5 Hewan Pahlawan bagi Tanaman yang Jadi Sahabat Petani di Ladang 

Mereka sangat menolong para petani, lho

Jika kamu menemukan serangga di kebun atau taman, jangan keburu diusir atau dibunuh, ya! Ternyata ada beberapa jenis hewan serangga yang justru bikin hama di sekitar tanaman jadi kabur, lho.

Beberapa jenis serangga nyatanya memang bermanfaat dalam membantu meningkatkan kesuburan tanaman dan hasil pertanian. Dilansir situs familyhandyman.com, berikut ini sederet hewan yang berguna bagi tanaman di kebun. Yuk, simak ulasannya berikut ini!

 1. Laba-laba  

5 Hewan Pahlawan bagi Tanaman yang Jadi Sahabat Petani di Ladang ilustrasi laba-Laba (pexels.com/EmilyRose)

Peran laba-laba memang kurang begitu terkenal. Namun, ternyata hewan ini sangat berjasa dalam menjaga stabilitas ekosistem tumbuhan karena laba-laba justru akan memangsa serangga apa saja, mulai dari hama kutu daun, ulat grayak, wereng, dan lain-lain. Seekor laba-laba bisa memakan 5-15 serangga dalam sehari, lho!

Oleh karena itu, jika di kebun atau taman rumah kamu tak ada laba-laba, maka risikonya tanaman kamu bisa diserbu oleh pasukan hama. Tetapi kamu tak perlu khawatir karena laba-laba yang ada di kebun adalah jenis laba-laba yang tak beracun. Ada beberapa jenis laba-laba yang biasa ditemui di lahan pertanian, antara lain laba-laba serigala, laba-laba bermata jalang, laba-laba berahang empat, dan masih banyak lagi.

2. Jangkrik 

5 Hewan Pahlawan bagi Tanaman yang Jadi Sahabat Petani di Ladang ilustrasi jangkrik (pexels.com/DaneSam)

Kamu tidak perlu takut ketika melihat jangkrik karena serangga ini tidaklah berbahaya dan justru bisa menjaga keamanan dari kebun kamu. Bahkan, tidak sedikit orang yang dengan sengaja melepaskan beberapa jangkrik pada kebunnya untuk melawan serangga-serangga yang mengganggu tanaman di kebunnya.

Jangkrik merupakan musuh alami yang efektif untuk berbagai macam hama. Beberapa jenis hama yang menjadi favorit jangkrik adalah telur penggerek batang, ulat grayak, penggulung daun, wereng batang coklat, wereng hijau, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: 5 Spesies Serangga dengan Ukuran Paling Besar di Dunia 

3. Semut 

5 Hewan Pahlawan bagi Tanaman yang Jadi Sahabat Petani di Ladang ilustrasi semut (pexels.com/EgorKamelev)

Jangan menyepelekan peran serangga kecil ini, ya. Justru kehadiran semut dapat membantu melindungi tanaman dari berbagai jenis hama, lho! Semut berfungsi untuk memakan hama, seperti ulat api, ulat kantung, kutu daun, belalang, dan serangga-serangga kecil lainnya yang dapat merusak tanaman kamu.

Peranan semut sebagai predator alami yang mampu mengeluarkan senyawa anti hama dapat membantu tanaman tumbuh dan berkembang sekaligus menekan populasi hama dalam skala luas. Salah satu contohnya adalah semut hitam yang berguna sebagai pengendali hama tanaman kakao serta mengusir hama tikus dan tupai.

4. Capung 

5 Hewan Pahlawan bagi Tanaman yang Jadi Sahabat Petani di Ladang ilustrasi capung (pexels.com/pixabay)

Capung termasuk salah satu bagian penting dalam daftar serangga yang bermanfaat bagi tanaman dan perkebunan. Kehadiran predator yang sangat rakus ini disinyalir dapat membantu melindungi tanaman dari berbagai jenis hama karena makanan utamanya adalah serangga hama. Seekor capung dewasa bisa mengkonsumsi 30 sampai ratusan wereng dan serangga lainnya setiap hari.

Di samping itu, capung juga dapat membantu menjaga lingkungan lebih sehat karena hewan ini memakan jentik-jentik nyamuk yang berada pada genangan air sekaligus mencegah populasi nyamuk untuk tumbuh dalam jumlah yang banyak. Serangga ini juga memiliki usia hidup yang cukup panjang, yaitu bisa hidup hingga 6 bulan lamanya.

5. Tawon 

5 Hewan Pahlawan bagi Tanaman yang Jadi Sahabat Petani di Ladang ilustrasi tawon (pexels.com/pixabay)

Siapa yang saat berjumpa dengan tawon selalu mengusirnya? Hewan yang bisa menyengat ini memang ditakuti oleh sebagian orang. Namun, siapa sangka tawon yang lebih sering mendapat predikat negatif ini rupanya juga memiliki peran penting, lho, sebagai pengendali hama hayati di kebun dan pertanian.

Tawon dikenal sebagai parasitoid, yaitu hewan pemangsa yang dapat membantu menjaga ekosistem. Tawon juga bertelur pada hama hingga si hama akan mati dengan sendirinya. Selain itu, tawon juga memiliki peran dalam proses penyerbukan tanaman karena tawon sering menyerap nektar bunga sebagai sumber energi.

Tidak lagi sebagai hewan pengganggu, serangga bisa juga menjadi pahlawan bagi tanaman. Oleh karena itu, kamu tidak boleh sembarangan membunuh serangga, ya! Semoga bermanfaat!

Baca Juga: 7 Serangga dengan Usia Terpanjang, hingga 50 Tahun!

Malika Nabilla Larasati Photo Verified Writer Malika Nabilla Larasati

Senang dengan berita unik dan menarik? Jadilah penulis!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya