Cek Jadwal Semifinal Denmark Open 2020 Hari Ini, Jangan Terlewat!

Ada peluang All Denmark Final di tunggal putra

Jakarta, IDN Times - Turnamen BWF Super 750 Denmark Open 2020 memasuki babak final. Turnamen akan digelar di Odense Sports Park, Odense, Denmark, pada Sabtu (17/10/2020).

Para atlet penepak bulu akan berlaga memperebutkan tiket final untuk menjadi juara dari turnamen BWF perdana, setelah jeda panjang imbas pandemik COVID-19 yang melanda dunia.

Tuan rumah masih menyisakan empat wakilnya untuk berlaga.

Baca Juga: Kejuaraan Seri Asia Diundur, BWF World Tour Final Pindah ke Thailand

1. Gugur massal di perempat final, Denmark masih punya empat wakil di semifinal

Cek Jadwal Semifinal Denmark Open 2020 Hari Ini, Jangan Terlewat!Laga derby tuan rumah Jan O Jorgensen kontra Anders Antonsen di Denmark Open 2020 (Tangkap layar YouTube/BWF TV)

Hingga babak perempat final, tuan rumah, Denmark, sebenarnya memiliki 12 wakil yang bertahan. Banyak di antaranya berhadapan dengan unggulan dalam laga menuju semifinal.

Sayangnya, mayoritas wakil tuan rumah justru gugur berjamaah alih-alih memberi kejutan besar.

Kini, di babak semifinal tuan rumah masih punya empat wakil yakni Christine Busch/Amalie Schulz (ganda putri), Joel Eipe/Rasmus Kjaer (ganda putra), Rasmus Gemke (tunggal putra), dan Anders Antonsen (tunggal putra) yang juga unggulan ketiga di turnamen ini.

2. Jadwal semifinal Denmark Open 2020

Cek Jadwal Semifinal Denmark Open 2020 Hari Ini, Jangan Terlewat!bwfbadminton.com

Berikut jadwal tanding lengkap babak semifinal Denmark Open 2020:

Odense Sports Park - 1

15.00 WIB: Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang/1) vs Christine Busch/Amalie Schulz (Denmark)
15.50 WIB: Yvonne Li (Jerman) vs Carolina Marin (Spanyol/3)
16.30 WIB: Marcus Ellis/Chris Langridge (Inggris/5) vs Joel Eipe/Rasmus Kjaer (Denmark)
17.10 WIB: Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria) vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahra (Jepang/2)
18.00 WIB: Rasmus Gemke (Denmark/7) vs Kenta Nishimoto (Jepang/6)
18.45 WIB: Michelle Li (Kanada/4) vs Nozomi Okuhara (Jepang/2)
19.30 WIB: Anders Antonse (Denmark/3) vs Chou Tien Chen (Taiwan/2)
20.20 WIB: Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich (Jerman/4) vs Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris/2)

Odense Sports Park - 2
18.00 WIB: Ben Lane/Sean Vendy (Inggris) vs Vladmir Ivanov/Ivan Sozonov (Rusia/7)
18.45 WIB: Julien Maio/Lea Palermo (Prancis) vs Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris/3)

3. Jepang dan Inggris juga menyisakan empat wakil

Cek Jadwal Semifinal Denmark Open 2020 Hari Ini, Jangan Terlewat!bwfbadminton.com

Sama seperti tuan rumah, Jepang dan Inggris juga masih memiliki empat wakil yang akan berlaga memperebutkan tiket final.

Empat wakil Inggris semuanya berasal dari nomor pertandingan ganda putra dan campuran. Mereka adalah Chris Adcock/Gabrielle Adcock (ganda campuran), Ben Lane/Sean Vendy (ganda putra), Marcus Ellis/Lauren Smith (ganda campuran), dan Marcus Ellis/Chrs Langridge (ganda putra).

Sedangkan Jepang punya dua wakil di nomor pertandingan ganda putri yakni, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dan Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.

Jepang juga punya Nozomi Okuhara di sektor tunggal putri dan Kenta Nishimoto di sektor tunggal putra.

Dua wakil Jepang akan berhadapan dengan tuan rumah. Yuki/Sayaka akan berhadapan dengan Christine Busch/Amalie Schulz, sedangkan Kenta Nishimoto akan berhadapan dengan Rasmus Gemke.

Pasangan Inggris Marcus Ellis/Chris Langridge juga akan berhadapan dengan wakil tuan rumah, Joel Eipe/Rasmus Kjaer.

4. Ada peluang All Denmark Final di tunggal putra

Cek Jadwal Semifinal Denmark Open 2020 Hari Ini, Jangan Terlewat!Tunggal putra Denmark Anders Antonsen dalam Denmark Open 2020 key: Denmark Open 2020, Anders Antonsen (Youtube.com/Tangkap Layar BWF TV)

Ada peluang All Denmark Final di sektor tunggal putra di Denmark Open 2020. Anders Antonsen berpeluang bertemu denganr rekan senegaranya Rasmus Gemke.

Namun, sebelum melaju ke final, Rasmus harus lebih dulu menaklukan unggulan kelima asal Jepang, Kenta Nishimoto.

Kenta sejauh ini memiliki catatan pertandingan yang bagus di Denmark Open 2020. Tak terkalahkan hingga melesat ke semifinal, Kenta selalu menang dalam dua set langsung. Termasuk ketika berhadapan dengan wakil Denmark di perempat final, Hans-Kirstian Solber Vittinghus (21-12, 21-12).

Sedangkan Antonsen harus menaklukkan unggulan asal Taiwan, Chou Tien Chen. Di babak perempat final Chou Tien Chen menjalani laga berat melawan wakil India, Srikanth Kidambi. Sedangkan Antonsen terbilang menang mudah usai menaklukkan rekan senegaranya, Jan O Jorgensen.

Akankah All Denmark Final benar-benar terwujud?

Baca Juga: [BREAKING] Hore! BWF Pastikan World Tour Kembali Digelar!

Topik:

  • Margith Juita Damanik
  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya