Nozomi Okuhara Pupus Mimpi Carolina Marin Kejar Gelar Kedua di 2019

Sebelumnya, Marin sudah juara di China Open 2019

Jakarta, IDN Times - Ganda putri non-unggulan asal Spanyol, Carolina Marin, harus memupus impiannya kejar gelar kedua di 2019. Bertanding di semifinal Denmark Open 2019 pada Sabtu (19/10) siang, Marin kalah atas unggulan ketiga dari Jepang, Nozomi Okuhara dengan skor 19-21, 21-12, dan 21-16.

Di set pertama, Marin yang baru kembali dari cedera panjang, berduel sengit dengan Nozomi. Bergantian, keduanya saling kejar poin dan coba mendikte satu sama lain. Namun, agresivitas jawara Olimpiade 2016 asal Spanyol ini membuat dirinya sukses menutup set pertama dengan skor 21-19.

Di set kedua, Nozomi lebih agresif. Ia mendominasi Marin sejak awal set kedua dan menutup interval set kedua dengan skor 11-6. Tampil menggila di set kedua, wakil Jepang ini sukses revans atas Marin dan menang dengan skor 21-12 di set kedua.

Di set ketiga, laga kembali ketat, namun Nozomi tak kehilangan kendali. Ia stabil dalam memimpin skor, tenang di skor krusial, dan akhirnya menutup set ketiga dengan kemenangan 21-16. Bagi Nozomi sendiri, ini peluangnya merebut gelar perdana di tahun 2019.

Baca Juga: Pontang-panting, Carolina Marin Lolos Semifinal Denmark Open 2019!

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya