5 Tanda Kucing Dehidrasi, Jadi Pertanda Sakit Kronis!

Jangan abaikan!

Kucing yang mengalami dehidrasi menandakan jika hewan berbulu ini mengalami kehilangan banyak cairan di tubuh. Cairan ini bahkan tidak cukup untuk melakukan fungsi dasar, seperti metabolisme. 

Dehidrasi juga bisa menyebabkan hilangnya kandungan elektrolit dalam tubuh, lho. Padahal, penurunan cairan dan elektrolit dalam jumlah banyak bisa memengaruhi sistem pencernaan dan sirkulasi jantung. Jika parah, dehidrasi bisa menyebabkan kegagalan organ hingga kematian. 

Dilansir WebMD, kucing memerlukan 99.2 sampai 127.5 gram air per 2.25 kilogram berat badan kucing. Sebagai contoh, jika kamu mempunyai kucing seberat 4.5 kilogram, maka kucing peliharaanmu memerlukan air minum antara 198.4 sampai 255 gram setiap harinya. 

Kamu juga perlu perhatikan apa saja makanan yang kamu berikan. Jika makanan basah, kucing akan minum lebih sedikit. Ini karena makanan tersebut biasanya terdiri dari 80 persen air. Namun, apabila kucing tetap minum sedikit air meski mengonsumsi makanan kering, risiko dehidrasi jadi lebih tinggi. 

Selain itu, kucing juga banyak kehilangan cairan saat cuaca panas, muntah, diare berlebihan, adanya gangguan metabolisme seperti diabetes, ginjal, atau hipertiroidisme, demam, dan kehilangan darah, menurut Cat Health. Kemungkinan kucing untuk mengalami dehidrasi pun semakin tinggi karena sifatnya yang malas minum air. 

Bisa dibilang, kucing sangat mudah mengalami dehidrasi. Oleh karena itu, kamu perlu memahami lima tanda kucing dehidrasi untuk mencegah hal buruk yang tidak diinginkan. Inilah tanda-tandanya. 

1. Mata terlihat kusam

5 Tanda Kucing Dehidrasi, Jadi Pertanda Sakit Kronis!ilustrasi mata kucing (pexels.com/cottonbro)

Tanda awal seekor kucing dehidrasi adalah mata yang terlihat kusam. Coba perhatikan, jika matanya menjadi cekung ke dalam dan tampak kusam, kemungkinan kucing sedang mengalami dehidrasi. 

Dilansir Pet Plan, mata kucing yang sehat terlihat dari ukuran pupil yang sama, jelas, dan terang. Jadi, kalau kamu melihat tanda-tanda mata kucingmu tidak seperti yang sudah disebutkan dan juga kusam, kemungkinan kucing dehidrasi atau masalah kesehatan lain yang lebih serius. 

2. Kulit kucing jadi kurang elastis

5 Tanda Kucing Dehidrasi, Jadi Pertanda Sakit Kronis!ilustrasi menyentuh kucing (pexels.com/Helena Lopes)

Cairan yang cukup di dalam tubuh membuat kulit kucing tetap lentur dan elastis. Bila kucing mengalami dehidrasi, kulit jadi kurang elastis. 

Untuk memastikannya, kamu bisa memencet kulit hewan berbulu ini, kemudian menarik jarimu kembali ke posisi semula. Nah, kalau kucingmu sedang dehidrasi, kulitnya yang cekung (karena dipencet) membutuhkan waktu untuk kembali normal. 

Kamu bisa mencoba hal tersebut dengan memeriksa kulit di antara tulang bahu. Dengan menggunakan ibu jari serta dua jari pertama, tariklah sedikit kulit ke atas hingga membuat tenda kecil. Setelah itu, lepaskan dan perhatikan seberapa cepat kulitnya kembali ke posisi normal. 

Dalam keadaan hidrasi cukup, kulit akan pulih dalam satu detik. Tapi, jika kulit memerlukan waktu lebih dari itu, bahkan tak pulih, hal tersebut menandakan kulit dehidrasi hingga sangat kering. Yuk, coba cek kulit kucing kesayanganmu. 

Baca Juga: Dehidrasi: Penyebab, Gejala, Pengobatan, dan Pencegahan

3. Air liur tebal

5 Tanda Kucing Dehidrasi, Jadi Pertanda Sakit Kronis!ilustrasi lidah kucing (pexels.com/Tranmautritam)

Berbeda dengan anjing, kucing memang tidak banyak meneteskan air liur, menurut Best Pet Vet. Terkadang, air liurnya pun tidak terlihat ketika dia menjilati bulu-bulunya. 

Namun coba perhatikan, apakah air liurnya yang tidak terlihat menjadi lebih tebal dan bertali (ropey)? Kalau iya, bisa jadi kucingmu mengalami dehidrasi, lho. 

4. Gusi terlihat kering dan lengket

5 Tanda Kucing Dehidrasi, Jadi Pertanda Sakit Kronis!ilustrasi mulut kucing (pexels.com/Pixabay)

Ketika  seekor kucing terhidrasi dengan baik, gusinya terlihat lembap dan berwarna merah muda. Sedangkan, gusi kucing yang mengalami dehidrasi lebih terlihat kering dan lengket saat kamu menyentuhnya. 

Tekan gusi kucingmu pelan dan lembut, lalu mengelusnya perlahan. Jika kucing terhidrasi, bekas tekanan dari pucat akan kembali merah muda hanya dalam 1-2 detik. Sebaliknya, kucing dehidrasi akan memperlihatkan gusi yang tetap pucat. 

5. Kotoran kucing sangat keras

5 Tanda Kucing Dehidrasi, Jadi Pertanda Sakit Kronis!ilustrasi kotak kotoran kucing (nymag.com)

Kucing dehidrasi cenderung susah buang air besar atau sembelit. Ini berarti, kamu akan menemukan kotoran dengan jumlah sedikit di kotak kotoran kucing. 

Kalau menemukan kotoran, kamu akan melihatnya dalam potongan-potongan kecil yang sangat keras. Selain itu, kamu juga bisa saja menemukan kotoran kecil di luar kotak yang bukan merupakan kebiasaannya. 

Tindakan pertama yang bisa kamu lakukan adalah segera memberinya air. Perhatikan kebiasaannya minum air, sebagian kucing hanya ingin minum di mangkuk kaca, minum dengan air mengalir, minum dengan air keran, dan yang lain menggunakan botol. Jadi berikanlah sesuai dengan kebiasaannya, ya. 

Oya, kamu juga perlu membersihkan mangkuk air setiap hari untuk mencegah tumbuhnya bakteri di permukaannya. Jika apa yang kamu lakukan tetap membuat kucing alami dehidrasi, bisa saja kucingmu sedang sakit. Kalau sudah begini, sebaiknya cepat-cepat pergi ke dokter hewan untuk pemeriksaan lebih lanjut. 

Baca Juga: Kucing 101: 5 Tips Pelihara Anak Kucing Pertama Kali

IamLathiva Photo Verified Writer IamLathiva

Love To See, Love To Read, and Love To Share.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya