5 Manfaat Teknologi Drone untuk Bidang Pertanian

Hemat tenaga dan biaya

Teknologi tidak bisa terlepas dari zaman sekarang. Tidak bisa dipungkiri, teknologi merajai hampir semua bidang kehidupan, tak terkecuali bidang pertanian. Pemanfaatan teknologi saat ini menjadikan pertanian semakin berkembang dengan efektif dan mampu bersaing di era modern. Salah satu inovasi teknologi yang berkembang yaitu adalah teknologi drone.

Teknologi drone merupakan salah satu teknologi berupa robot terbang dengan kendali jarak jauh yang mampu membawa muatan sesuai tujuan dan peruntukannya. Pada awalnya teknologi drone basisnya digunakan pada bidang militer. Namun nampaknya semakin berkembangnya zaman, teknologi drone mulai menyentuh bidang pertanian. Ada beberapa kegiatan pertanian yang memanfaatkan teknologi drone. Apa sajakah itu? Berikut ulasan selengkapnya!

1. Penanaman

5 Manfaat Teknologi Drone untuk Bidang Pertanianilustrasi drone (pixabay.com/viya0114)

Penanaman dengan menggunakan teknologi drone biasanya diperuntukkan pada lahan yang luas. Hal ini menjadi suatu solusi bagi petani jika kesulitan melakukan penanaman pada lahan yang luas.

Penanaman yang biasanya dilakukan yaitu penanaman bibit. Prosedur penggunaan teknologi drone untuk penanaman bibit dengan cara menaburkan bibit menggunakan drone di sepanjang area yang sudah ditetapkan sebelumnya. 

2. Analisis lahan

5 Manfaat Teknologi Drone untuk Bidang Pertanianilustrasi drone (pixabay.com/DJI-Agras)

Sebelum memasuki musim tanam, perlu melakukan pemeriksaan atau menganalisis kondisi lahan yang akan dipakai untuk penanaman nantinya. Hal ini agar kita mengetahui kondisi lahan secara luas.

Teknologi drone dapat dipakai untuk analisis lahan, karena memiliki kemampuan dalam pemetaan lahan secara tiga dimensi. Analisis lahan menggunakan teknologi drone juga dapat mempermudah kita dalam menentukan pola penanaman bibit. 

Baca Juga: 5 Tips Sukses Berkarier sebagai Pilot Drone Profesional, Unik nih!

3. Penyemprotan pupuk dan pestisida

5 Manfaat Teknologi Drone untuk Bidang Pertanianilustrasi drone (pixabay.com/Lxz2208180358)

Teknologi drone cocok digunakan dalam penyemprotan pupuk maupun pestisida, terlebih lagi digunakan pada lahan yang luas. Hal ini dikarenakan agar penyemprotan pupuk atau pestisida dapat efektif dan tepat sasaran serta dapat menghemat tenaga manusia.

Kemampuan teknologi drone untuk penyemprotan tergantung dari kapasitas atau daya tampung dari drone tersebut. Sebagai contoh, salah satu hasil penelitian menunjukkan drone mampu menyemprot 0,6 hektar dengan kapasitas tangki sepuluh liter pupuk atau pestisida.

4. Menilai kesehatan tanaman

5 Manfaat Teknologi Drone untuk Bidang Pertanianilustrasi drone (pixabay.com/DJI-Agras)

Tidak hanya pada manusia, kesehatan tanaman juga perlu kita perhatikan. Perlu melakukan pengecekan kesehatan tanaman, jika tidak, kita tidak akan mengetahui kondisi tanaman selama perkembangannya. Namun, terkadang pada lahan yang luas petani sering kesulitan dalam pengecekan kesehatan tanaman.

Untuk mengatasi hal tersebut, dapat memanfaatkan teknologi drone. Teknologi drone yang dilengkapi fitur kamera dan kamera inframerah dapat mengamati Organisme Pengganggu Tanaman (OPT) yang berimbas negatif terhadap kesehatan tanaman, sehingga dapat dilakukan pengendalian terhadap OPT tersebut. 

5. Sensor irigasi

5 Manfaat Teknologi Drone untuk Bidang Pertanianilustrasi drone (pixabay.com/DJI-Agras)

Kita perlu mengetahui ketersediaan air yang ada pada suatu lahan. Ketersediaan air berpengaruh terhadap cairan dan unsur hara yang dapat memenuhi kebutuhan tanah dan tanaman.

Teknologi drone dapat dimanfaatkan sebagai alat sensor irigasi. Drone yang dilengkapi dengan sensor thermal, hyperspectral atau multispectral yang mampu menunjukkan area yang kering dan membutuhkan ketersediaan air.

Itulah beberapa kegiatan pertanian yang memanfaatkan teknologi drone. Dengan menggunakan inovasi teknologi drone tidak membutuhkan tenaga kerja yang banyak dan dapat menghemat waktu. 

Baca Juga: 5 Produk Drone Terbaik untuk Fotografer Profesional di 2022, Tangguh!

Sari Magfirah Naufal Photo Verified Writer Sari Magfirah Naufal

start with bismillah and end with alhamdulillah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya