Ingin Nonton Penutupan Asian Games, Warga Antre Tiket Sejak Pagi

Saat car free day, warga berdesak-desakan antre tiket.

Jakarta, IDN Times - Hujan deras yang mengguyur Jakarta jelang Closing Asian Games 2018, Minggu (2/9), nampaknya tidak cukup kuat untuk membendung tekad masyarakat untuk datang ke kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Buktinya kawasan Senayan semakin dipenuhi pengunjung walau hujan dan macet terjadi di ibu kota.

Salah seorang warga yang tetap semangat menyaksikan closing Asian Games 2018 meski hanya lewat layar besar adalah Ade Haeri. Karyawan salah satu hotel di Jakarta ini rela kehujanan demi menonton penutupan Asian Games 2018.

1. Beli tiket dari pagi hari

Ingin Nonton Penutupan Asian Games, Warga Antre Tiket Sejak PagiIDN Times/Gregorius Aryodamar

Ade berkisah bahwa dirinya sudah memiliki tiket festival sejak pagi hari. Meski demikian, dirinya tak menunggu di Senayan dari pagi.

“Saya beli dari pagi pas Car Free Day (CFD), ikutan saja pas ngelihat orang ramai-ramai mengantre tiket,” kisahnya ketika ditemui di kawasan Fx Sudirman.

2. Datang bersama belasan teman

Ingin Nonton Penutupan Asian Games, Warga Antre Tiket Sejak PagiIDN Times/Gregorius Aryodamar

Ketika ditemui, pria yang tinggal di kawasan Pangkalan Jati, Jakarta Timur ini mengaku datang bersama teman-temannya. 

“Saya ke sini bareng teman-teman, kira-kira 12 orang lah,” ujarnya.

Baca Juga: Linimasa: Penutupan Asian Games 2018, Terima Kasih Indonesia!

3. Hujan tak menjadi penghalang

Ingin Nonton Penutupan Asian Games, Warga Antre Tiket Sejak Pagi(GBK diguyur hujan deras jelang closing ceremony Asian Games 2018) IDN Times/Gregorius Aryodamar

Ade sadar betul kondisi saat ini hujan deras. Namun, hujan tidak menjadi halangan bagi dia dan teman-temannya. Ada kepuasan lain yang hendak dicarinya di GBK.

“Gak masalah sih mas hujan begini, saya bela-belain demi euforianya, kapan lagi ada seperti ini,” ucapnya.

Baca Juga: Ini Rundown Closing Ceremony Asian Games 2018

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya