5 Ras Kucing dengan Corak Unik, Ada yang Mau Punah!

Kucing dengan corak yang cantik bikin kamu tertarik

Siapa nih yang di rumah memelihara kucing? Kalian pasti sudah biasa menemukan kucing di mana pun kalian berada. Kucing memang hewan menggemaskan, bahkan saking gemasnya bisa kalian bawa pulang untuk dipelihara dan jadi teman main di kala kesepian.

Namun, tak disangkal juga ada beberapa orang yang takut bahkan alergi dengan kucing.
Kucing banyak sekali jenisnya. Dari yang bertubuh besar sampai yang kecil. Tampang buas sampai yang imut. Kaki yang panjang sampai yang pendek. Bahkan, ada yang bulunya tebal sampai yang tidak berbulu. Tahukah kamu, bahwa ada beberapa kucing yang memiliki corak tubuh yang unik, bahkan ada yang menyerupai corak hewan buas seperti salah satunya corak kulit harimau. Penasaran ras kucing apa? Yuk, kita lihat. Scroll ke bawah ya!

1. Kucing american shorthair yang belang perak mirip zebra

5 Ras Kucing dengan Corak Unik, Ada yang Mau Punah!kucing american shorthair (unsplash.com/flowerchildkimmi)

Kucing american shorthair berasal dari Eropa lalu berkembang di Amerika. Dilansir The International Cat Association (TICA), bahwa kucing dengan panjang tubuhnya 12-15 inci memiliki beragam corak garis (strip) antara lain solid, tabby, calico, tortoiseshell, bicolor, particolor dan sebagainya.

Warna corak paling umum adalah tabby dengan variasi putih. Selain memiliki tubuh ukuran sedang, ternyata ia juga hobi makan seperti kucing di film Gardfield. Berdasarkan dari situs Cattime.com, bahwa kucing american shorthair suka sekali makan, sehingga memicu mereka cepat gemuk. Akan tetapi, mereka ini adalah kucing yang setia dan mudah beradaptasi dengan manusia.

2. Kucing ocicat bercorak seperti cheetah

5 Ras Kucing dengan Corak Unik, Ada yang Mau Punah!kucing ocicat (twitter.com/DianeC_1609)

Kucing ocicat yang berasal dari negeri Paman Sam merupakan hasil dari persilangan antara 3 ras kucing, yaitu ras Siam, Abisina lalu ras american shorthair. Dilansir The Cat Fanciers’ Association, bahwa kucing ocicat memiliki pola tubuh berbentuk bintik-bintik sidik jari atau totol terdapat di sepanjang bahu sampai bawah kaki.

Sehingga, jika dilihat secara saksama, corak totol layaknya corak tubuh hewan cheetah. Kucing ocicat terdapat 12 warna, di antaranya yang paling umum adalah warna tawny sampai cokelat silver. Perlu kalian tahu, ternyata kucing ini adalah tipe yang setia.

Bersumber dari Cat Time, ternyata kucing ocicat yang memiliki panjang rata-rata 9 - 11 inci ini tidak suka menyendiri karena karakternya yang ramah dan suka bermain. Jadi, pas banget buat teman bermain kamu di saat kamu kesepian. Tapi, perlu diingat tidak disarankan bagi kamu yang super sibuk dan tidak sempat merawatnya.

Baca Juga: Kucing 101: 6 Fakta Mata Kucing, Bisa Melihat di Cahaya Redup

3. Kucing bengal si kembaran leopard

5 Ras Kucing dengan Corak Unik, Ada yang Mau Punah!kucing bengal (unsplash.com/ingvar_erik)

Kucing bengal merupakan hasil silang dari kucing ras american shorthair serta asian leopard. Dilansir The International Cat Association (TICA), kucing yang berukuran sedang ini memiliki corak unik yaitu bintik-bintik pada tubuhnya yang menyerupai seekor leopard, bedanya lebih lucu dan bisa dipelihara walaupun ia kucing hutan.

Pada tahun 1986 ras kucing ini sangatlah populer. Pastinya, jika kamu ingin memelihara kucing bengal kamu harus merogoh kantong yang sangat dalam. Karena, perawatannya yang harus hati-hati.

Sebab dilansir The Cat Fanciers’ Association, bulu kucing bengal berbeda dengan kucing yang lain, yaitu pendek, lembut dan halus saat disentuh, mewah, dan lebih disukai karena berkilauan. Ukurannya yang sepanjang 17 - 22 inci membuatnya menjadi kucing yang lincah dan aktif, selain itu mudah diajari.

4. Kucing toyger mirip anak harimau

5 Ras Kucing dengan Corak Unik, Ada yang Mau Punah!kucing toyger (pixabay.com/LoggaWiggler)

Dilansir The International Cat Association (TICA), kucing toyger adalah ras kucing yang berkembang di Amerika Serikat dan merupakan hasil dari persilangan kucing domestik dan ras kucing bengal. Toyger merupakan plesetan dari tiger yang artinya harimau yang dipelopori oleh Judy Sugden.

Sehingga, kucing toyger dianggap seperti harimau yang boleh dipelihara. Bersumber dari webThe Spruce Pets, bahwa kucing toyger memiliki warna bulu cokelat keorenan dengan tanda belang gelap di bagian atas dan bagian bawah. Belangnya berupa deretan garis vertikal. Di balik garangnya penampilan kucing toyger, tidak mengurangi bahwa ia adalah kucing yang bisa dipelihara. Hanya saja corak tubuhnya seperti harimau, walau berwarna lebih gelap. Selain itu perawatannya lebih aman dibandingkan dengan harimau.

5. Kucing lynx si cantik yang hampir punah

5 Ras Kucing dengan Corak Unik, Ada yang Mau Punah!kucing lynx (pexels.com/Sophie Louisnard)

Terakhir ada kucing lynx yang merupakan kucing liar dengan besar 32 - 47 inci yang hidup di daerah dingin. Dilansir Britannica, bahwa kucing Lynx adalah ras kucing berkaki panjang dan berkaki besar dengan telinga runcing berumbai, sol berbulu, dan kepala lebar dan pendek.

Memiliki bulu lebat di leher, berwarna kuning kecoklatan sampai krem dan agak berbintik-bintik cokelat dan hitam, ujung ekor dan jumbai telinga berwarna hitam. Posturnya agak besar, kekar dan kuat dan ekornya kecil. Kucing lynx ada 4 jenis, yaitu lynx kanada, lynx iberia, lynx eurasia dan bobcat.

Yang membedakan keempat jenis tersebut adalah corak dan habitatnya. Corak tubuh kucing lynx mirip dengan macan tutul. Sehingga jika kalian melihat dari jauh pasti mengira ada macan tutul, padahal itu adalah kucing lynx. Sayangnya, melansir dari IUCN bahwa kucing lynx saat ini terancam punah karena banyak diburu oleh manusia untuk diambil bulunya yang indah.

Nah, itulah lima ras kucing dengan corak unik yang menyerupai corak hewan seperti zebra, leopard bahkan macan tutul. Kira-kira kamu bakal pelihara kucing ras apa?

Baca Juga: 5 Alasan Kucing Hobi Mengganggu Manusia yang Sedang Tidur, Iseng?

Eka Febi A P Photo Writer Eka Febi A P

Suka kuliner, menulis, dan angka-angka.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya