Langka, Jupiter dan Saturnus 'Bersatu' di Konjungsi Agung 21 Desember

Hanya terjadi sekitar 400 tahun sekali! #IDNTimesScience

Memasuki penghujung tahun 2020, langit menyuguhkan berbagai peristiwa yang menarik untuk disaksikan. Tepat malam ini, yaitu 21 hingga 22 Desember 2020, ada dua planet yang akan tampak jelas dari sudut pandang Bumi. Mereka adalah Jupiter dan Saturnus. 

Keduanya akan terlihat seakan "bersatu" karena jaraknya yang begitu dekat. Fenomena ini hanya terjadi 400 tahun sekali, lho. Jadi kamu gak boleh ketinggalan. Ingin tahu penjelasan selanjutnya mengenai fenomena langka ini dan cara melihatnya? Yuk, simak berikut ini dan segera pasang reminder, ya!

1. Fenomena ini dinamakan konjungsi agung

Langka, Jupiter dan Saturnus 'Bersatu' di Konjungsi Agung 21 Desemberrochester.edu

Fenomena berdekatannya dua benda langit atau lebih dari sudut pandang Bumi disebut sebagai konjungsi. Peristiwa ini sebenarnya terjadi setiap bulan dengan subjek yang berbeda-beda. Contohnya, pada Desember ini, terjadi konjungsi Bulan dan Venus serta Bulan dan Mars. Sementara di November lalu, Venus "bertemu" dengan Jupiter dan Saturnus dengan Pluto. 

Akan tetapi fenomena yang melibatkan Saturnus dan Jupiter kali ini berbeda. Biasanya benda langit yang mengalami konjungsi terpisahkan jarak 6 hingga 1 derajat antara satu sama lain. Namun ketika konjungsi agung terjadi, benda langit hanya terpisah jarak kurang dari 1 derajat sehingga tampak seakan bertumpukan.

2. Jupiter dan Saturnus terpisah jarak 0,06 derajat pada 21-22 Desember 2020

Langka, Jupiter dan Saturnus 'Bersatu' di Konjungsi Agung 21 Desembertimeanddate.com

Dilansir Info Astronomy, dalam konjungsi agung 21-22 Desember 2020, Jupiter dan Saturnus hanya terpisahkan jarak 0,06 derajat atau 6 detik busur. Ini membuat keduanya akan terlihat seperti satu bintang yang bersinar terang. 

Namun perlu diketahui, berdekatannya planet saat konjungsi tidak mengubah jarak mereka yang sebenarnya di luar angkasa. Ini hanyalah penampakan yang terlihat dari perspektif manusia yang ada di Bumi. Pada kenyataannya, kedua planet tetap terpisah jarak 11,1 miliar kilometer di jalur orbit masing-masing. 

3. Merupakan peristiwa yang terjadi sekitar 400 tahun sekali

Langka, Jupiter dan Saturnus 'Bersatu' di Konjungsi Agung 21 Desembertimeanddate.com

Konjungsi agung yang melibatkan Jupiter dan Saturnus sebenarnya terjadi dalam 20 tahun sekali. Terakhir kali fenomena ini berlangsung di tahun 2000 dan akan ada lagi pada tahun 2040 mendatang.

Akan tetapi, derajat jarak kedua planet di setiap konjungsi agung selalu berbeda-beda. Peristiwa yang terjadi di tahun 2000 tidak membuat Jupiter dan Saturnus sedekat sekarang. Sementara fenomena yang terjadi di tahun 2020 ini diperkirakan sama seperti yang berlangsung di tahun 1623, yaitu pada 4 abad lalu. 

Jadi meskipun konjungsi agung Jupiter dan Saturnus terjadi 20 tahun sekali, keduanya tak akan tampak sedekat ini di fenomena selanjutnya. Diperkirakan, jarak yang sama akan terulang pada tahun 2417, yaitu 4 abad lagi. 

Baca Juga: 9 Peristiwa Langit Terbaik Desember 2020, Banyak Fenomena Langka!

4. Ini waktu terbaik dan cara melihat konjungsi agung!

Langka, Jupiter dan Saturnus 'Bersatu' di Konjungsi Agung 21 Desemberamazonaws.com

Menurut keterangan dari Pusat Sains dan Antariksa LAPAN (Pussainsa LAPAN), fenomena ini bisa diamati mulai dari 21 Desember 2020 pukul 18.30 WIB. Kemudian puncaknya akan terjadi pada 22 Desember 2020 pukul 01.18 WIB.

Untuk mengamatinya, kamu bisa mencari konjungsi agung ini di langit bagian barat daya. Jupiter akan tampak lebih terang dari bintang lain sementara Saturnus sedikit redup karena jaraknya yang lebih jauh dari Bumi. Walaupun begitu, keduanya akan hampir bertumpukan sehingga tampak seperti satu bintang terang yang tak berkelap-kelip. 

5. Jika ingin melihatnya lebih jelas, gunakan teleskop

Langka, Jupiter dan Saturnus 'Bersatu' di Konjungsi Agung 21 Desemberspace.com

Fenomena ini sebenarnya bisa diamati dengan mata telanjang, asalkan kamu jeli dan bisa membedakan antara planet dan bintang. Namun jika kamu ingin mengamatinya secara lebih jelas, sebaiknya gunakanlah teleskop atau teropong bintang. Dengan alat tersebut, kamu bahkan bisa melihat jelas cincin Saturnus serta keempat satelit Jupiter.  

Nah, seperti itulah konjungsi agung antara Jupiter dan Saturnus yang akan terjadi pada malam ini. Kamu gak boleh melewatkannya, ya, karena fenomena yang sama baru akan terjadi 4 abad dari sekarang. Segera pasang reminder di smartphone kamu dan siap-siap mengamati langit nanti malam!

Baca Juga: 10 Potret Peristiwa Langit Paling Besar dan Langka Sepanjang 2020

Topik:

  • Izza Namira
  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya