5 Fakta Dullahan, Makhluk Mitologi Irlandia yang Terkenal Menyeramkan

Dikenal sebagai pertanda kematian yang jahat

Irlandia menjadi salah satu negara dengan berbagai legenda makhluk mitologi yang terkenal unik dan bahkan menyeramkan. Sebut saja leprechaun, banshee, kelpie, dullahan, dan masih banyak lagi.

Jika seseorang melihat Dullahan, maka dipercaya orang tersebut akan meninggal dalam keadaan yang mengenaskan. Menurut legenda, jika seseorang membuka pintu rumahnya ketika Dullahan datang, maka ia akan disiram darah tepat di wajahnya.

Nah, sebenarnya seperti apa dullahan itu? Berikut beberapa fakta mengenai Dullahan, salah satu makhluk mitologi irlandia yang terkenal menyeramkan.

1. Dullahan, perwujudan dewa yang menuntut pengorbanan manusia

5 Fakta Dullahan, Makhluk Mitologi Irlandia yang Terkenal Menyeramkanilustrasi dullahan (youtube.com/Storied)

Dullahan merupakan pertanda kematian seseorang yang berasal dari mitologi Bangsa Celtic. Legenda menyebutkan bahwa Dullahan merupakan perwujudan dari Crom Dubh, yaitu dewa kesuburan bagi kepercayaan setempat.

Crom Dubh menuntut adanya pengorbanan manusia dengan cara pemenggalan kepala. Pemujaan dewa ini terhenti setelah datangnya Kristen di Irlandia. Oleh karena sudah tidak ada lagi pengorbanan manusia, Crom Dubh berkeliaran memanggil nama orang-orang yang ditakdirkan untuk mati sambil membawa kepalanya.

2. Muncul pertama kali dalam kumpulan cerita rakyat Irlandia

5 Fakta Dullahan, Makhluk Mitologi Irlandia yang Terkenal Menyeramkanilustrasi dullahan (youtube.com/Eskify)

Kisah tentang dullahan pertama kali muncul pada abad ke-19 di beberapa buku kumpulan cerita rakyat Irlandia. Misalnya buku Fairy Legends and Traditions of the South of Ireland karya Thomas Crofton Croker dan Fairy and Folk Tales of the Irish Peasantry karya W.B. Yeats. Buku-buku inilah yang pertama kali mengenalkan legenda Irlandia tersebut kepada khalayak massa.

Diceritakan bahwa Dullahan dapat berupa seorang pria atau wanita, yang berkelana dengan kuda tanpa kepala. Biasanya Dullahan membawa kepala mereka saat berkelana. Kepalanya bisa melayang di dekat tubuhnya, diselipkan di tubuh mereka, atau berada di dalam saku pelana kuda. Banyak cerita yang mengatakan bahwa kuda mereka ini juga tidak berkepala. 

Baca Juga: 5 Fakta Kappa, Makhluk Mitologi Jepang yang Eksentrik

3. Terkadang Dullahan membawa kereta kematian Cóiste Bodhar

5 Fakta Dullahan, Makhluk Mitologi Irlandia yang Terkenal Menyeramkanilustrasi cóiste bodhar (youtube.com/Storied)

Dullahan digambarkan sebagai sosok menyeramkan yang memakai jubah hitam sambil mengendarai kuda yang tak berkepala. Kalaupun punya kepala, mata kuda Dullahan ini berwarna merah terang dan menakutkan. Selain membawa kepalanya, Dullahan juga membawa cambuk yang terbuat dari tulang belakang manusia.

Tak hanya itu, Dullahan juga terkadang membawa kereta kuda yang rodanya terbuat dari tulang paha manusia dan gerbongnya disinari oleh dua tengkorak yang menggantung. Kereta kematian ini sering disebut sebagai Cóiste Bodhar. Rombongan kereta kuda ini kerap muncul bersama Banshee, makhluk mitologi yang juga sebagai pertanda kematian. Tidak seperti Banshee yang hanya memperingatkan kematian kepada keluarga yang terikat pada mereka, Dullahan dapat memanggil nama siapa saja yang nyawanya akan dicabut.

4. Potret tanpa kepala ini perwujudan praktik pemenggalan kepala bangsa Celtic

5 Fakta Dullahan, Makhluk Mitologi Irlandia yang Terkenal Menyeramkanilustrasi pemenggalan kepala (commons.wikimedia.org/Jim Padgett)

Dullahan kerap dianggap sebagai makhluk jahat yang membayang-bayangi warga setempat. Lalu, kenapa makhluk yang satu ini gak punya kepala? Ternyata ini terjadi karena bangsa Kelt atau Celtic dahulu percaya bahwa jiwa seseorang itu terletak di kepalanya.

Pada abad ke-4 Masehi sebelum keyakinan Katolik diperkenalkan, bangsa Kelt biasa memenggal kepala musuh mereka sebagai bentuk dehumanisasi atau penghilangan harkat manusia. Jadi ketika jiwa, atau kepala seseorang dihilangkan, maka rohnya pun akan hancur. Pemenggalan kepala ini adalah praktik yang lumrah terjadi di dalam pertempuran atau sebagai hukuman pada abad pertengahan Irlandia.

5. Legenda Dullahan menjadi inspirasi kisah horror lainnya

5 Fakta Dullahan, Makhluk Mitologi Irlandia yang Terkenal Menyeramkanlukisan berjudul The Headless Horseman Pursuing Ichabod Crane karya John Quidor (John Quidor, Public domain, via Wikimedia Commons)

Kisah tentang penunggang kuda tanpa kepala cukup populer di kalangan pecinta kisah horor. Salah satu kisah terkenal tentang hantu ini yaitu The Legend of Sleepy Hollow yang ditulis oleh Washington Irving pada tahun 1820 di Amerika. Di dalamnya dikisahkan bahwa Ichabod Crane menghilang secara misterius setelah dikejar oleh sosok penunggang kuda tanpa kepala.

Sangat mungkin bahwa Washington Irving tahu tentang Dullahan. Bagaimana tidak, ibu dan bapaknya ternyata adalah imigran keturunan Inggris dan Skotlandia, serta pengasuhnya pun berasal dari Skotlandia. Selain itu, ia juga menjelajah seluruh Eropa dan berteman dengan Sir Walter Scott yang merupakan orang Skotlandia. Sehingga kemungkinan bahwa budaya Celtic berpengaruh besar terhadap hasil pemikiran Irving.

Itu tadi sederet fakta Dullahan, makhluk mitologi Irlandia yang kini sangat populer di seluruh dunia. Tak hanya penunggang dan kudanya saja, mereka juga sering kali digambarkan membawa kereta kuda dengan nuansa horor yang mencekam. Siapa sangka potret menyeramkan ini ternyata sudah ada dalam legenda Irlandia sejak zaman dahulu. Menarik, ya!

Baca Juga: 12 Fakta Heracles, Demigod Perkasa Mitologi Yunani

Roselin A. Photo Verified Writer Roselin A.

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya