Juara Korea Masters Kandas di Babak Kedua Syed Modi International 2019

An Se-young kalah dua set langsung dari kompatriotnya

Jakarta, IDN Times - Setelah meraih hasil positif di Korea Masters 2019, laju An Se-young terhenti di babak kedua Syed Modi International 2019. Pada babak kedua, Kamis (28/11) lalu, gadis berusia 17 tahun ini kalah dari kompatriotnya sesama wakil Korea Selatan, Kim Ga-eun, dengan skor 21-13 dan 21-11.

Di laga ini, pada set pertama, Se-young tampak tidak terlalu nyaman bermain dengan gayanya. Berkali-kali, ia kehilangan poin terlalu mudah dan tampak kelelahan. Tampil memanfaatkan kesalahan sang lawan, Kim Ga-eun menang 21-13 di set ini.

Di set kedua, Se-young tampak semakin merosot. Ia beberapa kali gagal mengembalikan bola dan sering mati sendiri di angka-angka kritis. Alhasil, Ga-eun menang mudah di set ini lewat skor 21-11.

Dengan takluknya An Se-young yang jadi unggulan kelima, praktis nama tenar di sektor ini menyisakan Carolina Marin yang mulus melaju ke perempat final.

Baca Juga: Jawara Korea Masters Menang Mudah di Syed Modi International 2019

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya