Greysia/Apriyani Melaju ke Putaran Kedua All England 2019

Mereka akan bertemu pasangan China di putaran kedua

Jakarta, IDN Times - Pasangan ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu sukses melanju ke putaran kedua turnamen All England 2019.

Tiket putaran kedua tersebut diraih Greysia/Apriyani setelah keduanya memenangi laga pertama di Birmingham, Inggris, Rabu malam waktu setempat.

1. Greysia/Apriyani menang dua set langsung

Greysia/Apriyani Melaju ke Putaran Kedua All England 2019twitter.com/INABadminton

Greysia/Apriyani mengalahkan pasangan tuan rumah Chloe Birch/Lauren Smith dua set langsung dengan skor 21-19, 21-15 pada putaran pertama, Kamis dinihari.

Hasil ini membuat Greysia/Apriyani berhak mendapatkan satu tempat di putaran kedua All England 2019.

Baca Juga: Tayang di Televisi, Ini Jadwal Lengkap All England 2019. Catat Ya! 

2. Fokus sejak awal jadi kunci kemenangan

Greysia/Apriyani Melaju ke Putaran Kedua All England 2019twitter.com/inabadminton

Greysia mengatakan salah satu kunci kemenangan dirinya dan Apriyani adalah permainan yang fokus sejak awal pertandingan.

"Kami langsung fokus pada awal permainan. Kami tidak ingin kehilangan ritme permainan," kata Greysia seperti dikutip dari situs resmi Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI).

3. Persaingan di All England sangat ketat

Greysia/Apriyani Melaju ke Putaran Kedua All England 2019badmintonindonesia.org

Greysia mengakui persaingan dalam turnamen tingkat Super 1000 itu memang sangat ketat. Karena semua pemain terbaik dunia tampil di sana.

"Kami ingin mengeluarkan semua kemampuan kami sejak awal. Fokus semua hal sejak awal, baik pikiran ataupun teknik permainan," kata Apriyani.

Pada laga kedua nanti, Greysia/Apriyani akan menghadapi ganda China Dong Wenjing/Feng Xueying, Kamis waktu setempat.

 

Baca Juga: Inilah 4 Fakta Kekalahan Marcus/Kevin di Round I All England 2019

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya