5 Hewan dengan Sistem Pernapasan Unik, Ada yang Lewat Pantat

Bukan cuma hewan amfibi yang punya sistem pernapasan unik 

Di sekolah, kita belajar bahwa terdapat beberapa alat pernapasan pada hewan. Diantaranya adalah paru-paru, insang, kulit untuk hewan amfibi, dan trakea untuk serangga. Tapi tahu kah kamu jika sistem pernapasan hewan sangat beragam dan kompleks.

Berikut ini beberapa sistem pernapasan pada hewan yang tergolong unik. Di antaranya bahkan ada yang bernapas melalui pantat, lho. Yuk, simak artikel ini sampai habis.

1. Kura-kura fitzroy

5 Hewan dengan Sistem Pernapasan Unik, Ada yang Lewat Pantatkura-kura fitzroy asal Australia (fba.org.au)

Tahukah kamu jika kura-kura fitzroy asal Australia dapat bernapas, mengeluarkan kotoran, dan bertelur menggunakan satu lubang sekaligus? Ya, kura-kura fitzroy melakukan ketiganya melalui pantat atau lebih tepatnya melalui lubang anusnya.

Kura-kura fitzroy memiliki paru-paru dan lubang hidung yang mereka gunakan ketika berada di darat. Namun ketika di dalam air, kura-kura ini mendapatkan 70 persen dari oksigen yang ia butuhkan melalui pantat yang disebut sebagai sistem respirasi kloakal.

Ketika bernapas, kura-kura fitzroy akan menyedot udara masuk ke dalam anusnya lalu memasukannya ke dalam kantung pernapasan yang disebut 'bursa'. Kantung ini lah yang membuat mereka dapat menyelam selama 72 jam tanpa muncul ke daratan. Selain kura-kura fitzroy, sistem pernapasan melalui pantat ini juga dimiliki oleh jentik nyamuk, teripang, dan capung.

2. Walrus

5 Hewan dengan Sistem Pernapasan Unik, Ada yang Lewat Pantatwalrus (canadiangeographic.ca)

Layaknya hewan mamalia pada umumnya, walrus bernapas menggunakan paru-paru, lubang hidung, dan mulut. Namun mereka memiliki beberapa kelebihan yang membuatnya dapat menyelam dalam waktu yang lama.

Walrus memiliki dua kantung di setiap sisi trakea mereka yang dapat menampung sekitar lima puluh liter udara. Dilansir dari slate.com, disebabkan fungsi hemoglobin dan mioglobin pada walrus, mereka dapat menyimpan banyak sekali udara pada darah dan otot mereka. Selain itu, walrus jantan juga memiliki kantung udara di antara kepala belakang dan leher yang akan berkembang ketika mereka kawin.

Baca Juga: Tak Disangka 5 Hal Unik Ini Dapat Dilakukan oleh Hewan, Apa Saja?

3. Katak

5 Hewan dengan Sistem Pernapasan Unik, Ada yang Lewat Pantatkatak (worldbirds.com)

Hewan amfibi yang hidup di dua alam yakni di darat dan air diketahui memiliki sistem pernapasan yang cukup rumit. Pada umumnya hewan amfibi seperti katak, kodok, sesilia, dan salamander bernapas menggunakan kulitnya, namun mereka tidak memiliki satu alat pernapasan saja.

Sebagai salah satu hewan amfibi, katak bernapas menggunakan empat alat pernapasan. Ketika menetas dari telur, katak yang masih dalam fase kecebong dan berudu yang hidup di dalam air bernapas menggunakan insang. Ketika katak sudah hidup di dua alam, ia mulai bernapas menggunakan kulitnya.

Selain bernapas dengan kulitnya, katak juga bernapas melalui mulut yang berfungsi layaknya lubang hidung pada manusia. Mulut katak yang berfungsi sebagai lubang masuk dan keluarnya udara ini terletak dekat dengan paru-paru berupa lipatan alveoli.

4. Burung

5 Hewan dengan Sistem Pernapasan Unik, Ada yang Lewat Pantatburung (allaboutbirds.org)

Burung bernapas menggunakan paru-paru, tapi paru-paru yang dimiliki oleh burung sama sekali berbeda dengan paru-paru yang dimiliki oleh manusia maupun hewan lainnya. Paru-paru pada burung merupakan gelembung udara yang terlihat seperti balon merah muda kecil.

Jika kamu membedah seekor burung, apa yang akan kamu temukan adalah gelembung-gelembung merah muda yang menyebar hampir ke seluruh tubuh burung mulai dari leher, menyebar ke sayap, hingga ke ekor. Hampir semua burung mulai dari merak hingga pinguin memiliki sistem pernapasan yang serupa seperti ini.

5. Laba-laba genta penyelam

5 Hewan dengan Sistem Pernapasan Unik, Ada yang Lewat Pantatlaba-laba genta penyelam (wired.com)

Laba-laba genta penyeam merupakan salah satu spesies laba-laba yang diketahui menghabiskan sebagian besar hidupnya di bawah air. Hal ini disebabkan makanan utama dari laba-laba ini adalah jentik nyamuk dan ikan-ikan kecil yang juga hidup di air.

Untuk dapat menyelam dalam waktu yang lama, laba-laba genta penyelam menyelam dengan membawa pasokan udara berbentuk gelembung tepat dibawah dada dan perutnya. Hal ini dapat mereka lakukan disebabkan keberadaan bulu-bulu halus yang tahan air.

 

Meski didominasi oleh hewan amfibi, terdapat banyak hewan lain yang memiliki sistem pernapasan yang unik. Sistem pernapasan hewan mana yang menurutmu yang paling unik?

Baca Juga: Unik, 6 Hewan Ini Tampak Seperti Gabungan Dua Jenis Hewan Berbeda

Lina Yasmin Photo Verified Writer Lina Yasmin

Pembaca novel jika sedang mood. Pemakan segala (yang halal), dan petidur ulung.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya