Belajar Sains: Mengenal Sudut Pembatas Kuadran dalam Matematika

Kompleks dan terkesan rumit, tapi masih bisa dipahami

Dalam studi matematika dan fisika, sudut kuadran adalah salah satu elemen pembelajaran yang terbilang agak rumit dan cukup membingungkan bagi orang awam. Akan tetapi, pembahasan yang terkesan ruwet ini bisa dimengerti dengan cara-cara yang cukup simpel, kok. Kendati demikian, tetap saja kamu wajib mengambil studi lanjutan untuk menyelaminya lebih dalam.

Nah, kali ini, kita akan sama-sama belajar dan memahami apa itu sudut pembatas kuadran dan contohnya. Yuk, disimak pelan-pelan supaya gak salah paham.

Baca Juga: Belajar Sains: Hukum Termodinamika dan Penerapannya

1. Mengenal apa itu sudut dalam matematika

Belajar Sains: Mengenal Sudut Pembatas Kuadran dalam Matematikailustrasi diagram dari sudut kuadran (wikimedia.org/Michael Daly)

Oke, kita akan belajar untuk memahami sudut terlebih dahulu. Apa, sih, yang dimaksud dengan sudut dalam matematika? Dijelaskan dalam laman Math is Fun, sudut diartikan sebagai wilayah atau zona yang muncul akibat persimpangan dua sisi garis. Dalam matematika, sudut juga digunakan untuk mengukur jumlah putaran tertentu di berbagai bidang dua dimensi dan tiga dimensi.

Nah, jenis besaran sudut yang paling umum dikenal, misalnya 45 derajat, 90 derajat, 135 derajat, 180 derajat, dan seterusnya. Perlu diingat bahwa satu putaran dalam bidang lingkar adalah 360 derajat. Jadi, dalam matematika, 1 derajat mewakili 1 per 360 karena ukuran tersebut dihitung berdasarkan besar sudut yang disapu oleh jari-jari di bidang lingkaran.

Untuk lebih memudahkan pemahaman, kamu bisa lihat diagram atau gambar di atas. Jari-jari lingkaran akan menyapu penuh di saat ia membentuk sebuah lingkar datar dengan sudut total sebesar 360 derajat. Kalau sudah paham apa itu sudut dalam matematika, kita masuk ke poin selanjutnya.

2. Sudut pembatas kuadran

Belajar Sains: Mengenal Sudut Pembatas Kuadran dalam Matematikadiagram sudut pembatas kuadran (openclipart.org/Adam Stanislav)

Kita sudah sama-sama mengetahui bahwa lingkaran penuh adalah 360 derajat. Sekarang, kita akan menyelidiki apa itu sudut pembatas kuadran. iPractice Math di lamannya menyatakan bahwa dalam sudut penuh 360 derajat, rupanya terdapat sudut-sudut yang saling berelasi di dalamnya.

Mereka dibagi menjadi empat kuadran, yakni kuadran I, kuadran II, kuadran III, dan kuadran IV. Untuk memudahkan gambaran kita akan kuadran, diagram di atas sudah mewakilinya. Jadi, apa beda dari keempat kuadran tersebut? Secara rinci, kamu bisa melihat perbedaannya di bawah ini:

  • Kuadran I mempunyai batas sudut antara 0 derajat dan 90 derajat
  • Kuadran II mempunyai batas sudut antara 90 derajat dan 180 derajat
  • Kuadran III mempunyai batas sudut antara 180 derajat dan 270 derajat
  • Kuadran IV mempunyai batas sudut antara 270 derajat dan 360 derajat

Tidak hanya itu, rumusan sudut pembatas atau relasi kuadran juga memasukkan unsur trigonometri lainnya, seperti sin, cos, dan tan atau tangen. Jika disesuaikan dengan tabel trigonometri, maka berlaku rumusan sebagai berikut:

  • Tanda dari kuadran I (antara 0 dan 90): semuanya positif
  • Tanda dari kuadran II (antara 90 dan 180): sinus positif dan lainnya negatif
  • Tanda dari kuadran III (antara 180 dan 270): tangen positif dan lainnya negatif
  • Tanda dari kuadran IV (antara 270 dan 360): cosinus positif dan lainnya negatif

Well, bagaimana, nih? Secara garis besar, kamu bisa memahami bahwa keempat kuadran di atas memang memiliki tanda dan karakternya masing-masing. Rumusan soal dan masalah yang ada dari masing-masing kuadran di atas tentu akan menimbulkan jawaban yang berbeda pula.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Memahami Matematika untuk Pelajar, Yuk Coba

Dahli Anggara Photo Verified Writer Dahli Anggara

Age quod agis...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya