Dana Jumbo Chelsea Demi Bajak Erling Haaland

Chelsea harus merogoh kocek yang dalam demi Haaland

Jakarta, IDN Times - Chelsea mulai melakukan pendekatan secara nyata terhadap striker ganas Borussia Dortmund, Erling Braut Haaland. Tak tanggung-tanggung, selain sudah menggelar negosiasi secara personal, manajemen Chelsea sudah menyiapkan dana jumbo demi mendaratkan Haaland.

Manajemen The Blues diminta untuk menyiapkan dana sebesar 170 juta poundsterling atau setara Rp3,4 triliun demi memboyong Haaland. Menariknya, manajemen Chelsea tampak tak keberatan dengan permintaan Dortmund yang gila itu. Begitu dilansir Sportskeeda.

Baca Juga: Ide Gila Agen Rakus saat Pasarkan Erling Haaland 

1. Bukan perkara mudah membajak Haaland

Dana Jumbo Chelsea Demi Bajak Erling HaalandErling Haaland (Instagram.com/erling.haaland)

Soal mahar transfer mungkin tak susah buat Chelsea. Namun, manajemen Chelsea juga harus memikirkan beban finansial jika Haaland mendarat ke Stamford Bridge.

Sebab, Haaland meminta gaji sebesar 300 ribu poundsterling atau setara Rp6 miliar per pekannya. Kalau memang dipenuhi dan benar-benar pindah, maka Haaland bisa jadi salah satu pemain dengan gaji tertinggi di Premier League.

2. Korbankan satu pemain

Dana Jumbo Chelsea Demi Bajak Erling HaalandTammy Abraham (Intagram.com/tammyabraham)

Mahar 170 juta poundsterling tak dibayarkan Chelsea secara tunai. Mereka menggunakan sistem add-ons demi mengakomodir angka transfer yang begitu besar.

Tammy Abraham akan dijadikan korban dalam transfer Haaland. Manajemen Chelsea sudah tahu, kalau Dortmund sebenarnya juga berminat kepada Abraham. Dengan momen ini, kubu Chelsea bakal mencoba peruntungannya.

3. Persaingan keras

Dana Jumbo Chelsea Demi Bajak Erling HaalandErling Haaland (Instagram.com/erling.haaland)

Chelsea dipastikan tak akan mudah mendapatkan jasa Haaland. Selain Dortmund yang berat buat melepasnya, banyak raksasa berminat untuk mendatangkan pemuda 20 tahun tersebut.

Tercatat, Manchester City, Manchester United, Real Madrid, dan Barcelona, juga berminat mendatangkan Haaland. Namun, sampai sekarang keempatnya masih menunggu waktu tepat untuk melakukan pendekatan secara nyata.

Baca Juga: Berat Beli Haaland, MU Mulai Lirik Striker Buangan AC Milan

Topik:

  • Satria Permana
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya