5 Fakta Menakjubkan Pohon, Jumlahnya Lebih Banyak dari Bintang!

Yuk, jaga kelestarian pohon

Sejak dulu kita sudah tahu bahwa pohon sangat bermanfaat bagi kehidupan. Pohon memberi kita oksigen, menghasilkan kayu, atau sekadar melindungi kita dari teriknya sinar matahari.

Tapi kamu mungkin belum tahu sejumlah fakta tentang pohon berikut ini. Yuk, pelajari supaya makin menambah pengetahuan sekaligus penghargaan kita terhadap sumber daya alam yang satu ini.

1. Jumlah pohon di bumi lebih banyak dari jumlah bintang di galaksi kita

5 Fakta Menakjubkan Pohon, Jumlahnya Lebih Banyak dari Bintang!unsplash/Spencer Watson

Ya, kamu gak salah baca. Laman Space menyebut bahwa jumlah bintang di dalam Galaksi Bima Sakti adalah sekitar 100 milyar bintang. Jumlah tepatnya memang sulit untuk dipastikan. Beberapa sumber lain mengatakan bisa jadi jumlah bintang di Bima Sakti mencapai 400 milyar. Tapi itu pun masih kalah jauh dari jumlah pohon di bumi.

Memangnya berapa jumlah pohon di bumi? BBC melaporkan bahwa melalui perhitungan berdasarkan survei lapangan dan gambar satelit, tim peneliti dari Universitas Yale memperkirakan jumlahnya sekitar 3 triliun pohon! Itu artinya ada sekitar 420 pohon bagi setiap orang di bumi. Banyak banget ya!

2. Jumlah spesies pohon mencapai puluhan ribu

5 Fakta Menakjubkan Pohon, Jumlahnya Lebih Banyak dari Bintang!unsplash/Victoria Chen

Lalu bagaimana dengan jumlah spesies pohon yang ada di bumi? Jumlahnya sekitar 60 ribu spesies. Dari jumlah tersebut, Brasil jadi negara dengan jumlah spesies pohon terbanyak, yaitu sekitar 8.700 spesies.

Kawasan Amerika Utara dekat dengan kutub hanya punya kurang dari 1.400 spesies, sementara kedua kutub bumi tidak memiliki pohon.

Baca Juga: 6 Fakta Keren Pohon Bambu, Lebih Kuat dari Besi Lho!

3. Sebagian besar spesies pohon adalah endemik

5 Fakta Menakjubkan Pohon, Jumlahnya Lebih Banyak dari Bintang!unsplash/AJ

Dari 60 ribu spesies tersebut, 58 persennya ternyata adalah endemik, alias hanya terdapat di suatu negara dan tidak ada di negara lain. Maka jika musnah di suatu negara, spesies itu akan punah. Ini sangat berbahaya karena ada sekitar 300 spesies yang sudah terancam punah dan berstatus kritis.

4. Berapa banyak oksigen yang kita dapatkan dari pohon?

5 Fakta Menakjubkan Pohon, Jumlahnya Lebih Banyak dari Bintang!thoughtco.com

Kamu sudah tahu bahwa pohon menghasilkan oksigen yang kita gunakan untuk bernapas. Tapi berapa banyak tepatnya? Kebutuhan oksigen seseorang dalam setahun bisa dipenuhi oleh 7 atau 8 pohon saja.

Ingat juga bahwa tidak semua pohon menghasilkan oksigen yang sama banyak. Pohon bambu misalnya, bisa menghasilkan oksigen 25 persen lebih banyak dari pohon lain. Dan pohon bambu cukup banyak terdapat di Indonesia! Jadi kalau kamu berencana menanam pohon untuk penghijauan, pohon bambu bisa jadi pilihan yang tepat.

5. Pohon bisa mengurangi stres

5 Fakta Menakjubkan Pohon, Jumlahnya Lebih Banyak dari Bintang!pexels/Oleksandr Pidvalnyi

Apakah kemampuan pohon mengurangi stres hanya sebatas karena mereka bisa menghasilkan oksigen sehingga kita bisa menghirup udara segar? Tidak. Pohon juga memproduksi senyawa bernama phytoncide.

Fungsi dari phytoncide bagi pohon adalah mengusir serangga dan memerangi jamur serta bakteri. Tapi ternyata senyawa itu pun bisa bermanfaat bagi manusia. Phytoncide terbukti bisa menurunkan tekanan darah, mengurangi rasa sakit, dan meningkatkan produksi sel pencegah kanker. Jadi sering-seringlah berjalan-jalan di taman yang banyak pohon.

Itulah 5 fakta yang pasti meningkatkan kekaguman dan penghargaan kamu terhadap pohon. Jadi yuk jaga kelestarian pohon di sekitar kita sebisa mungkin!

Baca Juga: 4 Fakta Pohon Sequoia, Tumbuhan Terbesar dan Tertinggi di Dunia!

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya