5 Jembatan Unik Ini Dibangun Khusus untuk Satwa Liar, Keren!

Negara ini begitu menghargai hak-hak hidup binatang

Binatang dan manusia sudah seharusnya hidup berdampingan. Namun seiring dengan perkembangan zaman, tumbuhnya populasi manusia juga keserakahan dalam membabat hutan, banyak binatang yang kehilangan tempat tinggalnya.

Namun beberapa negara begitu menghargai hak hidup binatang, sehingga peradaban manusia tidak mengancam nyawa binatang yang hidup di sekeliling mereka. Berikut adalah lima jembatan yang sengaja didesain manusia agar binatang bisa melakukan mobilitas tanpa terancam tertabrak oleh kendaraan bermotor

Jembatan penyeberangan yang paling awal di bangun pada tahun 1950an yang berlokasi di Prancis. Pada awalnya jembatan itu didesain untuk memudahkan pemburu dalam menangkap rusa

Berikut adalah lima jembatan yang khusus dibangun bagi satwa liar.

1. Jembatan Kepiting, Christmas Island National Park

5 Jembatan Unik Ini Dibangun Khusus untuk Satwa Liar, Keren!amazonaws.com

Setiap tahun diperkirakan sekitar 500.000 kepiting terbunuh sewaktu melakukan migrasi. Untuk itulah, dibangun Jembatan yang khusus mengakomodir aktivitas migrasi kepiting di Christmas Island National Park.

Di pulau ini, migrasi kepiting terbilang sebagai keajaiban planet di mana jutaan kepiting melakukan migrasi dengan melintasi pulau menuju lautan pasifik untuk menetaskan telurnya.

Dengan adanya jembatan khusus ini para kepiting dapat melakukan migrasi dan menetaskan telurnya dengan aman di lautan pasifik tanpa terkena risiko tertabrak oleh kendaraan bermotor.

2. Terowongan kura-kura, Kobe Jepang

5 Jembatan Unik Ini Dibangun Khusus untuk Satwa Liar, Keren!dogonews.com

Perusahaan kereta West Japan Railway di Kobe bekerja sama dengan ahli kura-kura untuk menciptakan jalur menyebrang agar binatang itu tidak tertabrak kereta saat melintas, terutama saat bulan Mei dan September.

Kura-kura tersebut pada dasarnya ingin menyeberang untuk memasuki kolam yang terpisah oleh jalur kereta api tersebut. Jalur perlintasan kura-kura itu mulai beroperasi pada tahun 2015.

Dengan dibangunnya perlintasan mini bagi kura-kura, keterlambatan kereta karena terganggu dengan kereta dapat berkurang. Hal ini membuat pelayanan kepada konsumen pun menjadi maksimal.

Baca Juga: Terpapar Radioaktif, Ini Penampakan Hewan Setelah Kejadian Chernobyl

3. Jembatan penyebrangan hewan di Banff Spring, Kanada

5 Jembatan Unik Ini Dibangun Khusus untuk Satwa Liar, Keren!canadiangeographic.ca

Selesai pada tahun 1997. Alberta Banff National Park merukapakan rumah bagi beragam populasi kehidupan fauna. Namun area konservasi ini juga menjadi lintasan bagi 4,5 juta kendaraan bermotor per tahun karena dilintasi oleh jalur Trans Canada Highway yang super sibuk.

Alasan inilah yang membuat "ecoduct" atau jembatan bagi hewan dibangun. Supaya mengurangi potensi jumlah hewan yang terbunuh atau cedera akibat tertabrak oleh kendaraan bermotor.

4. Highway A50, Belanda

5 Jembatan Unik Ini Dibangun Khusus untuk Satwa Liar, Keren!zja.nl

Belanda telah membangun lebih dari 66 jembatan penyeberangan bagi satwa liar yang semakin langka seperti musang, babi liar, dan rusa. Jembatan pertama yang melintasi jalan utama di A50 in dibangun pada tahun 1988 merupakan yang tertua kedua di bawah ecoduct A 28 yang dibangun pada tahun yang sama.

Bahkan pada tahun 2012 Belanda kembali membangun sembilan ecoduct, yang rata-rata luasnya 50m2. hal ini untuk mencegah kepunahan satwa liar seiring dengan pertumbuhan populasi dan tempat tinggal manusia

5. Bukit Timah Expressway, Singapura

5 Jembatan Unik Ini Dibangun Khusus untuk Satwa Liar, Keren!blogs.ntu.edu.sg

Jembatan yang dinamakan Eco Link ini dikhususkan untuk perlintasan satwa liar kali ini berlokasi di Singapura. Jembatan ini dibangun dengan menghabiskan dana sebesar 16 juta dolar dan selesai dibangun pada tahun 2013.

Jembatan seluas 62 m ini terletak di Bukit Timah Expressway yang dibangun untuk menghubungkan area Timah Nature Reserve dengan Central Catchment Nature Reserve yang merupakan tempat hidup satwa liar.

Setidaknya sebanyak 15 spesies mamalia dan burung telah terobservasi menggunakan jembatan ini. Termasuk di dalamnya musang luwak dan spesies yang terancam punah yakni jenis Trenggiling Sunda

Itulah beberapa negara yang telah membangun jembatan khusus untuk melestarikan satwa di daerahnya. Bagaimana dengan Indonesia yang terkenal akan keanekaragaman flora dan faunanya?

Baca Juga: 5 Fakta Unik Laba-Laba, Hewan Seram Tapi Menakjubkan

zaki Photo Verified Writer zaki

pemalu

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya