Gak Hanya Manusia, 5 Hewan Ini Juga Memiliki Formasi dan Taktik Unik

Formasi dan taktik dilakukan untuk banyak tujuan, apa saja?

Beberapa jenis hewan di dunia ini ternyata memiliki beberapa formasi khusus yang unik. Bukan sembarang formasi dan taktik, hewan-hewan tersebut menggunakannya untuk membantu kelangsungan hidup mereka, seperti berburu, melindungi diri, sampai kepada berpindah tempat dengan jarak yang jauh.

Inilah lima hewan dengan formasi dan taktiknya yang khusus dan unik. Apa saja, ya?

1. Formasi berburu serigala, diklaim sebagai formasi berburu terbaik di dunia hewan

Gak Hanya Manusia, 5 Hewan Ini Juga Memiliki Formasi dan Taktik UnikUnsplash/Eva Blue

Apakah kamu tahu bahwa formasi berburu yang dilakukan oleh serigala merupakan formasi berburu terbaik di dunia hewan? Ya, serigala yang merupakan hewan sosial yang kerap melakukan apa pun secara bersama-sama. Mulai dari menjaga kawanan, bertahan hidup, sampai berburu.

Seperti dilansir Wolfcountry.net, taktik yang digunakan serigala dalam berburu mangsa merupakan taktik yang cerdas, efektif, dan efisien. Sangat jarang kawanan serigala gagal dalam mendapatkan buruan, ini terjadi karena serigala melakukan itu semua secara serentak dan bersama-sama.

2. Kumpulan ikan yang membentuk bola raksasa, ternyata memiliki tujuan khusus

Gak Hanya Manusia, 5 Hewan Ini Juga Memiliki Formasi dan Taktik UnikUnsplash/Johnny Chen

Tentunya kamu sering melihat ikan-ikan di laut berkumpul dan membentuk bola raksasa, bukan? Bukan tanpa sebab, ternyata perilaku ini merupakan tindakan evolusi yang sudah dilakukan banyak spesies ikan sejak jutaan tahun lalu.

Tujuan ikan berkumpul dan membuat formasi bola raksasa adalah supaya terhindar dari predator utama mereka. Dengan adanya formasi seperti ini, populasi ikan dapat dipertahankan dan tidak habis akibat dimangsa predator.

Baca Juga: Susah Dibedakan, 8 Hewan Ini Jago Berpura-pura Menjadi Hewan Lain!

3. Formasi huruf V pada beberapa spesies burung

Gak Hanya Manusia, 5 Hewan Ini Juga Memiliki Formasi dan Taktik UnikUnsplash/Julia Craice

Dilansir Nationalgeographic.com, beberapa spesies burung dapat melakukan formasi berkelompok yang membentuk huruf V. Ternyata ini merupakan formasi cerdas yang dilakukan oleh burung untuk membantu mereka dalam berpindah tempat yang berjarak sangat jauh.

Dengan membentuk formasi huruf V, kawanan burung tersebut akan terbang dengan sangat efektif dan efisien, tanpa membuang energi berlebihan karena memanfaatkan gaya dorong angin. Keseimbangan beban juga merata, dan ini menjadikan rasa lelah akibat kepakan sayap tidak begitu terasa.

4. Formasi berbaris semut sangatlah terstruktur rapi, apakah kamu pernah menyadarinya?

Gak Hanya Manusia, 5 Hewan Ini Juga Memiliki Formasi dan Taktik Unikaurecongroup.com

Semut merupakan hewan kecil yang cerdas, bahkan formasi dan taktik koloni semut merupakan salah satu formasi dan taktik yang paling indah dan menakjubkan, selain rayap. Perilaku semut yang seperti ini adalah hasil dari perilaku evolusi yang berlangsung sangat lama di alam liar.

Semut dapat berbaris lurus tanpa tabrakan, dan itu terjadi karena semut dapat dengan baik mendeteksi feromon yang dikeluarkan oleh semut-semut lainnya. Pun begitu juga pada saat semut dalam keadaan bahaya, semut yang satu dapat berkoordinasi dengan semut lainnya melalui feromon yang mereka lepaskan ke udara.

5. Koloni rayap memiliki taktik mumpuni untuk membangun sarang dan melindungi ratu mereka

Gak Hanya Manusia, 5 Hewan Ini Juga Memiliki Formasi dan Taktik Unikterminix.com

Tahukah kamu bahwa sebagian besar rayap pekerja itu buta? Yup, meskipun kebanyakan rayap itu buta, namun mereka dapat membuat formasi dan taktik khusus untuk membuat sarang yang sangat rumit.

Bahkan, mereka juga memiliki cara untuk melindungi ratu mereka. Mereka memiliki prajurit, pekerja, dan kelompok yang sangat dekat dengan ratu untuk menjaga keberlangsungan hidup ratu mereka.

Itulah lima hewan dengan formasi dan taktik cerdasnya. Semoga artikel kali ini dapat menambah pengetahuan kamu di bidang fauna, ya!

Baca Juga: 7 Hewan yang Sering Dikira Sama dengan Hewan Lain

Dahli Anggara Photo Verified Writer Dahli Anggara

Age quod agis...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya