[BREAKING] Pujian Selangit Wapres Ma'ruf Amin Atas PON XX Papua 2021

PON Papua berlangsung begitu spektakuler

Jakarta, IDN Times - Wakil Presiden, Ma’ruf Amin, memuji Papua yang telah berhasil menggelar Pekan Olahraga Nasional (PON) XX dengan sukses. Padahal, dalam kondisi pandemik COVID-19, sulit untuk menggelar ajang besar semacam itu.

PON resmi ditutup Ma'ruf di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura, pada Jumat (15/10/2021). Sebelumnya, PON sudah digelar sejak 22 September dan resmi dibuka 2 Oktober 2021 oleh Presiden Joko Widodo.

“Ada beberapa catatan penting yang buat PON ini tak mudah digelar. Sejarah akan mencatat, PON untuk pertama kalinya diselenggarakan di Bumi Cendrawasih, Tanah Papua berlangsung dengan suskes," kata Ma’ruf dalam pidatonya.

Dia menyebut, pembangunan infrastruktur yang masif dengan standar dan kualitas internasional membuat PON ini istimewa. Selain itu, venue yang tersebar dari Jayapura, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika, Kabupaten Merauke, jadi jarak venue terjauh selama gelaran ajang ini.

"Ketiga, PON digelar di masa pandemik yang menuntut kerja ekstra dengan prokes ketat, bagi saya ini PON tersulit yang bisa diselenggarakan. Tapi, ternyata warga Papua tak hanya mampu menyelenggarakannya. Ternyata, warga Papua berhasil menyelenggarakannya dengan sempurna," ujar Ma'ruf.

Dalam ajang ini, Jawa Barat keluar sebagai juara umum, karena meraih medali paling banyak selama PON berlangsung. Mereka mengalahkan Jawa Timur dan DKI Jakarta.

Baca Juga: [BREAKING] PON Papua 2021 Resmi Ditutup, Jawa Barat Juara Umum

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya