5 Tim Kuda Hitam NBA yang Perlu Diperhatikan pada 2021/2022

Diam-diam meroket awal musim ini

Sudah 2 bulan lamanya sejak pertandingan NBA pertama musim 2021/2022 dimulai. Semua tim memiliki ambisi dan tujuan yang sama: Memenangi juara NBA dengan segala yang ada.

Musim ini, NBA memiliki wajah yang sedikit berbeda dari musim sebelumnya. Golden State Warriors dan Chicago Bulls kembali menduduki kursi tim terbaik bersama dengan Phoenix Suns dan Brooklyn Nets.

Saat sorotan media tertuju kepada tim-tim besar, selalu ada tim yang melaju mulus dalam perjalanan menuju NBA Playoffs meski hanya mendapatkan sedikit perhatian. Tim-tim berikut layak untuk diwaspadai dengan kemampuannya untuk mengubah narasi musim 2021/2022.

1. Cleveland Cavaliers

5 Tim Kuda Hitam NBA yang Perlu Diperhatikan pada 2021/2022Darius Garland dan Kevin Love (nba.com)

Setelah ditinggal LeBron James pada 2018, Cleveland Cavaliers harus menghadapi masa-masa berat. Selama 3 tahun, Cavaliers terus merombak daftar pemainnya melalui NBA Draft, free agency, dan tukar pemain, tetapi masih tak dapat memasuki NBA Playoffs lagi karena rekor tim selalu di bawah rata-rata. 

Memasuki 2021/2022, Cleveland Cavaliers mulai menunjukkan tanda-tanda kehidupan kembali. Setelah memilih Evan Mobley di NBA Draft 2021, pertahanan Cavaliers makin ketat dan melengkapi strategi tim.

Perkembangan pemain-pemain muda seperti Darius Garland dan Jarrett Alllen, serta sang veteran Kevin Love, juga menjadi kunci kebangkitan Cavaliers musim ini. Cleveland Cavaliers memiliki rekor di atas rata-rata dan berada di posisi aman untuk melaju ke NBA Playoffs.

2. Memphis Grizzlies

5 Tim Kuda Hitam NBA yang Perlu Diperhatikan pada 2021/2022Desmond Bane dan Ja Morant (nba.com)

Memphis Grizzlies menjadi tim kedua yang patut diperhatikan seluruh tim di NBA. Berhasil mengangkat nama setelah mengalahkan Stephen Curry dan Golden State Warriors di play-in tournament lalu, Memphis Grizzlies terlihat lebih lapar musim ini.

Setelah bermain 2 bulan, Grizzlies berada di posisi lima besar Wilayah Barat. Tujuh dari 16 kemenangan Grizzlies diraih dengan skor di atas 120. Bahkan, Memphis Grizzlies mengalahkan Oklahoma City Thunder dengan jarak 73 poin (152-79).

Mereka memecah rekor jarak poin terbanyak dalam satu pertandingan. Dengan pemain-pemain yang masih muda, Memphis Grizzlies siap membuat fondasi yang lebih kuat untuk masa depannya.

Baca Juga: 5 Pelatih Termuda yang Menangani Tim NBA Musim 2021/2022

3. Washington Wizards

5 Tim Kuda Hitam NBA yang Perlu Diperhatikan pada 2021/2022Bradley Beal (nba.com)

Washington Wizards memiliki situasi yang rumit setelah John Wall mengalami cedera berat dan ingin keluar dari tim. Dengan Russell Westbrook dan Bradley Beal, Washington Wizards berhasil kembali menuju NBA Playoffs musim lalu. Namun, dengan cepat harus mundur karena desakan Joel Embiid dan Philadelphia 76ers pada babak awal.

Musim ini menjadi tantangan lain untuk Bradley Beal dalam memimpin timnya. Sebab, Russell Westbrook pergi lebih cepat dari Wizards. Bradley Beal dan Washington Wizards ternyata mampu meroket pada awal musim ini, meski banyak yang beranggapan bahwa tim ini akan keluar dengan kekecewaan.

Wizards berhasil memenangi 10 pertandingan dalam 13 pertandingan pertama. Mereka menemukan potensi dalam seorang Kyle Kuzma. Pemain satu itu merupakan hasil pertukaran Russell Westbrook dengan Los Angeles Lakers. Dengan ketatnya Wilayah Timur, Wizards masih memiliki rekor yang aman untuk NBA Playoffs.

4. Charlotte Hornets

5 Tim Kuda Hitam NBA yang Perlu Diperhatikan pada 2021/2022Miles Bridges dan LaMelo Ball (nba.com)

Charlotte Hornets mulai menemukan harapan dalam LaMelo Ball. Dengan isi tim yang solid, Hornets membuktikan diri dan mendapat banyak perhatian dari media.

Gagal memasuki NBA Playoffs musim lalu setelah dihentikan Indiana Pacers, Hornets siap menyengat tim lainnya di musim ini. Selain LaMelo Ball, terlihat pula pemain dengan perkembangan pesat.

Miles Bridges terlihat lebih siap dibanding musim sebelumnya untuk memenangi setiap pertandingan. Pemain baru Charlotte Hornets, Kelly Oubre Jr, juga tidak kalah memberi pengaruh besar untuk tim. Charlotte Hornets dengan pemain-pemain atletis ini makin ditunggu-tunggu setiap pertandingannya.

5. Minnesota Timberwolves

5 Tim Kuda Hitam NBA yang Perlu Diperhatikan pada 2021/2022Karl Anthony-Towns (nba.com)

Meskipun memiliki bintang Karl Anthony-Towns, Minnesota Timberwolves selalu keluar dengan hasil yang menyedihkan. Timberwolves merupakan salah satu tim yang masih berjuang untuk keluar dari jurang kekalahan.

Meskipun telah banyak mendapatkan pemain muda yang berpotensi besar dari NBA Draft, Timberwolves masih belum menemukan jawaban. Puncak frustasi Timberwolves dapat berakhir musim ini. Anthony Edwards menjadi seorang sophomore yang memiliki ambisi besar untuk menang.

Pada awal musim, Anthony Edwards sudah menghasilkan banyak highlight dari aksi dunk yang fantastis dan membangkitkan semangat tim. Dengan bantuan bintang lainnya, D'Angelo Russell, Timberwolves akhirnya mempunyai big three yang dapat memperbaiki sejarah Timberwolves yang kacau.

Kelima tim ini telah membuktikan pada awal musim ini bahwa mereka layak untuk mendapatkan kursi di NBA Playoffs mendatang. Namun, apakah mereka dapat bertahan hingga akhir musim dengan performa yang sama dan terus berkembang? Musim 2021/2022 memiliki banyak tanda tanya dan keseruan untuk dunia NBA.

Baca Juga: 5 Pemain Terbaik dengan Nomor Punggung 0 di NBA 2021/2022

Clemens Kristo Budiutomo Photo Verified Writer Clemens Kristo Budiutomo

Writing, Basketball, and Music!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya