5 Spesies Ikan Akuarium asal Afrika yang Paling Populer, Menawan!

Buat rekomendasi ikan baru di dalam akuariummu!

Afrika mempunyai banyak sekali danau dan sungai yang menjadi habitat spesies ikan air tawar. Beberapa dari spesies ikan tersebut memiliki penampilan yang menawan dengan kombinasi warna-warna mencolok sehingga sangat cocok untuk dijadikan sebagai ikan peliharaan di dalam akuarium.

Dengan ukuran tubuh yang bervariasi serta berasal dari berbagai negara di benua Afrika. Inilah lima spesies ikan dari Afrika yang paling populer dilansir laman Liveaquaria dan Absolutelyfishnaturals, sebagai berikut.

1. African butterfly fish

5 Spesies Ikan Akuarium asal Afrika yang Paling Populer, Menawan!African butterfly fish (trinsfish.com)

African butterfly fish mempunyai sirip yang besar dan lebar sehingga mereka terlihat mirip kupu-kupu jika dilihat berenang dari atas. Dilansir laman Absolutelyfishnatural, ikan ini merupakan hewan endemik dari negara Kongo yang hidup di berbagai perairan air tawar seperti danau, sungai dan rawa-rawa.

Akan tetapi, african butterfly fish tidak bisa disatukan dengan ikan akuarium lainnya karena karakternya yang agresif dan suka menyerang. Mereka memangsa ikan-ikan berukuran kecil untuk bertahan hidup. Saat berburu makanan, ikan ini akan diam agar tidak menakuti mangsanya kemudian membuat serangan secara mendadak.

2. Kribensis

5 Spesies Ikan Akuarium asal Afrika yang Paling Populer, Menawan!Kribensis (aquariadise.com)

Kribensis termasuk satu dari spesies dwarf fish yang dikenal akan ukuran tubuhnya yang kecil serta memiliki warna yang cerah. Mereka banyak hidup di dalam aliran sungai Niger yang berada di negara Kamerun. Saat dewasa, tubuh kribensis hanya dapat tumbuh hingga panjang maksimal 10 sentimeter.

Tidak dibutuhkan perawatan khusus untuk memelihara kribensis sehingga sangat disarankan bagi pemula yang ingin memelihara ikan di akuarium. Selain itu, spesies ikan ini juga dapat berkembangbiak dengan cepat.

3. Leopard ctenopoma

5 Spesies Ikan Akuarium asal Afrika yang Paling Populer, Menawan!Leopard ctenopoma (badmanstropicalfish.com)

Dari namanya dapat ditebak bahwa leopard ctenopoma memiliki penampilan yang mirip hewan leopard dengan bintik-bintik hitam di seluruh tubuhnya. Leopard ctenopoma juga termasuk ikan predator yang sering memangsa udang air tawar dan cacing darah yang merupakan makanan utama mereka.

Spesies ikan ini dikenal akan kemampuannya yang ahli berkamuflase dengan lingkungan di sekitarnya ketika mengintai mangsa. Habitat asli leopard ctenopoma terdapat di negara-negara Afrika bagian tengah.

4. Congo tetras

5 Spesies Ikan Akuarium asal Afrika yang Paling Populer, Menawan!Congo tetras (thesprucepets.com)

Congo tetras dikenal akan penampilannya yang sangat menawan dikarenakan di bagian tubuhnya memiliki warna-warna terang seperti pelangi yaitu kuning, merah, hijau dan biru. Mereka banyak hidup di perairan sungai yang terdapat di negara Kongo.

Di habitat aslinya, congo tetras berenang dengan membentuk kawanan yang jumlahnya bisa mencapai ratusan ekor. Untuk bertahan hidup, congo tetras mengonsumsi cacing, alga, dan berbagai jenis tumbuhan air. Saat dipelihara di akuarium, mereka juga bisa diberikan makan pelet.

5. African cichlid

5 Spesies Ikan Akuarium asal Afrika yang Paling Populer, Menawan!African cichlid (aquariumnexus.com)

Dari sekian banyaknya spesies ikan akuarium asal benua Afrika, african cichlid menjadi yang paling populer di kalangan pecinta ikan akuarium. Ikan ini memiliki beberapa varian warna cerah yang dapat kamu pilih.

Dibutuhkan jumlah air yang banyak serta ukuran akuarium yang besar untuk memelihara african cichlid dikarenakan mereka sangat aktif bergerak. Di samping itu, kamu juga harus meletakkan banyak bebatuan sebagai tempat pesembunyiannya. Ketika bertelur, sang betina akan mengerami telurnya di dalam mulut hingga menetas.

Nah, itulah lima spesies ikan akuarium yang berasal dari beberapa wilayah di benua Afrika. Memiliki bentuk dan warna yang beranekaragam, apakah kamu tertarik untuk memeliharanya!

Baca Juga: 20 Ikan Hias Termahal di Dunia, Punya Corak Unik yang Memukau!

IDTM Photo Verified Writer IDTM

Hidup itu mudah, jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya