6 Fakta Mengerikan Ala, Makhluk Mitologi Pengantar Cuaca Buruk

Ala bisa melahap Matahari dan Bulan juga, lho

Ala adalah makhluk mitologi yang terkenal dalam cerita rakyat Bulgaria, Makedonia, dan Serbia. Menurut mitologi Slavia, Ala dianggap sebagai makhluk mengerikan yang dapat mengirim malapetaka dari langit, seperti hujan atau badai yang dahsyat.

Ala disebut-sebut sebagai iblis yang berkuasa atas cuaca buruk. Masyarakat Slavia mendeskripsikan Ala sebagai penyihir perempuan yang memiliki hidung besar, gigi besi, dan dagu yang runcing. Namun, ada pula spekulasi yang menyatakan jika perwujudan Ala kondisional terhadap alam di sekitarnya.

Berikut ini fakta-fakta mengerikan seputar Ala yang dipercayai sebagai makhluk mitologi pembawa kerusakan.

1. Ala menghancurkan ladang dan kebun petani dengan hujan es

6 Fakta Mengerikan Ala, Makhluk Mitologi Pengantar Cuaca Burukpexels.com/Moritz Böing

Ala memiliki kekuatan untuk mengendalikan cuaca buruk. Melansir Slavic Mythology, Ala akan mengumpulkan awan penghasil hujan es di langit lalu membawanya tepat di atas ladang dan kebun milik petani. Kemudian dalam sekejap akan turun hujan es yang dapat menghancurkan seluruh isi ladang dan kebun yang siap panen.

Dalam beberapa cerita disebutkan jika sebenarnya tujuan Ala menghancurkan ladang dan kebun tersebut yakni untuk menjarah hasil panen dengan cara memindahkannya ke tempat lain. Peristiwa ini biasanya terjadi ketika musim panen gandum tiba.

Masyarakat Serbia meyakini jika Ala memindahkan hasil panen dari desa mereka ke desa lain. Jadi, akan ada desa yang di landa kemiskinan dan desa yang kaya akan hasil panen dalam waktu-waktu tertentu.

2. Ala suka memangsa bayi dan anak kecil

6 Fakta Mengerikan Ala, Makhluk Mitologi Pengantar Cuaca Buruk(Ilustrasi Baba Yaga) m.wikimedia.com/Ivan Bilibin

Ala disebut juga dengan nama 'Baba Yaga' yang rakus dan serakah dalam mitologi Slavia. Tidak hanya membuat kerusakan pada ladang dan kebun petani, Ala juga suka memangsa manusia, terutama bayi dan anak kecil.

Melansir Warriors of Myth, Ala akan menculik bayi dan anak kecil sebanyak yang ia mau. Kemudian Ala akan membawa mereka ke rumahnya di atas awan, hutan belantara, gua, pohon besar, gunung, atau tempat lain yang mengerikan.

Pemukiman atau tempat para Ala biasanya penuh dengan tulang belulang dan darah manusia yang telah mereka santap. Di berbagai kalangan masyarakat, Ala memiliki nama lain seperti Hala, Smiljana, Kalina, Magdelina, Dobrica, Dragija, dan Zakorga.

3. Ala juga melahap Matahari dan Bulan

6 Fakta Mengerikan Ala, Makhluk Mitologi Pengantar Cuaca Burukbarhernaturephotography/Steve Barger

Kerakusan dan keserakahan Ala tidak hanya ia lakukan di Bumi, melainkan juga di atas langit dengan melahap Matahari dan Bulan. Fenomena gerhana Matahari dan Bulan diyakini sebagai momen ketika Ala sedang berusaha melahap dua benda langit tersebut.

Seperti yang diketahui, gerhana adalah suatu fenomena di mana cahaya Matahari atau Bulan terhalangi untuk sampai ke Bumi. Dalam mitologi Slavia, dalang di balik terhalangnya cahaya Matahari dan Bulan tersebut adalah Ala. Jika Ala berhasil melahap Matahari dan Bulan, maka dunia akan hancur dalam sekejap.

Baca Juga: 5 Fakta Seputar Zeus, Raja Para Dewa dalam Mitologi Yunani Kuno

4. Manusia akan terkena sial jika bertemu dengan Ala

6 Fakta Mengerikan Ala, Makhluk Mitologi Pengantar Cuaca Buruk(Ilustrasi Ala mengendalikan cuaca buruk) wallpapertag.com

Pertemuan dengan Ala merupakan hal yang paling dihindari oleh manusia. Terlepas dari Ala yang memangsa manusia, Ala juga bisa memberikan kesialan pada manusia yang tak sengaja ia temui. Kesialan tersebut bisa berupa gangguan mental dan fisik.

Dalam beberapa kisah, Ala diceritakan akan memberikan kesialan kepada siapa pun yang memperlakukannya secara tidak hormat. Sebaliknya, Ala akan memberikan banyak keuntungan dan manfaat kepada siapa pun yang memerlakukannya dengan hormat dan penuh kasih sayang.

Jadi, jika manusia tak sengaja bertemu dengan Ala, sebisa mungkin ia harus memperlakukan Ala dengan hormat agar tak terkena sial.

5. Ala mampu mengubah-ubah wujud sesuai kehendaknya

6 Fakta Mengerikan Ala, Makhluk Mitologi Pengantar Cuaca Burukwarriorsofmyth.fandom.com

Orang-orang Slavia mempercayai Ala sebagai sosok penyihir yang memiliki hidung besar, gigi logam, dan dagu yang runcing. Namun, lain halnya dengan penduduk di area sekitar Leskovak, Serbia yang melihat Ala dengan perwujudan setengah kuda dan setengah ular, seperti yang dilansir Starisloveni.

Ada pula cerita perwujudan Ala yang menyerupai sapi jantan, awan, atau bahkan tidak ada wujudnya. Laman Warriors of Myth juga menuliskan jika Ala adalah sosok perempuan yang sekujur tubuhnya menyerupai warna keadaan langit, seperti biru terang, biru gelap, hingga gelap gulita.

Perbedaan wujud tersebut terjadi karena Ala memiliki kekuatan untuk mengubah wujud sesuka hatinya atau yang sering disebut kemampuan shapeshifting. Ala dapat menyerupai tornado, ular, kabut, serigala, dan lain sebagainya. Oleh karena itu, sangat sulit untuk mengenali Ala pada waktu-waktu tertentu.

6. Ala memiliki napas yang mematikan

6 Fakta Mengerikan Ala, Makhluk Mitologi Pengantar Cuaca Burukslavicmythology.tumblr.com

Ala juga disebut-sebut memiliki napas yang mematikan, yang mana ia dapat membunuh seseorang hanya dengan satu kali embusan napas. Kemampuan ini disebut deadly breath yang sangat jarang ditemui pada makhluk mitologi lain.

Lalu bagaimana cara melawan atau membunuh Ala? Tentu Ala juga punya kelemahan, yakni petir. Meskipun Ala merupakan sosok yang berkuasa atas cuaca buruk, ia juga bisa terluka bahkan terbunuh karena sengatan petir.

Selain itu, Ala memiliki musuh-musuh yang tak kalah kuatnya seperti naga, elang, Zduhac, dan Zmaheviti yang bisa melawan dan membunuhnya. Merapalkan mantra-mantra sihir tertentu juga dipercaya dapat mengusir Ala.

Itulah beberapa fakta mengerikan tentang Ala si iblis pembawa cuaca buruk. Terlepas dari ulah Ala atau bukan, sudah semestinya kita waspada ketika ada bencana yang datang dari langit. Semoga artikel ini dapat menambah pengetahuanmu tentang makhluk mitologi, ya!

Baca Juga: 9 Kisah Sejarah dan Mitologi yang Diangkat ke Film Disney

Mutiara Ananda Photo Verified Writer Mutiara Ananda

I write what I read, I read what I wrote.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya