Preview Arema FC Vs Borneo FC: Kado Spesial di Hari Ulang Tahun

Misi persembahkan tiga poin berharga untuk Aremania

Arema FC merayakan hari jadinya yang ke-31. Perayaan ulang tahun meriah telah disiapkan, dengan laga kontra Borneo FC jadi puncaknya. Target tiga poin pun diusung sebagai hadiah ulang tahun. Tiga poin juga akan mendongkrak posisi di papan klasemen, tiga poin yang berharga baik untuk klub hingga suporter.

Namun bukannya tanpa hambatan. Sang tamu berhasrat merusak pesta. Borneo FC datang dengan misi mencuri poin dari Kanjuruhan. Target dipancang tanpa memandang atmosfir arena tempat duel yang menjadi beban psikologis tersendiri. Tanda-tanda partai berjalan sengit? Sudah pasti.

1. Milan Petrovic, pelatih Arema FC: "Saya pikir momen ini harus dirayakan dengan kemenangan"

Preview Arema FC Vs Borneo FC: Kado Spesial di Hari Ulang TahunInstagram.com/aremafcofficial

Dalam sesi konferensi pers jelang pertandingan pada hari Jumat (10/8/2018) kemarin, sang pelatih kepala yakni Milan Petrovic optimis dengan skuat asuhannya. Setelah sempat ditahan imbang di rumah sendiri, laga ini menjadi saat yang tepat bagi Singo Edan untuk menebus hasil kurang memuaskan pada pekan kemarin.

"Saya senang berada di sini di momen ulang tahun Arema, ini hari istimewa, dan saya pikir momen ini harus dirayakan dengan kemenangan, karena saya ingin menyenangkan Aremania, saya minta pemain untuk tampil maksimal dan membuat suporter pulang dengan senyuman," terang coach Milan seperti dikutip dari Wearemania.net.

Lebih jauh, juru taktik berpaspor Slovenia itu berharap pasukannya kembali perlihatkan semangat juang. Kerja keras sepanjang 90 menit jadi kunci Hamka Hamzah dan kawan-kawan terhindar dari hasil memalukan dari Persija. Motivasi pun bertambah seiring hari ulang tahun klub kebanggaan Kota Apel.

Baca Juga: Preview Arema FC Vs Persija Jakarta: Ketika Singa Siapkan Kejutan

2. Dejan Antonic, pelatih Borneo FC: "Dapat satu poin sudah senang, apalagi tiga"

Preview Arema FC Vs Borneo FC: Kado Spesial di Hari Ulang TahunInstagram.com/borneofc.id

Berbicara masalah taktik, coach Milan mengaku bakal merubah komposisi demi hasil maksimal. Hasil laga terakhir jadi acuan evaluasi. Ketajaman para penyerang di kotak penalti lawan jadi fokus tersendiri. Terlepas penyelesaian akhir, tak ada kendala berarti dalam sektor lain. Para rekrutan baru siap kembali unjuk gigi.

Sementara itu dari kubu Borneo FC, tekad mencuri poin sudah terpasang sejak jauh hari. Duduk di peringkat 9, Pesut Etam musti mendaki papan klasemen demi wujudkan target lolos kompetisi Asia. Terlebih mereka hanya terpisah tiga poin saja dari Madura United yang sedang duduk di posisi 4.

"Saya ke sini ingin melihat pertandingan yang bagus, kami ingin mencuri poin, dapat satu poin di sini saya senang, kalau dapat tiga poin poin saya lebih senang, kami harus ambil kesempatan di kandang maupun di luar kandang, yang terpenting kami harus bermain disiplin dan fokus pasti bisa menang di sini," tutur Dejan Antonic arsitek Borneo dalam kesempatan yang sama.

3. Tanpa lima pemain penting, Pesut Etam bakal siapkan rotasi di beberapa pos

Preview Arema FC Vs Borneo FC: Kado Spesial di Hari Ulang TahunInstagram.com/borneofc.id

Menyoal materi skuat, Borneo dalam keadaan timpang. Sebanyak lima pemain inti tak diboyong ke Malang. Sultan Samma, Lerby Eliandry, Wahyudi Hamisi, dan Mahadirga Lasut harus absen akibat akumulasi kartu kuning. Sementara bek tengah Azamat Baimatov belum kembali dari meja perawatan akibat cedera.

Sadar dengan target, coach Dejan siap mengambil langkah rotasi pemain. Dilansir oleh BorneoFC.id, beberapa pemain muda dan nama-nama dengan menit bermain minim siap diberi kesempatan. Sementara itu, seluruh legiun asing baru tampaknya bakal langsung menjadi starter. Tijani Belaid, Renan Alves serta Matias Conti berpotensi hadirkan kejutan.

Empat pertemuan terakhir:

9/4/2018 Liga 1 - Borneo 2-1 Arema FC

25/2/2018 Piala Gubernur Kaltim - Arema FC 1-2 Borneo FC

11/11/2017 Liga 1 - Borneo FC 3-2 Arema FC

30/7/2017 Liga 1 - Arema FC 0-0 Borneo FC

Baca Juga: Pelatih Borneo FC: Tiga Poin untuk Tiga Pemain yang Baru Saja Keluar

Achmad Hidayat Alsair Photo Verified Writer Achmad Hidayat Alsair

Separuh penulis, separuh orang-orangan sawah.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya