5 Spesies Burung dengan Ukuran Paruh Terpanjang, Memesona!

Ada yang melebihi ukuran tubuhnya!

Burung masuk ke dalam kelompok hewan aves dengan struktur tubuh memiliki sayap serta paruh. Setiap spesies burung pastinya mempunyai ciri khas paruh tersendiri mulai dari bentuk, warna hingga ukuran yang beranekaragam. Dari sekian banyak spesies-spesies burung yang tersebar di berbagai wilayah di dunia, ada beberapa yang memiliki paruh dengan ukuran sangat panjang.

Berfungsi sebagai organ untuk mencari makanan dan berburu mangsa. Inilah lima spesies burung yang memiliki ukuran paruh terpanjang dilansir dari laman Chipperbirds dan Tailandfur, sebagai berikut:

1. Dalmatian Pelican

5 Spesies Burung dengan Ukuran Paruh Terpanjang, Memesona!francisjtaylor.co.uk

Dalmatian pelican termasuk salah satu burung terbesar dan terberat di dunia. Populasi hewan ini tersebar di wilayah Eropa Timur, Rusia dan Asia Tengah. Dilansir dari laman Chipperbirds, ciri khas yang paling populer dari dalmatian pelican ialah spesies burung ini memiliki paruh yang sangat panjang yang mencapai 36 hingga 45 sentimeter. Di habitat aslinya, mereka termasuk hewan sosial yang selalu membentuk kelompok saat ingin berburu makanan.

Pada musim kawin, kantung merah yang berada pada bagian bawah paruh akan berubah dari warna merah menjadi kekuningan.

2. Kiwi

5 Spesies Burung dengan Ukuran Paruh Terpanjang, Memesona!animals.sandiegozoo.org

Kiwi merupakan spesies burung yang hanya dapat ditemukan di wilayah Selandia Baru. Kemampuan yang paling menakjubkan dari kiwi adalah spesies burung ini memiliki ingatan luar biasa yang dapat mengingat kembali hal-hal dalam kurun waktu 5 tahun. Burung kiwi mempunyai bentuk fisik di antaranya mata kecil, bulu halus seperti rambut dan paruh panjang yang mencapai 15 sentimeter.

Burung kiwi betina memiliki ukuran tubuh yang lebih besar ketimbang jantan. Mereka bertahan hidup dengan memakan hewan invertebrata kecil seperti cacing, belatung dan udang-udang kecil.

3. Lesser Flamingo

5 Spesies Burung dengan Ukuran Paruh Terpanjang, Memesona!ebird.org

Berbeda dengan kebanyakan spesies burung yang selalu berimigrasi pada setiap pergantian musim, lesser flamingo justru memilih untuk bertahan hidup di suatu daerah dalam jumlah koloni yang besar. Burung ini berhabitat asli di wilayah India dan Afrika yang mendiami daerah pedalaman sub-sahara. Pada saat terbang biasanya segerombolan burung lasser flamingo akan membuat formasi berbentuk V. Burung ini tidak memiliki indera penciuman dan hanya mengandalkan indera penglihatan untuk bertahan hidup.

Baca Juga: 8 Fakta Burung Unta, Burung Terbesar & Pelari Tercepat di Dunia

4. Long Billed Curlew

5 Spesies Burung dengan Ukuran Paruh Terpanjang, Memesona!nhpbs.org

Long billed curlew dikenal juga dengan nama lain yaitu sickled bird. Dilansir dari laman Tailandfur, spesies burung ini berhabitat asli di wilayah tepi pantai Amerika bagian utara. Long billed curlew merupakan burung pantai di Amerika Utara dengan paruh terpanjang yang mencapai 8.5 inchi atau 22 sentimeter. Biasanya, burung long billed curlew betina memiliki paruh yang lebih panjang ketimbang sang jantan.

5. Sword Billed Hummingbird

5 Spesies Burung dengan Ukuran Paruh Terpanjang, Memesona!ebird.org

Sword billed hummingbird merupakan satu-satunya jenis burung di dunia yang memiliki panjang paruh melebihi ukuran tubuhnya. Sesuai dengan namanya, paruh dari sword billed hummingbird memiliki bentuk seperti "Sword" atau pedang yang berfungsi untuk mengisap nektar yang terdapat pada bunga. Jenis burung ini dapat ditemukan di wilayah benua Amerika Selatan tepatnya di daerah hutan tropis yang berada di sekitar negara Bolivia, Ekuador dan Peru.

Nah, itulah beberapa spesies burung yang memiliki ukuran paruh yang sangat panjang. Dengan begitu, mereka menjadi lebih mudah dalam berburu makanan untuk kelangsungan hidup mereka di alam liar.

Baca Juga: 5 Burung Endemik dari Trinidad dan Tobago yang Unik Banget

IDTM Photo Verified Writer IDTM

Hidup itu mudah, jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya