Medan Magnet Bumi Melemah? Ini Dampaknya pada Kehidupan Manusia!

Seberapa fatal pengaruhnya?

Baru-baru ini, publik dikejutkan dengan kabar bahwa medan magnet Bumi melemah. Pengamatan European Space Agency (ESA) mengungkapkan bahwa fenomena Anomali Atlantik Selatan sedang terjadi. Ini merupakan pelemahan intensitas magnet Bumi di area Amerika Selatan hingga Afrika bagian barat daya.

Tak hanya itu, ESA juga melaporkan bahwa sebenarnya medan magnet Bumi telah melemah hingga sembilan persen selama dua abad terakhir ini. Padahal energi tersebut berperan penting bagi kehidupan kita. 

Lalu apa dampak yang mungkin terjadi dari fenomena ini? Apakah akan fatal bagi kehidupan manusia? Simak penjelasannya berikut ini!

Mengenal medan magnet Bumi dan fungsinya

Pertama, kita harus mengetahui apa yang dimaksud dengan medan magnet Bumi. Energi ini dihasilkan oleh cairan besi super panas yang berada 3.000 kilometer di bawah kaki kita. Rotasi Bumi menyebabkannya bergerak dan menghasilkan gaya geomagnetik.

Energi yang dipancarkan oleh medan magnet ini besar, lho. Ia terbentang dari dalam hingga area luar Bumi. NASA menyebutnya sebagai magnetosfer, lapisan yang bertugas melindungi kita dari radiasi kosmik dan angin Matahari. Ia juga yang menyebabkan adanya fenomena aurora di kutub. 

Sebenarnya, medan magnet ini  jauh dari kata statis, ia terus berubah seiring berjalannya waktu. Perubahan tersebut terjadi pada intensitas dan arahnya. Namun untuk saat ini, kita akan membahas poin pertama. 

Lalu apa dampak yang mungkin terjadi dari fenomena ini? Apakah akan fatal bagi kehidupan manusia? 

1. Akan mengacaukan satelit dan pesawat luar angkasa

Medan Magnet Bumi Melemah? Ini Dampaknya pada Kehidupan Manusia!newsorb360.com

ESA mengatakan bahwa perubahan ini akan menyebabkan malfungsi teknis pada satelit Bumi. Mereka akan kesulitan mengorbit terutama ketika melintasi area Anomali Atlantik Selatan.

Bukan hanya satelit, pesawat luar angkasa pun harus ekstra hati-hati saat meluncur. ESA mengatakan bahwa kegagalan teknis berpotensi untuk terjadi karena partikel dari luar angkasa akan banyak masuk dan mengganggu sistem penerbangan serta orbit Bumi.

2. Radiasi kosmik akan membombardir Bumi

Medan Magnet Bumi Melemah? Ini Dampaknya pada Kehidupan Manusia!electroverse.net

Dampak kedua yang berpotensi untuk terjadi karena melemahnya medan magnet Bumi adalah masuknya radiasi kosmik. Apakah itu? Kosmik adalah partikel dengan energi sangat besar yang berasal dari luar angkasa, tepatnya tata surya. Mereka tersusun atas atom, elektron, dan proton. 

Dilansir dari Let’s Talk Science, partikel ini tergolong berbahaya untuk mesin dan manusia karena mereka bergerak dengan sangat cepat. Untungnya medan magnet Bumi mengeliminasi 99,9 persen partikel tersebut.

Nah, jika pelindung kita melemah, tentunya radiasi kosmik yang masuk pun semakin besar. Apa akibatnya? Dilansir dari LiveScience, selain merusak mesin, ternyata radiasi ini juga bisa meningkatkan risiko kanker. Ia bekerja seperti x-ray yang mampu menghancurkan jaringan kulit dan organ kita.

Baca Juga: Apa Jadinya Jika Matahari Mati? Ini Dampak Mengerikannya pada Bumi!

3. Hewan akan sulit untuk bermigrasi

Medan Magnet Bumi Melemah? Ini Dampaknya pada Kehidupan Manusia!ltmcdn.com

Dampak berikutnya bukan tentang manusia, melainkan hewan. Mengutip Scientific American, ternyata medan magnet Bumi berperan besar dalam membantu hewan seperti burung, paus, kupu-kupu, hingga penyu untuk bermigrasi.

Melemahnya energi tersebut tentu akan membuat mereka kebingungan ketika ingin berpindah tempat. Sebab medan magnetlah yang berperan layaknya kompas bagi para hewan.

4. Diduga, ini adalah tanda dari terbaliknya kutub Bumi

Medan Magnet Bumi Melemah? Ini Dampaknya pada Kehidupan Manusia!physicsworld.com

Melemahnya medan magnet Bumi ini diduga menjadi tanda dari fenomena reversal atau terbaliknya kutub utara dan selatan. Jadi, magnet yang awalnya berada di kutub utara Bumi perlahan akan bergeser hingga ia berada di bagian selatan dan sebaliknya. Inilah hal lebih besar yang patut untuk diwaspadai. 

Pembalikan kutub Bumi terakhir terjadi sekitar 700 ribu tahun yang lalu dan tidak ada pola konstan yang bisa dijadikan acuan. Dilansir dari Scientific American, para ahli tidak bisa memprediksi secara pasti apa dampak dari reversal namun diduga banyak kekacauan yang mungkin terjadi.

Mulai dari kepunahan berbagai spesies, terjadinya zaman es, aktifnya gunung berapi, menipisnya oksigen, hingga masuknya angin Matahari ke Bumi. Walaupun begitu, kita tak perlu terlalu khawatir karena fenomena yang terjadi saat ini masih belum dipastikan mengarah ke situ.

Selain itu, ketika reversal berikutnya terjadi, kemungkinan besar para peneliti telah mendapatkan lebih banyak pengetahuan mengenainya. Jadi, manusia dapat mempersiapkan diri terlebih dahulu. 

Itulah gambaran ilmiah mengenai fenomena pelemahan medan magnet Bumi dan dampaknya terhadap kehidupan kita. Walaupun belum sepenuhnya dipahami oleh para ahli sekalipun, hal ini dapat memberikan wawasan baru akan apa yang sebenarnya terjadi di dalam Bumi yang kita pijaki. 

Baca Juga: Apa Jadinya jika Kutub Magnet Bumi Terbalik? Ini 10 Gambaran Ilmiahnya

Topik:

  • Izza Namira
  • Bayu D. Wicaksono
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya