5 Fakta Serigala Bumi, Memakan Ratusan Ribu Rayap dalam Semalam!

Serigala bumi tidak memiliki kekerabatan dengan serigala!

Serigala bumi adalah salah satu hewan pemakan rayap yang namanya terdengar unik. Dalam bahasa Inggris, mereka dikenal sebagai aardwolf yang berarti serigala bumi dalam bahasa Afrika maupun Belanda. Nama ilmiah serigala bumi adalah Proteles cristata.

Dengan nama yang seperti itu, kamu mungkin berpikir bahwa mereka memiliki kekerabatan dengan serigala maupun aadvark. Faktanya, serigala bumi memiliki kekerabatan dengan hyena. Temukan fakta menarik mengenai hewan pemakan rayap berikut ini!

1. Serigala bumi memiliki kekerabatan dengan hyena

5 Fakta Serigala Bumi, Memakan Ratusan Ribu Rayap dalam Semalam!Wikimedia Commons/Derek Keats

Melansir Mary Bates Science Writer, serigala bumi atau aardwolf dalam bahasa Inggris tidak berhubungan dengan aardvark/ beruang semut maupun serigala. Mereka adalah anggota terkecil dari famili hyena. Mereka memiliki telinga panjang yang runcing, tengkorak ramping, dan leher panjang. Kaki depan mereka juga lebih panjang dari kaki belakang, membuat perawakan mereka terlihat miring. Serigala bumi juga memiliki surai khas yang tumbuh dari belakang kepala mereka hingga hingga ujung ekornya serta garis hitam pada tubuh mereka yang berwarna krem. 

2. Habitat serigala bumi harus memiliki rayap

5 Fakta Serigala Bumi, Memakan Ratusan Ribu Rayap dalam Semalam!Wikimedia Commons/Colorado State University Libraries

Melansir Kidadl, populasi dari serigala bumi bisa kamu temui di habitat aslinya yang tersebar di Afrika bagian selatan, timur dan utara. Mereka menghuni daratan kering dan terbuka serta sarang yang ditutupi semak belukar. Selain itu, habitat serigala bumi harus memiliki famili rayap hodotermitidae sebagai sumber makanan mereka. Jenis rayap tersebut bisa ditemukan di sabana, padang rumput dan lahan pertanian. Serigala bumi menandai wilayah mereka setiap musim sepanjang tahun.

3. Serigala bumi bisa memakan ribuan hingga ratusan ribu rayap dalam semalam

5 Fakta Serigala Bumi, Memakan Ratusan Ribu Rayap dalam Semalam!Flickr/Derek Keats

Melansir National Geographic, kebanyakan hyena adalah karnivora, akan tetapi serigala bumi lebih menyukai serangga. Saat malam hari, serigala bumi akan mencari rayap di gundukan tanah. Mereka bisa memakan ribuan hingga ratusan ribu rayap dalam semalam. Serigala bumi memiliki lidah yang panjang dan lengket. Mereka tidak menghancurkan sarang rayap agar mereka bisa mendapatkan pasokan makanan lagi, hal ini juga dilakukan oleh beruang semut.

Mamalia yang biasanya ingin memangsa rayap dihalangi oleh sekresi kimia dari pertahanan rayap untuk menjaga sarang. Akan tetapi, serigala bumi memiliki sifat genetik yang memungkinkan mereka untuk menolerir sekresi serangga yang berbahaya. Serigala bumi juga memiliki pemangsa yaitu macan tutul, singa dan spotted-hyena.

Baca Juga: 5 Perbedaan Anjing dan Serigala, Nenek Moyangnya Sama?

4. Serigala bumi bukanlah pelari yang cepat

5 Fakta Serigala Bumi, Memakan Ratusan Ribu Rayap dalam Semalam!Flickr/Neil McIntosh

Melansir Animalia, serigala bumi bukanlah pelari yang cepat dan mereka tidak mahir melawan pemangsanya. Karenanya, ketika serigala bumi terancam, mereka akan mencoba menyesatkan pemangsa dengan menggandakan jejaknya. Jika dikonfrontasi, mereka mungkin akan mengangkat surainya agar terlihat lebih mengancam. Serigala bumi juga akan mengeluarkan cairan berbau busuk dari kelenjar anusnya.

5. Serigala bumi itu noktural

5 Fakta Serigala Bumi, Memakan Ratusan Ribu Rayap dalam Semalam!Flickr/Derek Keats

Melansir Kidadl, serigala bumi dikenal sebagai pemalu dan tertutup. Mereka juga adalah hewan noktural yang aktif di dalam hari. Di siang hari, kamu mungkin akan menemui mereka tidur di liang bawah tanah. Saat malam hari, serigala bumi akan keluar untuk mencari makanan. Ketika sedang dalam kondisi agresif kamu mungkin akan melihat mereka mengaum, menggeram dan bahkan mengangkat surainya.

Menarik bukan? Dengan nama yang terdengar begitu 'mengerikan', ternyata serigala bumi lebih memilih rayap sebagai makanan mereka alih-alih memangsa hewan besar lainnya. Selain itu, serigala bumi ternyata bukanlah petarung!

Baca Juga: Mengenal Fenrir, Serigala Buas yang Melahap Odin

Nur Aulia Safira Photo Verified Writer Nur Aulia Safira

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya