 

Danau Maracaibo juga cukup dalam, yaitu mencapai 60 meter. Walau disebut danau, Danau Maracaibo ternyata menerima aliran air dari Samudra Atlantik sehingga seharusnya disebut inlet. 

Danau ini berhasil menggerakkan perekonomian bagi masyarakat sekitar yang mana terdapat 20.000 nelayan yang memancing di kawasan tersebut. Tak hanya itu, danau ini ternyata juga merupakan sumber produksi minyak bagi negara Venezuela. 

4. Danau Tanganyika - Tanzania, Republik Demokratik Kongo, Zambia, dan Burundi

5 Danau Tertua di Dunia, Ada di Negara Mana Saja?potret Danau Tanganyika (floodlist.com)

Danau Tanganyika merupakan danau yang membentang 4 negara sekaligus, yaitu Zambia, Tanzania, Republik Demokratik Kongo, dan Burundi. Danau ini merupakan danau tertua yang ada di Benua Afrika. Umur dari danau Tanganyika diperkirakan mencapai 9-12 juta tahun. 

Luas dari danau ini mencapai 32.900 kilometer persegi dengan kedalaman 1470 meter. Dengan begitu, danau ini menjadi danau terluas dan terdalam kedua di dunia setelah Danau Baikal. Terdapat pula 7 pulau yang ada di danau ini dengan pulau yang terkenal ialah Pulau Kavala yang ada di wilayah Republik Demokratik Kongo. 

5. Laut Kaspia - Rusia, Turkmenistan, Azerbaijan, Kazakhstan, dan Iran

5 Danau Tertua di Dunia, Ada di Negara Mana Saja?potret Laut Kaspia (tehrantimes.com)

Secara geografis, Laut Kaspia memang seperti danau pada umumnya, yaitu dikelilingi oleh daratan. Namun, ukuran dan kedalamannya sangat mirip dengan karakteristik laut. Itulah yang membuat kawasan ini lebih sering disebut Laut Kaspia daripada Danau Kaspia. 

Laut Kaspia memiliki luas 371.000 kilometer persegi dengan kedalaman 1025 meter. Laut Kaspia diketahui sudah ada sejak 5,5 juta tahun yang lalu. Kawasan ini membentangi 5 negara sekaligu, yaitu Rusia, Turkmenistan, Azerbaijan, Kazakhstan, dan Iran. 

Nah, itu dia 5 danau yang diketahui tertua di dunia. Danau Zaysan hinggas saat ini masih dikenal sebagai danau tertua yang ada di dunia dengan umur setidaknya 65 juta tahun yang lalu. Ada pula danau yang ternyata dilindungi oleh UNESCO, yaitu Danau Baikal.

Baca Juga: 5 Surga Tersembunyi di Danau Toba, Alamnya bak di New Zealand!

Anoraga Ilafi Photo Verified Writer Anoraga Ilafi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya