7 Hal 'Jijik' dan Aneh pada Tubuh saat Kamu Dimabuk Cinta

Tetap jaga diri dengan baik, ya!

Kalau bicara soal jatuh cinta... duh, dunia serasa jungkir balik, deh! Euforia yang ditimbulkan ini pun akan memberikan pengaruh pada tubuh, seperti sensasi kupu-kupu yang bergemuruh di dalam perut dan debar jantung yang semakin cepat.

Reaksi tubuh yang aneh pun juga bukan kamu semata yang mengalami. Namun, tahukah kamu bahwa tubuh juga melakukan hal-hal berikut ini selain sensasi 'romantis' seperti dua hal di atas? Baca selengkapnya di sini!

1. Bau mulut

7 Hal 'Jijik' dan Aneh pada Tubuh saat Kamu Dimabuk Cintastandard.co.uk

Sering tak disadari, jatuh cinta juga kadang membuatmu stres yang berdampak pada halitosis alias bau mulut. Menurut situs Delta Dental, hal ini dikarenakan jadi kurang teraturnya pola makan sehingga produksi saliva pun berkurang. Karena itu, semabuk apapun kamu dibuat oleh keromantisan yang dirasa, tetap pastikan tubuh terhidrasi dan ternutrisi dengan baik, ya.

2. Kulit wajah berjerawat

7 Hal 'Jijik' dan Aneh pada Tubuh saat Kamu Dimabuk Cintabeautygeekng.com

Menurut Healthline, kortisol yang terjadi karena stres jadi penyebab munculnya jerawat yang akan tumbuh bahkan memenuhi kulit wajahmu. Hormon ini membuat kelenjar memproduksi lebih banyak minyak yang sangat berpotensi terjebak pada folikel rambut. Ujung-ujungnya, jerawat pun jadi nongol, deh.

3. Bersendawa lebih sering

7 Hal 'Jijik' dan Aneh pada Tubuh saat Kamu Dimabuk Cintaravishly.com

Sebuah studi dari University of Michigan menemukan bahwa rerata, orang bersendawa 6 sampai 20 kali dalam sehari. Nah, saat kamu sedang bersama si dia dan jadi lebih semangat dan cepat dalam berbicara, udara pun akan lebih banyak masuk ke dalam mulut. Efeknya, tentu saja, kamu pun jadi lebih sering bersendawa.

4. Diare atau konstipasi

7 Hal 'Jijik' dan Aneh pada Tubuh saat Kamu Dimabuk Cintainquirer.com

Very Well Health menyatakan bahwa ketika kamu sedang bergairah, banyak hal yang terjadi pada area perut. Ketika kontraksi di area kolon meningkat, kamu justru jadi ingin buang air besar.

Pada kasus lain, hal yang terjadi justru sebaliknya yakni tidak dapat buang air besar sama sekali. Spasme ini pun tak lain dikarenakan pelepasan hormon adrenalin, serotonin, dan kortisol.

5. Gampang berkeringat

7 Hal 'Jijik' dan Aneh pada Tubuh saat Kamu Dimabuk Cintaspy.com

Tak hanya di telapak tangan, keringat juga sangat mungkin terjadi di area tubuh lainnya. Berdasarkan artikel Huffington Post, hal ini merupakan mekanisme tubuh untuk mendinginkan dirimu yang tengah bersemangat. Karena sudah tahu akan hal ini, pastikan kini kamu selalu melakukan pencegahan dan antisipasi untuk yang satu ini, ya.

6. Cegukan

7 Hal 'Jijik' dan Aneh pada Tubuh saat Kamu Dimabuk Cintaunplash.com/seteales

Dalam beberapa kesempatan, cegukan bisa jadi hal manis yang menggemaskan, ya. Namun kalau sampai terlalu sering, pasti jadi merusak momen. WebMD menjelaskan bahwa fenomena ini terjadi lantaran kamu bersemangat dalam berbicara dan menelan lebih banyak udara seperti yang mengakibatkan sendawa. 

7. Pingsan

7 Hal 'Jijik' dan Aneh pada Tubuh saat Kamu Dimabuk Cintaunsplash.com/szvmanski

Tak hanya di kisah fiksi, yang seperti ini juga sangat mungkin terjadi, lho. Harvard Health melaporkan bahwa umumnya pingsan terjadi saat tekanan darah menurun akibat dehidrasi maupun stres. Duh, dimabuk kepayang cinta bukan berarti harus sampai segininya juga, ya...

Rasa bergairah terhadap pasangan tentulah memberikan sensasi tersendiri. Namun, pastikan kamu tetap menjaga diri dengan baik dan tidak sampai terlalu keblinger, ya!

Baca Juga: Ternyata Ini 7 Reaksi Tubuh saat Sedang Berusaha Merahasiakan Sesuatu

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya