6 Moment Greatest Comebacks di Lapangan Bulu Tangkis, Ada Lin Dan

Membalik kekalahan menjadi kemenangan, keren nih!

Jakarta, IDN Times - Nyaris kalah agaknya terdengar lebih menyenangkan ketimbang nyaris menang. Tertinggal jauh bahkan di poin-poin krusial, sejumlah pebulu tangkis nyatanya pernah comebacks dan membalik keadaan.

Merebut poin beruntun, mengamankan matchpoin hingga membalik kekalahan menjadi kemenangan terjadi di lapangan bulu tangkis.

Berikut deretan momentum comeback terbaik pebulu tangkis yang diabadikan Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) di kanal YouTube BWF TV.

Baca Juga: 7 Atlet Bulu Tangkis dengan Smash Terkencang, Ada Nama Lee Chong Wei

1. Aksi Qiao Bin yang tak pernah dibayangkan orang di China Masters 2017

6 Moment Greatest Comebacks di Lapangan Bulu Tangkis, Ada Lin DanQiao Bin (Tiongkok) menaklukan Lin Dan (Tiongkok) (YouTube/BWF TV)

Tunggal putra Tiongkok Qiao Bin memenangkan 14 poin beruntut dalam salah satu laga di China Masters 2017. Hal ini berlangsung pada babak semi final yang mempertemukan Qiao Bin dengan rekan senegaranya Lin Dan.

Qiao Bin semula tertinggal 7-16 di game pertama. Bermain dengan tenang, Qiao Bin comeback dan memenangkan set pertama dengan skor 21-16.

Laga berakhir dengan kemenangan Qiao Bin dalam rubber set dengan skor 21-16, 15-21, 21-14.

2. Performa keren dari Poul-Erik Hoyers

6 Moment Greatest Comebacks di Lapangan Bulu Tangkis, Ada Lin DanPoul-Erik Hoyers (Denmark) (YouTube/BWF TV)

Momen comeback wakil tunggal putra Denmark Poul-Erik Hoyer menjadi salah satu yang dikenang BWF. Momen ini terjadi saat Hoyer berhadapan dengan wakil Tiongkok Dong Joing dalam babak semifinal Thomas Cup 1996.

Tertinggal 1-13 di set kedua, Hoyer bangkit dan justru mengamankan game terebut. Dia memenangkan pertandingan dengan skor 15-11 dan membuat Denmark imbang melawan Tiongkok.

Kemenangan Hoyer mengantarkan Denmark melenggang ke babak final Thomas Cup 1996 setelah menang 3-2 melawan Tiongkok.

3. Momen comeback Lin Dan taklukan Axelsen

6 Moment Greatest Comebacks di Lapangan Bulu Tangkis, Ada Lin DanTunggal putra Tiongkok, Lin Dan (YouTube/BWF TV)

Salah satu momen terkeren Lin Dan (Tiongkok) di lapangan ketika dia berhadapan dengan wakil Denmark Viktor Axelsen pada babak final Japan Open 2015. Lin Dan comeback setelah tertinggal 3-11.

Menjalani set ketiga, unggulan Tiongkok itu tertinggal 3-11 dari Axelsen. Bukan Lin Dan namanya kalau tak memberi kejutan, momen di balik oleh Lin Dan.

Axelsen takluk dengan skor akhir 19-21 di set ketiga. Artinya, Lin Dan memenangkan turnamen dalam tiga set dengan skor 21-19, 16-21, 21-19 dan merebut gelar yang hampir menjadi milik Axelsen.

4. Menangkan 10 poin beruntun pada momen comeback Ratchanok Intanon

6 Moment Greatest Comebacks di Lapangan Bulu Tangkis, Ada Lin DanWakil tunggal putri Thailand Ratchanok Intanon mengalahkan wakil Spanyol Carolina Marin (YouTube/BWF TV)

Momen comeback terbaik juga pernah dialami wakil tunggal putri Thailand, Ratchanok Intanon. Kala itu dia harus berhadapan dengan Carolina Marin (Spanyol) di babak perempat final All England 2017.

Bersaing ketat, Ratchanok comeback dengan memenangkan 10 poin beruntun dan membawanya memenangkan pertandingan usai menjalani rubber set panjang. Pertandingan diakhir dengan skor 22-20, 21-13, 21-18 kemenangan untuk Ratchanok.

5. Momen comeback Saina Nehwal di Indonesia Open 2012

6 Moment Greatest Comebacks di Lapangan Bulu Tangkis, Ada Lin DanWakil tunggal putri India Saina Nehwal menaklukan wakil Tiongkok Li Xue Rui (YouTube/BWF TV)

Wakil tunggal putri India Saina Nehwal merasakan momen comeback terbaiknya saat berhadapan dengan wakil Tiongkok Li Xue Rui di babak final Indonesia Open 2012 lalu. Saina mengamankan dua match points.

Di set pertama, Saina tertinggal 13-21 dari Li Xue. Menjalani set kedua, usai menahan imbang Tiongkok hingga 20-20, Saina comeback dan memenangkan set kedua dengan skor 22-20.

Berlangsung ketat, set ketiga kembali dimenangkan Saina dengan skor 21-19. Comeback di momen krusial, Saina memenangkan gelar juara Indonesia Open 2012.

6. Aksi Lindaweni Fanetri comeback melawan Tai Tzu Ying

6 Moment Greatest Comebacks di Lapangan Bulu Tangkis, Ada Lin DanTunggal putri Indonesia, Lindaweni Fanteri (YouTube/BWF TV)

Bisa membayangkan memenangkan enam kali match points? itu yang dilakukan wakil tunggal putri Indonesia Lindaweni Fanetri saat melawan wakil Taiwan Tai Tzu Ying di babak perempat final BWF World Championship 2015.

Menjalani pertandingan ketat melawan Tai Tzu Ying, Lindaweni mengamankan enam match points di set kedua sebelum melaju ke babak semifinal kala itu.

Tertinggal 14-21 di set pertama, Lindaweni sempat tertinggal 16-20 di set kedua. Siapa sangka, Lindaweni justru comeback dan memenangkan enam poin beruntun hingga menahan imbang Tai Tzu Ying 20-20 di set kedua.

Set kedua berakhir dengan kemenangan Lindaweni dengan skor 22-20. Set penentuan dimainkan. Lindaweni melaju ke babak semifinal usai memenangkan rubber set dengan skor 14-21, 22-20, 21-12.

Baca Juga: Julukan-julukan Atlet Bulu Tangkis Indonesia, Siapa Jagoan Kalian?

Topik:

  • Margith Juita Damanik
  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya