Bukan Cuma Tentara, 6 Hewan yang Juga Terlibat dalam Perang Dunia II

Kira-kira, hewan apa saja yang terlibat?

Perang selalu membawa banyak kesedihan, bukan hanya bagi satu orang, melainkan juga jutaan orang yang terlibat. Membayangkan hidup dikelilingi oleh suara ledakan bom, tembakan, asap hitam yang mengepul, hingga mayat orang-orang tidak bersalah jelas sangat mengerikan.

Dan itulah yang dialami oleh orang-orang yang hidup di antara tahun 1941 hingga 1945. Ketika Perang Dunia II meletus, banyak negara mulai saling serang. Demi memenangkan sebuah perang, sebuah negara bahkan rela mengerahkan segenap kekuatan yang mereka miliki.

Bukan hanya meminta ribuan tentara maju, beberapa hewan juga ikut maju ke medan perang. Dilansir historyhit.com, berikut 6 hewan yang terlibat dalam Perang Dunia II!

1. Kuda 

Bukan Cuma Tentara, 6 Hewan yang Juga Terlibat dalam Perang Dunia IInationalinterest.org

Bukan rahasia lagi jika sejak masa peradaban kuno hingga sekarang, kuda menjadi salah satu hewan yang selalu dibawa saat perang. Kemampuan kuda dalam berlari cepat dan sifatnya yang jinak membuat hewan ini sering jadi tunggangan para tentara yang akan berperang.

Pada Perang Dunia II, kuda-kuda ini bukan hanya berfungsi sebagai kendaraan saat bertempur, para tentara juga memilih mengendarai kuda saat harus melewati wilayah dengan medan yang sulit, mengirimkan pesan, bahkan ketika mengintai musuh.

Pada tahun 1939, Inggris bahkan mengerahkan sekitar 9 ribu ekor kuda untuk menjaga perdamaian di Palestina saat pemberontakan Arab terjadi.

2. Merpati 

Bukan Cuma Tentara, 6 Hewan yang Juga Terlibat dalam Perang Dunia IIcountrylife.co.uk

Saat Perang Dunia II terjadi, teknologi belum secanggih sekarang. Para tentara tidak bisa mengirim pesan lewat smartphone, tidak bisa menggunakan jasa kantor pos, dan radio tidak selalu bisa berfungsi dengan benar. Sebagai solusinya, para tentara menggunakan burung merpati untuk menyampaikan pesan.

Penggunaan merpati sendiri sebagai pengantar pesan sebenarnya sudah berlangsung sejak 5.000 tahun yang lalu, dan ketika perang meletus lagi, mereka kembali menggunakan cara ini. Tidak tanggung-tanggung, militer Inggris bahkan memiliki 200 ribu merpati yang tergabung dalam National Pigeon Service.

Tentu saja, semua merpati ini adalah merpati terlatih yang bukan hanya bisa membawa pesan, tapi juga berperan sebagai mata-mata dengan kamera terikat di salah satu kakinya.

3. Keledai 

Bukan Cuma Tentara, 6 Hewan yang Juga Terlibat dalam Perang Dunia IIphotorientalist.org

Dibandingkan dengan kuda, keledai selalu dicap sebagai hewan yang bodoh dan lemah. Tapi nyatanya, hewan bodoh lagi lemah ini juga berperan dalam Perang Dunia II dan menyelamatkan nyawa banyak tentara. Keledai memang tidak secepat kuda, tapi tubuh mereka sama kuatnya dengan kuda.

Memanfaatkan kekuatan ini, banyak tentara menggunakan keledai untuk mengangkut bahan makanan dan mendistribusikannya ke barak lain. Selain kuat, mereka juga handal melintasi medan berat yang tidak bisa dilalui kendaraan.

Baca Juga: 6 Hal yang Menjadi Pemicu Utama Meletusnya Perang Dunia II, Apa Saja?

4. Anjing 

Bukan Cuma Tentara, 6 Hewan yang Juga Terlibat dalam Perang Dunia IIarmyhistory.org

Sama seperti kuda, penggunaan anjing dalam peperangan sudah terjadi selama ribuan tahun yang lalu. Anjing adalah hewan yang sangat setia. Mereka sangat jinak pada majikan, namun bisa berubah jadi sangat bringas saat berhadapan dengan musuh. Dibanding dengan hewan lain, anjing termasuk dalam daftar hewan pintar yang mudah dilatih.

Mereka bukan hanya menjaga barak tentara, tapi juga mampu mengenali bau musuh dan memberi peringatan. Tidak jarang anjing harus mengendus ranjau, atau bahkan bertugas di bawah desingan peluru untuk membawakan peralatan medis bagi pasukan yang terluka.

5. Gajah 

Bukan Cuma Tentara, 6 Hewan yang Juga Terlibat dalam Perang Dunia IIsheffield.ac.uk

Tubuh yang super besar, dan tenaga yang kuat, gajah jelas akan selalu ambil bagian setiap kali sebuah perang terjadi. Memang tidak seperti kuda atau anjing yang bisa ditemukan di mana-mana, gajah hanya tersedia di beberapa negara seperti India dan Afrika.

Sehingga hanya dua wilayah itu yang menggunakan gajah sebagai pasukan. Bukan hanya berfungsi sebagai kendaraan bagi tentara, gajah juga digunakan untuk membawa alat berat yang sulit diangkut, dan bekerja di kota untuk penduduk dan angkatan militer.

6. Unta 

Bukan Cuma Tentara, 6 Hewan yang Juga Terlibat dalam Perang Dunia IIiwm.org.uk

Jauh sebelum senjata canggih ditemukan, unta sudah diajak berperang oleh Kekaisaran Romawi. Hewan satu ini punya segalanya untuk menjadi pasukan yang tangguh. Bukan hanya kuat, dan bisa membawa banyak beban, unta juga bisa bertahan dalam kondisi sulit.

Bonusnya lagi, bau unta ternyata ditakuti oleh kuda. Makanya tidak heran, kalau banyak negara merekrut unta sebagai bagian dari pasukannya pada Perang Dunia II. Kerajaan Inggris misalnya mempekerjakan mereka selama perang, begitu pun dengan Angkatan Pertahanan Sudan yang menggunakan unta saat berpatroli di hulu sungai Nil.

 

Melibatkan hewan dalam Perang Dunia II memang bisa jadi strategi yang baik, mengingat hewan memiliki kekuatan yang tidak dimiliki manusia. Kabar buruknya, hewan-hewan ini juga sering kali jadi sasaran tembak musuh dan jadi korban peperangan.

Baca Juga: 6 Kisah Mengerikan dari Perang Dunia II, Bikin Merinding!

Siti Marliah Photo Verified Writer Siti Marliah

Find me on 📷 : instagram.com/sayalia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya