Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa Internasional

Yang mau jadi astronaut wajib tahu, nih! #IDNTimesScience

Stasiun Luar Angkasa Internasional atau International Space Station (ISS) adalah sebuah wahana di luar angkasa yang dijadikan pangkalan bagi para astronaut yang melakukan misi di luar angkasa. ISS adalah stasiun yang dihasilkan oleh negara-negara, seperti Amerika, Rusia, Kanada, Jepang, Brasil, dan 11 negara Uni Eropa.

Beberapa agensi antariksa juga mewakili keberadaan manusia di sana. Mereka adalah NASA Amerika, Roscosmos Rusia, JAXA Jepang, CSA Kanada, BSA Brasil, dan ESA Eropa. Nah, penasaran bagaimana kehidupan dan fakta ilmiah ISS? Yuk, intip potretnya satu per satu.

1. Menurut NASA, panjang dari bentang sayap panel ISS mencapai 109 meter dan lebar 73 meter

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalBentang panel ISS sepanjang 109 meter. (departures.com)

2. The European Space Agency menyatakan bahwa perawatan dan perakitan ISS selama 10 tahun menghabiskan 100 miliar euro (Rp1,7 kuadriliun)

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalBiaya perawatan ISS tidaklah murah. (foolcdn.com)

3. Astronaut melakukan persiapan di luar ISS sebelum lakukan misi luar angkasa, dilansir laman berita CNET

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalAstronaut bertugas di ISS. (cnet.com)

4. Wahana SpaceX milik Elon Musk sudah ada di ISS dan akan ikut serta dalam sains antariksa, dicatat dalam laman resmi NASA

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalWahana SpaceX di ISS. (britannica.com)

5. Government of Canada memuat foto kru dan astronaut yang ada di ISS. Tentu, mereka bangga dengan bendera negaranya masing-masing

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalKru dan astronaut di ISS. (asc-csa.gc.ca)

Baca Juga: Mau Jadi Astronaut? 5 Hal Ini yang Harus Kamu Perhatikan

6. Ditulis National Geographic, ISS merupakan wahana angkasa paling rumit dan kompleks yang pernah dibuat oleh manusia

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalTugas astronaut di sekitar ISS. (dok. NASA)

7. Menjadi kru dan astronaut di ISS harus punya fisik dan mental kuat. Wajar saja, bahaya di luar angkasa selalu mengintai setiap saat

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalKru sedang melakukan pengamatan dari ISS. (abcnews.com)

8. Dilansir NASA, pembangunan ISS pertama kali dilakukan pada 1998 berupa gabungan wahana dan modul antariksa milik Rusia dan Amerika

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalModul antariksa milik Rusia sebagai bagian dari ISS. (space.com)

9. Sebagai wahana antariksa, ISS juga wajib memasuki masa perawatan. Biasanya, teknisi sekaligus astronaut ditugaskan oleh NASA

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalAstronaut sekaligus teknisi ditugaskan merawat ISS. (dok. NASA)

10. Nah, kalau ini adalah kru dan astronaut yang bertugas di ISS pada Januari 2021 lalu, dicatat dalam laman resmi NASA

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalKru ISS pada Januari 2021. (dok. NASA)

Baca Juga: Menurut Sains, 5 Risiko yang Diterima Astronaut di Luar Angkasa

11. Daripada stres, lebih baik bercanda. Menurut CBC News, ini adalah potret astronaut Dale A. Gardner saat bertugas di luar angkasa

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalAstronaut pun bisa bercanda di atas sana. (yimg.com)

12. Ini lengan robotik ISS milik Kanada. Pada 9 Mei 2021, ISS melintasi Australia dan bisa diamati lewat teleskop Bumi, dilansir Glam Adelaide

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalSalah satu lengan robotik ISS. (dok. NASA)

13. Salah satu kamar di ISS, nih. Hampir semua instrumen di ISS melibatkan teknologi yang rumit dan tidak semua orang bisa memperbaikinya

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalSalah satu ruangan di ISS. (savingplaces.org)

14. Diterbitkan oleh NASA, teknisi sekaligus komandan NASA sedang memeriksa tekanan darah di laboratorium ISS

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalSalah satu teknisi NASA di ISS. (dok. NASA)

15. Ini adalah dok atau galangan wahana ISS. Dilansir Space, Crew Dragon dari SpaceX sudah mendaratkan modulnya di sana

Jadi Pangkalan Astronaut, 15 Potret Stasiun Luar Angkasa InternasionalDok atau galangan ISS untuk mengaitkan modul. (aerotime.aero)

Nah, bagaimana dengan jalan-jalan kita ke luar angkasa kali ini? Meskipun tampak mengasyikkan, bekerja sebagai astronaut tidaklah mudah. Ada banyak risiko berbahaya yang harus mereka tanggung di luar sana. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan kamu, ya!

Baca Juga: Dilema Astronaut Muslim, Bagaimana Salat dan Puasa di Luar Angkasa?

Dahli Anggara Photo Verified Writer Dahli Anggara

Age quod agis...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya