5 Mahluk Unik Punya Peran Besar bagi Kesehatan Lingkungan

Itulah mengapa keseimbangan ekosistem itu penting!

Banyak dari kita sering kali khilaf betapa saling berhubungannya dunia dan betapa kita bergantung pada pekerjaan hewan untuk menjaga bumi ini tetap nyaman kita tinggali. Seperti kata pepatah di luar pandangan, di luar pikiran.

Seperti ketika kita memperhatikan lebih dalam, cukup mudah untuk melihat efek makhluk lain terhadap lingkungan. Misalnya saat berang-berang membangun bendungan, mereka mengubah aliran sungai. Tapi itu hanya salah satu bagian dari banyaknya kontribusi perubahan dan tanpa mereka, dunia akan menjadi tempat yang sangat berbeda. 

Nah untuk itu, berikut adalah beberapa yang hewan unik di planet ini dan peran penting yang mereka mainkan.

1. Tardigrada

5 Mahluk Unik Punya Peran Besar bagi Kesehatan Lingkunganbritannica.com

Hewan mikro ini dideskripsikan terlihat sedikit seperti beruang gemuk atau anak babi. Makanya itu mereka dijuluki sebagai “beruang air” atau “babi lumut”. Hanya saja hewan ini memiliki delapan kaki dan mulut bulat yang seperti teleskop. National Geographic mengatakan ada sekitar 1.300 spesies berbeda dari mereka, dan mereka hidup di mana-mana mulai dari bukit pasir hingga jauh di laut. Mereka bahkan dapat hidup di ruang hampa udara.

Tardigrada memegang gelar sebagai makhluk yang mustahil dihancurkan di planet ini. Walaupun demikian, metode bertahan hidup agar bisa terkesan abadi adalah adanya semacam mode hibernasi.

Jadi, mengapa makhluk kecil ini punya manfaat besar? Tardigrada berguna untuk ekosistem karena mereka adalah spesies pionir, yang berarti makhluk pertama yang menghuni suatu lingkungan. Mereka dapat bertahan hidup di mana organisme multiseluler lainnya tidak bisa, seperti di laut dalam atau setelah letusan gunung berapi. Makanya, para ilmuwan berpikir tardigrada akan memainkan peran penting yang dapat membuka jalan untuk menjajah Mars.

2. Polip karang atau Coral

5 Mahluk Unik Punya Peran Besar bagi Kesehatan LingkunganPexels/MarcusLange

Polip karang merupakan makhluk kecil tembus cahaya yang  memiliki hubungan dengan anemon laut dan ubur-ubur serta merupakan komponen penting dari terumbu karang. Polip karang memiliki helaian lembut di atasnya seperti jeli dan anemon, tetapi mereka memiliki kerangka keras yang terbuat dari batu kapur di dasarnya. Anehnya, polip karang mengeluarkan kerangka mereka sendiri, yang terbuat dari kalsium karbonat. Kerangka tersebut melindungi polip karang dari predator, ditambah lagi dengan polip ini yang identik secara genetik menciptakan terumbu karang.

Karena polip karang adalah pembentuk terumbu karang yang nantinya menjadi hunian nyaman bagi ekosistem laut. Menurut National Geographic terumbu karang memberikan dukungan bagi 25 persen dari semua makhluk laut, meskipun ukuran terumbu karang kurang dari satu persen dari seluruh luas lautan di bumi.

3. Caddis flies atau Lalat kadis

5 Mahluk Unik Punya Peran Besar bagi Kesehatan Lingkungannorthernwoodlands.org

Ada sekitar 7.100 spesies caddisfly yang berbeda di seluruh dunia. Sekitar 1.340 di antaranya berada di Amerika Utara. Mereka biasanya ditemukan di danau, kolam, dan sungai dan yang terbesar panjangnya hanya sekitar satu inci.

Peran mereka ke alam adalah di saat proses pertumbuhan mereka.  Cara kerjanya seperti layaknya laba-laba air. Dalam tahap larva, mereka menghasilkan jaring dari sutra lengket untuk membantu mereka menangkap partikel kecil makanan yang bergerak melalui air tempat mereka tinggal. Ternyata proses ini juga sangat menguntungkan sungai dengan mencegah kerikil sungai mengalir jauh ke hilir yang pada gilirannya mengurangi erosi.

Baca Juga: 5 Fakta Unik Jamur Madu, Makhluk Hidup Terbesar di Bumi

4. Dertivora

5 Mahluk Unik Punya Peran Besar bagi Kesehatan LingkunganPexels/Pixabay

Detrivora adalah organisme yang memakan partikel-partikel organik (detritus) seperti cacing, siput, keong bahkan larva pembusuk. Ada berbagai jenis keluarga dertivora. Ada yang menyeramkan, ada yang lucu, dan ada yang aneh. Walaupun demikian, para hewan ini adalah pemain penting. Mereka adalah pemakan detritus, atau sampah organik yang terdiri dari tumbuhan dan hewan mati atau pengurai.

Hewan kecil seperti detritivora memainkan peran besar bagi kehidupan. Sebab hewan ini mendaur ulang nutrisi dalam lingkaran kehidupan yang nantinya bermanfaat bagi tanaman.

5. Plankton

5 Mahluk Unik Punya Peran Besar bagi Kesehatan Lingkunganblueplanetsociety.org

Plankton adalah nama yang diberikan untuk semua organisme kecil (baik tumbuhan maupun hewan) yang mengapung dalam arus tetapi tidak dapat bergerak sendiri. Organisme plankton individu disebut plankter. 

Jika kita tidak memiliki plankton, banyak hewan di seluruh rantai makanan akan kelaparan. Sebab, keanekaragaman hayati planet kita diperkaya secara tidak proporsional oleh hewan kecil ini. Plankton juga membantu memecah bahan organik di dalam air, yang menghasilkan makanan bagi organisme lain dan oksigen untuk seluruh planet. Faktanya, fitoplankton bertanggung jawab untuk menciptakan sekitar 50 sampai 80 persen oksigen dunia.

Nah, nah itulah lima makhluk hidup unik yang memiliki kontribusi besar bagi kehidupan alam ini. Ucapakan terimakasih untuk mereka.

Baca Juga: Geli! 7 Makhluk Hidup Ini Mungkin Tinggal di Tubuhmu

Basri W Pakpahan Photo Verified Writer Basri W Pakpahan

Menulis untuk Memperbaiki Diri

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya