7 Mitos Populer Kucing yang Bisa Membahayakan Mereka, Stop Percaya!

Jangan sampai salah paham, ya

Menurut data dari Statista, setidaknya ada 370 juta kucing yang hidup berdampingan bersama manusia di Bumi. Kita pun begitu familier dengan keberadaan mereka. Buktinya, kita tak heran ketika melihat kucing berkeliaran di jalanan. 

Walaupun jumlahnya begitu banyak dan hidup dekat dengan manusia, masih banyak mitos seputar kucing yang kita percayai hingga saat ini. Namanya juga mitos, anggapan-anggapan tersebut tidak benar dan sering menimbulkan kesalahpahaman. 

Sebagian mitos tentang kucing memang sepele tetapi beberapa di antaranya bisa membahayakan hidup mereka, lho. Yuk, ungkap kebenaran mitos tersebut melalui penjelasan berikut ini!

1. Mitos: Kucing hitam adalah pembawa sial

7 Mitos Populer Kucing yang Bisa Membahayakan Mereka, Stop Percaya!ilustrasi kucing hitam (Pexels/David Bartus)

Bisa dibilang, ini merupakan mitos paling populer yang banyak dipercaya masyarakat mengenai kucing. Gara-gara berbulu hitam pekat, mereka sering diasosiasikan sebagai teman penyihir, pembawa sial, dan bahkan pertanda kematian. 

Walaupun terdengar sepele, mitos ini berdampak besar terhadap hidup kucing hitam. Hanya sedikit orang yang mau mengadopsinya di tempat penampungan. Lebih parahnya lagi, masyarakat zaman dulu sering membunuh kucing hitam agar mereka terhindar dari sial. 

Padahal kucing hitam sama saja seperti kucing lainnya. Mereka ingin mendapatkan tempat tinggal dan makanan yang layak. Begitu pula dengan kasih sayang dari manusia. 

2. Mitos: Kucing dan anjing adalah musuh bebuyutan

7 Mitos Populer Kucing yang Bisa Membahayakan Mereka, Stop Percaya!ilustrasi anjing dan kucing (Pexels/Alexander Grey)

Berbagai film animasi dan serial TV membuat kita percaya bahwa kucing dan anjing memiliki hubungan yang tidak baik. Mereka dianggap saling membenci, bertengkar, dan merupakan musuh bebuyutan yang tak bisa akur. 

Nyatanya, hubungan kedua hewan peliharaan itu tidak seburuk yang kamu bayangkan kok. Dilansir Purina, spesies yang berbeda memang sering kali memiliki kesenjangan dalam komunikasi. Ini terjadi bukan hanya pada kucing dan anjing. 

Buktinya, tak sedikit kok orang yang memelihara anjing dan kucing sekaligus. Jika dibiasakan dengan satu sama lain, mereka akan menjadi teman baik. 

3. Mitos: Kucing sangat membenci air

7 Mitos Populer Kucing yang Bisa Membahayakan Mereka, Stop Percaya!ilustrasi kucing mandi (Pexels/Karin Chantanaprayura)

Mayoritas kucing berontak saat dimandikan. Ini memang benar, namun bukan berarti mereka benar-benar membenci air. Mereka hanya tidak suka tubuhnya basah kuyup dari kepala hingga ujung kaki. 

Ada beberapa alasan kenapa mereka tak suka basah-basahan. Pertama, air membuat bulunya menjadi berat sehingga sulit untuk bergerak. Mereka juga tidak menyukai aroma bahan kimia yang ada di air. Pengalaman buruk dimandikan secara paksa juga sering membuat mereka trauma, lho.

Jadi, kucing tak benar-benar membenci air. Sebagian dari mereka bahkan suka bermain dengannya. Sebagai pemilik kucing, pastikan mereka tak mengalami trauma saat dimandikan sehingga hewan ini tidak berontak.

Baca Juga: 7 Ras Kucing Terbaik untuk Para Introvert, Gak Ganggu Me Time Kamu

4. Mitos: Semua kucing benci manusia

7 Mitos Populer Kucing yang Bisa Membahayakan Mereka, Stop Percaya!ilustrasi kucing dan manusia (Pexels/Sasha Kim)

Berikutnya kucing sering kali dipandang sebagai hewan yang tidak ramah dan membenci manusia. Mereka juga tidak suka dipegang dan dielus. Intinya, kucing dianggap bukanlah hewan peliharaan yang tepat. Namun apakah ini benar?

Secara alami, kucing adalah hewan penyendiri. Karakteristik inilah yang sering membuat kita salah paham. Kucing tidak membenci manusia, mereka bahkan menyukai perhatian dan kasih sayang yang kita berikan padanya. Hanya saja, mereka tidak menunjukkannya seperti anjing. 

Jadi tak perlu khawatir kucing diam-diam membencimu, ya. Tak perlu ragu pula untuk memeliharanya selama kamu bisa memberikan semua kebutuhan mereka.

5. Mitos: Kucing memiliki sembilan nyawa

7 Mitos Populer Kucing yang Bisa Membahayakan Mereka, Stop Percaya!ilustrasi kucing lompat (Pexels/Gratisography)

Anggapan bahwa kucing memiliki sembilan nyawa sudah ada sejak zaman Mesir Kuno. Kepercayaan ini diwariskan secara turun-temurun hingga saat ini. Bahkan Shakespeare juga menyebutkannya dalam kisah Romeo and Juliet, lho. 

Faktanya, sama seperti hewan lain, kucing hanya memiliki satu nyawa. Anggapan sembilan nyawa kemungkinan muncul karena kucing memiliki pertahanan diri yang baik. Mereka tidak akan terluka saat jatuh karena memiliki bantalan di kakinya, mereka merupakan predator dan mangsa yang tangguh, dan masih banyak lagi bukti lainnya. 

6. Mitos: Kucing bisa meminum susu sapi

7 Mitos Populer Kucing yang Bisa Membahayakan Mereka, Stop Percaya!ilustrasi kucing (Pexels/Mónika Erdei)

Menurut anggapan yang beredar, kucing adalah hewan yang membutuhkan susu. Itulah kenapa tak sedikit orang yang memberikan susu sapi kepada hewan tersebut. Akan tetapi hal ini sebenarnya tidak perlu dilakukan dan justru membahayakan kesehatan mereka.

Memang benar bahwa kucing minum susu saat mereka masih kecil. Namun susu tersebut harus berasal dari sang ibu. Seiring bertambahnya usia, mereka tak memerlukan nutrisi dari susu lagi dan mulai minum air. 

Susu sapi berbahaya untuk mereka. Dilansir Purina, lemak yang ada di dalamnya justru akan membuat kucing obesitas. Terlebih lagi, mayoritas kucing memiliki masalah intoleransi laktosa sehingga minum susu akan membuatnya sakit perut. 

7. Mitos: Kucing bisa melihat jelas di kegelapan

7 Mitos Populer Kucing yang Bisa Membahayakan Mereka, Stop Percaya!ilustrasi kucing di kegelapan (Pexels/Pixabay)

Tak sedikit dari kita yang mempercayai bahwa kucing bisa melihat dengan sempurna di kegelapan. Anggapan ini tidak salah namun tidak juga benar. Faktanya, sama seperti manusia, kucing tak mampu melihat ketika kondisi sekitarnya gelap total. 

Mereka baru bisa menggunakan penglihatan ketika ada sedikit cahaya yang masuk ke matanya. Kucing akan memaksimalkan cahaya tersebut menggunakan membran bernama tapetum. Ini merupakan metode yang mereka gunakan untuk berburu di alam liar pada malam hari.

Itulah sejumlah mitos tentang kucing yang masih banyak dipercaya oleh masyarakat. Mulai sekarang, perlakukan mereka sesuai dengan fakta-fakta di atas, ya!

Baca Juga: 10 Rahasia Kucing yang Harus Kamu Ketahui, Jangan Salah Paham!

Topik:

  • Izza Namira
  • Bayu D. Wicaksono
  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya