Kenapa Tanpa Sadar Kepala Kita Suka Terngiang Lagu? Ini Kata Para Ahli

Sering bikin kesal sendiri gak sih?

Pernah gak kamu terngiang-ngiang lagu dan rasanya gak mau pergi? Misalnya saja kamu dengar lagu Dangdut Via Vallen yang judulnya “Sayang” dan lagu itu rasanya nyangkut terus di kepala. Kadang, meski kamu gak menyukainya, lagu itu terus ada di kepalamu. Sebenarnya, kenapa sih fenomena ini bisa terjadi? Yuk simak penjelasan selengkapnya berikut.

1. Fenomena ini disebut earworm

Kenapa Tanpa Sadar Kepala Kita Suka Terngiang Lagu? Ini Kata Para Ahliunsplash.com/Alex Blajan

Earworm atau secara harfiah disebut cacing telinga adalah fenomena lagu yang melekat pada pikiran manusia dan berulang terus menerus, meskipun lagu itu sudah gak diputar. Istilah ini berasal dari bahasa Jerman ohrwurm yang sama artinya dengan musik yang melekat atau sindrom lagu tertanam.

2. Fenomena yang wajar karena 91 persen orang mengalami earworm sekali setiap minggu

Kenapa Tanpa Sadar Kepala Kita Suka Terngiang Lagu? Ini Kata Para Ahliunsplash.com/Kuo Chiao Lin

Dilansir dari researchgate.net, menurut Victoria J. Williamson sebanyak 91 persen orang mengalami earworm sekali setiap minggu. Jadi kamu gak perlu panik sampai-sampai berobat ke dokter. Fenomena ini wajar terjadi kok.

3. Disebabkan oleh korteks motorik otak

Kenapa Tanpa Sadar Kepala Kita Suka Terngiang Lagu? Ini Kata Para Ahliunsplash.com/Daniel Hjalmarsson

Dikutip dari sciencefriday.com, Elizabeth Margulis dari University of Arkansas mengatakan bahwa earworm disebabkan karena adanya reaksi gak sengaja oleh otak, tepatnya di area korteks motorik. Otak tanpa sadar menghafal lagu sehingga kamu terngiang-ngiang terus. Meski begitu fenomena ini masih tetap menjadi misteri dan mengundang perdebatan.

Baca juga: Kapan Suatu Memar Itu Mengkhawatirkan? Kamu Harus Tahu!

4. Mendengarkan lagu secara berulang-ulang

Kenapa Tanpa Sadar Kepala Kita Suka Terngiang Lagu? Ini Kata Para Ahliunsplash.com/Mike Kotsch

Earworm ini sendiri semakin menjadi apabila kamu sering mendengarkan lagu yang sama berulang-ulang. Ya, kalau kamu suka. Kalau kamu gak suka? Mending jauh-jauh deh. Hal itu karena kamu sudah terbiasa dan tahu nada apa yang akan terdengar.

5. Lebih banyak orang yang menyukai earworm

Kenapa Tanpa Sadar Kepala Kita Suka Terngiang Lagu? Ini Kata Para Ahliunsplash.com/Bruce Mars

Meski begitu, ternyata ada kecenderungan orang yang mengalami earworm menyukai lagu-lagu yang berulang tersebut. Buat kamu yang justru merasa terganggu, kamu bisa saja mulai mendengar lagu lain yang lebih kamu sukai.

6. Hindari dengan bermain teka-teki silang

Kenapa Tanpa Sadar Kepala Kita Suka Terngiang Lagu? Ini Kata Para Ahliunsplash.com/Hans Peter Gauster

Dilansir dari psychologytoday.com, David J. Ley menyampaikan bahwa kamu bisa saja menghilangkan earworm dengan melakukan aktivitas yang memaksa otak untuk berpikir keras, seperti mengerjakan teka-teki silang, bermain Scrabble, atau puzzle game.

Dari penjelasan di atas sudah jelas kan kenapa kamu sering terngiang-ngiang lagu yang sama? Dari pengalamanmu, lagu apa yang sekarang terngiang dalam pikiranmu? Yuk bagi di kolom komentar.

Baca juga: Kata Ahli, Ternyata Ada Manfaat Potensial dari Memori Terorisme!

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya