8 Ras Kucing yang Punya Wajah Datar tapi Imut, Gemas Maksimal! 

Ternyata ada fakta menyedihkan di balik penampilan imut itu

Salah satu alasan kenapa kucing Persia begitu disayangi dan populer adalah mereka memiliki wajah datar yang membuatnya sangat imut. Secara natural, mereka memiliki hidung yang pesek dan mata yang bulat namun dengan kontur wajah yang sejajar. Tanpa perlu bertingkah apa pun, kucing-kucing ini berhasil menyita perhatian dunia. 

Jika melihat dari genetiknya, karakteristik tersebut ternyata dihasilkan dari kondisi bernama brachycephalic. Kelainan ini membuat tengkorak kucing menjadi lebih pendek dan datar di area depan. 

Ternyata karakteristik unik tersebut tak hanya ditemukan pada kucing Persia, lho. Yuk, simak ras kucing lain yang tampak imut dengan wajah datarnya berikut ini!

1. Himalaya

8 Ras Kucing yang Punya Wajah Datar tapi Imut, Gemas Maksimal! Wikimedia Commons/Joseph Morris

Kucing Himalaya mewarisi karakteristik unggulan dari kedua induknya, yaitu Persia dan Siamese. Mereka hadir dengan wajah datar yang imut layaknya kucing Persia dan memiliki warna bulu yang khas seperti Siamese. 

Selain memiliki fisik yang menggemaskan, Himalaya merupakan kucing yang manis. Mereka sangat penyayang, ramah, dan akan selalu menemanimu di rumah. Kamu harus memberinya kasih sayang setidaknya sebesar yang mereka tunjukkan padamu, ya.

2. British Shorthair

8 Ras Kucing yang Punya Wajah Datar tapi Imut, Gemas Maksimal! Kucing British Shorthair (unsplash.com/Max Böttinger)

British Shorthair terkenal mampu membuat ekspresi yang beragam. Terlebih lagi, dengan struktur wajahnya yang datar, mereka tampak sangat menggemaskan. Inilah salah satu daya tarik British Shorthair yang membuatnya jadi favorit banyak orang. 

Dari segi fisik, ras kucing ini populer dengan warna bulunya yang abu-abu kebiruan serta mata yang berwarna emas. Sementara dari segi kepribadian, mereka merupakan hewan yang sangat ramah, loyal, ceria, namun tetap tenang. 

3. Scottish Fold

8 Ras Kucing yang Punya Wajah Datar tapi Imut, Gemas Maksimal! potret kucing scottish fold (unsplash.com/Sergey Semin)

Double kill dengan keimutan, Scottish Fold memiliki wajah yang datar serta telinga yang terlipat ke bawah. Kedua karakteristik ini membuatnya begitu menggemaskan dan menyita perhatian. Dijamin, kamu gak akan bosan ketika memelihara mereka!

Menambah keimutannya, Scottish Fold merupakan kucing yang sangat aktif. Mereka suka bermain dan ekspresif. Jadi, pastikan kamu bisa menyisihkan waktu untuk menemani mereka, ya. 

4. Exotic Shorthair

8 Ras Kucing yang Punya Wajah Datar tapi Imut, Gemas Maksimal! Exotic Shorthair (Unsplash/ Dan Wayman)

Sangat identik dengan Persia, Exotic Shorthair rupanya hasil persilangan antara ras tersebut dengan American Shorthair. Mereka memiliki mata yang kecil, hidung yang datar, serta fitur wajah yang ciut, mirip dengan induknya. 

Ciri khas ras ini terletak pada bulu pendeknya yang membuat mereka tampak seperti teddy bear. Menariknya lagi, Exotic Shorthair cenderung low maintenance atau tak butuh banyak perawatan. Namun, ketahuilah bahwa kucing ini pemalu dan tak terlalu suka bergerak. 

Baca Juga: 7 Hal Sepele ini Tak Bisa Dilakukan Kucing, Kelemahan si Meng!

5. Burmese

8 Ras Kucing yang Punya Wajah Datar tapi Imut, Gemas Maksimal! Wikimedia Commons/Psypherium

Burmese merupakan ras berikutnya yang termasuk ke dalam golongan kucing berwajah datar. Walaupun begitu, karakteristik ini tak terlalu menonjol pada mereka. Tidak seperti Persia. 

Ciri fisik lain dari Burmese adalah mereka memiliki bulu berwarna gelap yang lembut dan mengilap seperti sutra. Dari segi kepribadian, Burmese punya segudang energi untuk bermain di siang hari. Namun ketika malam tiba, mereka jadi sangat tenang dan menghabiskan waktunya untuk istirahat. 

6. Munchkin

8 Ras Kucing yang Punya Wajah Datar tapi Imut, Gemas Maksimal! Munchkin (Unsplash/Tran Mau Tri Tam ✪)

Seakan tak cukup imut dengan tubuhnya yang kecil dan pendek, sebagian Munchkin memiliki wajah yang datar. Mereka sangatlah menyita perhatian dengan karakteristik tersebut. Namun ini semua bergantung pada ras induk yang menjadi persilangannya. 

Secara general, Munchkin merupakan kucing yang pemalu. Akan tetapi ketika mereka telah familier dan nyaman denganmu, kucing ini akan tampak sangat ceria, penyayang, dan lincah. Sangat cocok untuk menjadi teman di rumah.

Walaupun begitu, Munchkin berwajah datar memiliki sejumlah penyakit bawaan. Di antaranya adalah penyakit pernapasan, radang sendi, dan terkadang mengalami kelainan pada tulang. Jadi, kamu harus merawatnya dengan penuh kehati-hatian. 

7. Selkirk Rex

8 Ras Kucing yang Punya Wajah Datar tapi Imut, Gemas Maksimal! Selkirk Rex (Wikimedia Commons/Ciaccia)

Berbeda dengan ras lain, Selkirk Rex hadir dengan bulu keriting yang menggemaskan. Bahkan kumis mereka pun memiliki tekstur yang serupa. Sebagai bonus, mereka juga termasuk ke dalam golongan kucing berwajah datar. 

Selkirk Rex mungkin tampak mengintimidasi bagi beberapa orang. Namun kepribadian mereka jauh dari kata itu. Ras ini sangat suka perhatian dari manusia, ramah, dan tak akan menghindar ketika kamu ingin mengelusnya. Sebagai catatan, kamu harus sering menyikat bulunya agar tidak kusut, ya. 

8. Persia

8 Ras Kucing yang Punya Wajah Datar tapi Imut, Gemas Maksimal! Persia Cat (Unsplash/ Touhid Arastu)

Terakhir, kucing berwajah datar paling populer sedunia adalah Persia. Tak perlu diragukan lagi, kucing yang satu ini sangatlah imut dan menjadi favorit masyarakat luas. Selain memiliki wajah yang unik, Persia juga berbulu lebat dan panjang. 

Ras ini juga hadir dengan kepribadian yang manis. Mereka tenang, tidak rewel, loyal, dan lembut kepada manusia. Tak seperti kucing kebanyakan, Persia sangat suka duduk di pangkuan dan menantikan perhatian pemiliknya. 

Itulah sejumlah kucing dengan wajah datar yang sangat menggemaskan. Walaupun begitu, kamu harus tahu bahwa karakteristik tersebut membuat mereka mengidap masalah kesehatan. 

Dilansir Icatcare, brachycephalic yang diidapnya terkadang membuat kucing-kucing di atas mengalami gangguan pernapasan karena salurannya tak sempurna. Sebagian di antaranya juga sulit berlari kencang dan memanjat.

Maka dari itu, kamu tak boleh menyia-nyiakan mereka, ya. Rawatlah kucing-kucing ini dengan baik dan periksakan kesehatannya secara rutin. Dengan begitu, masalah kesehatannya dapat diantisipasi. 

Baca Juga: 7 Ras Kucing Ini Punya Kaki yang Pendek, Gak Kuat Imutnya

Topik:

  • Izza Namira
  • Bayu D. Wicaksono
  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya