China Open Usai, Indonesia Siap Bertarung di Korea Open 2019

Usai China Open, perburuan gelar berlanjut ke Korea Open

Jakarta, IDN Times - Usai bertanding di China Open 2019, Indonesia menurunkan 16 wakil terbaiknya untuk berlaga dalam turnamen super 500 Korea Open 2019 yang akan dimulai pada Selasa (24/9) hingga Minggu (29/9) mendatang.

Turnamen ini akan diadakan di Incheon Airport Skydome, Icheon, Korea. Enam wakil Indonesia tercatat menjadi unggulan dalam turnamen ini. Pada Korea Open 2018 tahun lalu, tidak ada wakil Indonesia yang berhasil menyabet gelar juara.

1. Enam wakil Indonesia jadi unggulan

China Open Usai, Indonesia Siap Bertarung di Korea Open 2019IDN Times/PBSI

Dalam turnamen Korea Open 2019, Indonesia memiliki enam wakil yang menjadi unggulan. Keenamnya tersebar hampir di seluruh sektor pertandingan.

Di sektor tunggal putra, Jonatan Christie menduduki unggulan keempat sedangkan Anthony Sinisuka Ginting menduduki unggulan kedelapan. Sektor tunggal putri menjadi satu-satunya sektor yang tidak memiliki pemain unggulan asal Indonesia.

Dua wakil Indonesia di sektor ganda putra juga menjadi unggulan dalam turnamen ini. Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang merupakan ganda putra terbaik dunia kokoh menduduki unggulan pertama. Disusul rekan sepelatnasnya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sebagai unggulan keenam.

Di sektor ganda putri, Indonesia punya Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang menduduki unggulan kelima. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menduduki unggulan ketujuh di sektor ganda campuran.

Baca Juga: Usai Final China Open, Hendra/Ahsan Mundur dari Korea Open 2019

2. The Daddies mengundurkan diri akibat cedera

China Open Usai, Indonesia Siap Bertarung di Korea Open 2019IDN Times/PBSI

Wakil ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, memutuskan untuk mengundurkan diri dari turnamen ini. The Daddies, begitu keduanya akrab dijuluki memilih mundur akibat cedera yang dialami Ahsan.

Dalam beberapa pertandingan terakhir hingga babak final China Open 2019 pekan lalu, Ahsan diketahui mengalami cedera di bagian kakinya. Untuk memastikan Ahsan dapat mendapat perawatan dan pemulihan sebelum tur Eropa mendatang, The Daddies bulat mundur dari Korea Open 2019.

3. Indonesia tidak punya juara bertahan

China Open Usai, Indonesia Siap Bertarung di Korea Open 2019IDN Times/PBSI

Indonesia tidak berhasil meraih gelar juara di turnamen Korea open 2018 lalu. Capaian tertinggi diraih oleh wakil tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto yang berhasil meraih posisi runner up.

Disusul dengan keberhasilan Jonatan Christie menembus babak semifinal. Sedangkan wakil Indonesia lainnya bahkan gagal menembus babak semifinal dan tidak banyak yang berhenti di babak perempat final.

Bagaimana peruntungan Indonesia di Korea Open 2019 ini?

Baca Juga: Korea Open 2019, Ini Empat Wakil Indonesia di Hari Pertama

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya