Buka Festival Indonesia di Tokyo, Menteri Puan Promosikan Asian Games

Mempromosikan Asian Games 2018

Jakarta, IDN Times – Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani membuka rangkaian acara Festival Indonesia di HibiyaPark, Tokyo.

Festival ini diselenggarakan untuk memperingati dan memeriahkan perayan 60 tahun hubungan diplomatik Indonesia - Jepang. “Jepang dan Indonesia telah menjadi mitra strategis dalam berbagai bidang, tidak hanya ekonomi dan politik, namun juga sosial dan budaya” ujar Menko Puan di sela-sela acara.

Menurut Puan, persahabatan yang terjalin antara Indonesia dan Jepang terus meningkat, tidak hanya antarnegara, namun juga akan berproses menjadi persahabatan antarmasyarakat.

1. Puan apresiasi dukungan Jepang

Buka Festival Indonesia di Tokyo, Menteri Puan Promosikan Asian GamesANTARA FOTO/Irfan Anshori

Puan menyampaikan apresiasinya atas dukungan pemerintah Jepang selama ini.Terutama  untuk turut menyukseskan perhelatan Asian Games 2018. “Harapan saya, peringatan 60 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Jepang merupakan momentum strategis bagi kedua negara untuk meningkatkan kerja sama dan maju bersama,” katanya.

Pada kesempatan tersebut, Puan mempromosikan perhelatan Asian Games. “Pada 18 Agustus hingga 2 September nanti, Indonesia akan menjadi tuan rumah Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang,” kata Puan.

Baca Juga: Ini 6 Cara Pemerintah untuk Semarakkan Asian Games 2018

2. Bekerja sama dalam berbagai sektor

Buka Festival Indonesia di Tokyo, Menteri Puan Promosikan Asian GamesIDN Times/Indiana Malia

Hingga saat ini, terdapat berbagai program kemitraan yang dilakukan oleh Indonesia dan Jepang. Dalam sektor kesehatan kerja sama dilakukan dengan menempatkan perawat dan tim medis Indonesia di Jepang yang terus meningkat sejak tahun 2008.

Di sektor pendidikan pemerintah Indonesia dan Jepang melakukan kerjasama untuk Science and Technology Research Partnership for Sustainable Development. Sedangkan pada sektor budaya kerjasama dua negara ini dilakukan dalam bentuk pengenalan dan pertukaran budaya melalui Festival Film, pertukaran pelajar untuk mempelajari kesenian masing-masing negara, dan kemitraan lainnya

3. Menyempatkan diri temui pelajar Indonesia

Buka Festival Indonesia di Tokyo, Menteri Puan Promosikan Asian GamesIDN Times/Fitang Budhi

Festival Indonesia dilaksanakan sebagai wahana untuk memperkenalkan dan juga menyebarluaskan informasi terkait kekayaan budaya seni dan potensi Indonesia kepada pemerintah dan masyarakat Jepang. Acara ini juga digunakan sebagai sarana komunikasi bagi warga negara Indonesia yang tinggal di Jepang untuk tetap melestarikan budaya bangsa dan adat istiadatnya.

Festival Indonesia ini diisi dengan panggung pagelaran budaya tradisional Indonesia dan Jepang, exhibition area, workshop, area kuliner, dan area permainan anak. Dalam acara ini, Puan menyempatkan diri untuk mengunjungi stan Indonesia yang berada di exhibition area, seperti stan Asian Games 2018 dan stan yang menyajikan berbagai kerajinan khas Indonesia.

Selain itu, Puan juga sempat bertemu dengan anak-anak Indonesia yang bersekolah di Sekolah Republik Indonesia Tokyo. Lagu, tarian budaya kedua negara serta penampilan dari penyanyi dari kedua memeriahkan acara tersebut.

Turut hadir dalam acara Festival Indonesia, Ibu Megawati Soekarnoputri, MenKUKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga, Dubes RI untuk Jepang Arifin Tasrif, Wakil Menlu Jepang Iwao Horii, Wakil Presiden Japan-Indonesia Association Kojiro Shiojiri, Anggota DPR RI Herman Hery serta Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey.

Baca Juga: Demokrat Sebut Puan Tak Layak Jadi Menteri

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya