Denmark Open 2020: "Kembaran" Taufik Hidayat Lolos ke Perempat Final

Seluruh wakil Jepang lolos ke perempat final

Jakarta, IDN Times - Tunggal putra Jepang Kenta Nishimoto memastikan diri ke babak perempat final Denmark Open 2020 usai menaklukkan wakil Prancis Brice Leverdez dengan skor 21-19, 21-9 hari ini, Kamis (15/10/2020).

Sosok yang disebut-sebut sebagai "kembaran" legenda bulu tangkis Indonesia ini menyusul rekan-rekan senegaranya melaju ke babak perempat final. Denmark Open 2020 berlangsung di Odense Sports Park, Odense, Denmark.

1. Kenta dapat perlawanan sulit di set pertama

Denmark Open 2020: Kembaran Taufik Hidayat Lolos ke Perempat FinalBrice Leverdez (Prancis) di babak 16 besar Denmark Open 2020 (Tangkap layar YouTube/BWF TV)

Menjalani set pertama, di luar dugaan, Kenta justru tertinggal. Padahal tunggal putra Jepang ini merupakan unggulan ke-6 di Denmark Open 2020 sedang lawannya bahkan tak bergelar unggulan.

Kenta sempat tertinggal 2-7 dari Brice. Sebagian karena pukulan apik Brice, sebagian lagi karena kesalahan Kenta. Tak lama, Kenta menyamakan kedudukan menjadi 7-7. Kembali tertinggal 7-10, Kenta kembali menyamakan kedudukan dan bahkan mengamankan interval set pertama dengan skor tipis 11-10.

Usai jeda interval, Kenta bermain lebih baik. Pukulannya lebih akurat dan menjadi sumber pundi-pundi poin. Kenta bahkan menyabet enam poin beruntun dalam satu kali service hingga skor 17-10.

Setelahnya Brice kembali berupaya mengejar. Jarak skor menipis menjadi 19-17. Kenta mencapai game point dengan skor 20-17 namun gagal menyudahi permainan. Setelah kecolongan dua poin, set pertama diakhiri Kenta dengan skor 21-19.

Baca Juga: Denmark Open 2020: Yuki/Sayaka Melaju Mulus ke Perempat Final

2. Kenta mendominasi set kedua dan lolos ke perempat final

Denmark Open 2020: Kembaran Taufik Hidayat Lolos ke Perempat FinalLaga Kenta Nishimoto (Jepang) melawan Brice Leverdez (Prancis) di Denmark Open 2020 (Tangkap Layar YouTube?BWF TV)

Menjalani set kedua, Kenta bermain lebih agresif. Serangan-serangannya lebih sulit dikembalikan Brice. Kenta mendominasi sejak laga dimainkan.

Interval set kedua diamankan Kento dengan skor unggul jauh 11-4 setelah relly panjang yang berakhir dengan pukul Brice yang dinyatakan keluar. Usai turun minum, Kenta bermain lebih sabar dan akurat. Dia tampak semakin nyaman dengan kondisi lapangan dan pertandingan.

Mencapai match point 20-9, Kenta menyelesaikan set kedua dengan cepat. Pukulan menyilangnya tak mampu dikembalikan Brice. 21-9, kemenangan mutlak untuk Kenta di set kedua.

3. Kenta jadi wakil Jepang terakhir ke babak perempat final

Denmark Open 2020: Kembaran Taufik Hidayat Lolos ke Perempat FinalYuki Fukushima/Sayaka Hirota di Denmark Open 2020 (Youtube.com/Tangkap Layar BWF TV)

Kenta jadi wakil Jepang terakhir yang melaju ke babak perempat final. Tiga rekannya yang lain, Nomzomi Okuhara, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota, dan Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara sudah berlaga lebih dulu dan mengantongi tiket perempat final.

Kemenangan Kenta menuju perempat final memastikan seluruh wakil Jepang yang tersisisa di turnamen ini masih bertahan hingga laga esok (16/10/2020). Kenta akan berhadapan dengan pemenang dari laga antara wakil tuan rumah Hans-Kristian Solberg Bittinghus kontra wakil India Lakshya Sen.

Baca Juga: Denmark Open 2020: 26 Menit Saja, Nozomi Okuhara ke Perempat Final!

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya