Lima Desain Livery MotoGP 2019, Mana Paling Keren?

Ducati Desmosedici GP19 jadi motor pertama yang dikenalkan

Jakarta, IDN Times - Semua tes pramusim MotoGP hampir rampung. Tryout di Valencia dan Sepang sudah dilaksanakan. Terakhir, tinggal menyisakan Losail yang digunakan untuk menguak peta kekuatan masing-masing tim di awal musim.

Para pembalap tim-tim pabrikan dan satelit pun sebagian besar sudah merilis motor yang akan turun pada balapan motor cepat itu. Mereka pastinya akan berusaha untuk menjadi yang terbaik. Tak ayal, dalam waktu singkat seluruh tim bakal melakukan perbaikan untuk pengembangan motor.

Di luar segala hal teknis, sederet tim pabrikan sudah memoles motor masing-masing. Tentu ada perbedaan dari segi desain ataupun warna ketimbang musim lalu karena pelbagai pertimbangan. Untuk mengetahuinya, berikut adalah sederet motor anyar yang sudah dirilis oleh beberapa pabrikan:

1. Ducati Desmosedici GP19

Lima Desain Livery MotoGP 2019, Mana Paling Keren?autosport.com

Ducati merupakan pabrikan pertama yang memperkenalkan motor anyar untuk mengaspal di MotoGP 2019. Acara peluncuran motor mereka dihelat di Philip Morris R&D Cube di Neuchatel, Swiss pada Jumat (18/1).

Perubahan radikal yang paling terlihat adalah dihadirkannya tulisan Mission Winnow di bagian bodi samping Ducati Desmosedici GP19. Sebagaimana diketahui, Mission Winnow adalah bagian dari slogan Philip Morris, perusahaan tembakau asal Amerika Serikat yang jadi sponsor utama tim Ducati.

Di luar itu, motor ini memang masih tetap mempertahankan warna merah. Kali ini warna merah yang dipakai untuk musim baru 2019 sedikit berbeda dengan musim sebelumnya. Bukan merah muda seperti musim lalu, namun merah tua atau merah darah. Ducati juga tetap mempertahankan skema warna merah-putih tradisional milik brand rokok kenamaan.

Baca Juga: Jorge Lorenzo Berpisah dengan Ducati, Ini Catatan Terbaiknya

2. Suzuki Ecstar GSX-RR

Lima Desain Livery MotoGP 2019, Mana Paling Keren?bikesrepublic.com

Suzuki GSX-RR untuk MotoGP 2019 akhirnya di-launching pada 3 Februari 2019 secara tertutup. Jika dilihat dari warna livery-nya, tak nampak perubahan signifikan dibandingkan motor serupa tahun lalu.

Warna biru masih mendominasi GSX-RR 2019. Ada juga aksen kuning yang menempel di atas dominasi biru. Hanya, sekarang mereka mempercantik tampilan dengan coretan-coretan warna hijau stabilo di beberapa bagian bodi.

logo maupun merek dari para sponsor yang kembali memberikan dukungan untuk Suzuki di MotoGP 2019 ini. Sedangkan tulisan Suzuki dengan cukup besar tertera di bagian bodi samping kanan dan kiri dengan warna putih.

3. Yamaha YZR-M1

Lima Desain Livery MotoGP 2019, Mana Paling Keren?bikesrepublic.com

Yamaha akhirnya merilis Monster Energy Yamaha YZR-M1 MotoGP 2019 di Jakarta pada 4 Februari lalu. Hadirnya sponsor baru ternyata mengubah banyak tampilan dari desain motor ini.

Logo tim pun berubaha karena hadirnya warna hitam yang dominan. Yang pasti, kehadiran Monster Energy sebagai sponsor utama tim menggantikan Movistar telah mengubah warna motor tim yang didominasi menjadi hitam.

Livery motor baru Yamaha ini telah melakukan debut saat mengaspal pada sesi tes pra-musim MotoGP 2019 di Sirkuit Sepang, Malaysia, 6-8 Februari lalu.

4. Honda Repsol RC213V

Lima Desain Livery MotoGP 2019, Mana Paling Keren?hondaracingcorporation.com

Peluncuran tim Repsol Honda sudah dilakukan di Madrid, Spanyol 23 Januari 2019 yang lalu. Jorge Lorenzo pun tampil perdana dengan seragam tim barunya tersebut.

Livery motor baru Honda RC213V juga tak mengalami perubahan signifikan dari segi warna, dominasi campuran warna oranye, putih, dan merah tetap membalut kegagah noor tersebut. Tulisan Repsol juga masih terpampang dalam ukuran besar.

Hanya, ada perubahan pada pergantian nomor motor dari yang sebelumnya 23 milik Dani Pedrosa jadi 99 yang jadi ciri khas Lorenzo.

5. Red Bull KTM RC16

Lima Desain Livery MotoGP 2019, Mana Paling Keren?motogp.com

KTM jadi tim pabrikan kelima yang meluncurkan motor untuk MotoGP musim 2019. Kali ini mereka berkolaborasi bersama Tech 3 memperkenalkan motor anyarnya di markas Mattighofen, Austria pada Selasa (12/2).

Tak ada perubahan besar dalam liveri KTM RC16 musim ini. Logo sponsor utama perusahaan minuman berenergi Red Bull masih begitu mencolok terpampang di bodi motor, begitu pula warna oranye khas KTM yang dipadu nuansa biru gelap jadi balutan di motor yang akan dikendarai Pol Espargaro dan Johann Zarco.

Baca Juga: Hebat, 6 Pembalap MotoGP Ini Menang dengan Dua Motor Berbeda!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya