Hary/Leani di Laga Pembuka Badminton Paralimpiade

Hary/Leani menang mudah dalam dua game langsung

Jakarta, IDN Times - Ganda campuran para badminton Indonesia, Hary Susanto/Leani Ratri Oktila memenangkan laga perdana di Paralimpiade Tokyo 2020 kontra pasangan Jepang, Daisuke Fujihara/Akiko Sugino. Berhadapan dengan Fujihara/Sugino, Hary/Leani menang dalam dua game langsung dengan skor 21-12, 21-11 dalam waktu 31 menit.

Duel yang berlangsung di Yoyogi National Gymnasium, Rabu (1/9/2021), berlangsung berat sebelah. Hary/Leani tampil begitu digdaya atas wakil tuan rumah.

1. Sempat kerepotan

Hary/Leani di Laga Pembuka Badminton ParalimpiadeAtlet Para Badminton Indonesia Leani Ratri Oktila (bwfbadminton.coml

Game pertama tak langsung berjalan mudah bagi Hary/Leani. Mereka sempat berduel ketat melawan Fujihara/Sugino. Jeda game pertama pun ditutup Hary/Leani dengan keunggulan tipis, 11-7.

Setelah jeda interval, Hary/Leani baru menggila. Mereka tak terbendung hingga akhirnya mampu unggul dengan skor 20-11.

Reli panjang terjadi di satu poin terakhir. Fujihara tersungkur di depan net ketika berusaha mengembalikan pukulan Hary. Cepat saja, Leani menyambar pukulan Fujihara dengan smes menyilang dari depan net. Skor 21-11, Indonesia tutup game pertama dengan kemenangan.

Baca Juga: Drama Paralimpiade Tokyo: Raih Emas Selisih 0,01 Detik

2. Hary/Leani menang mudah di game kedua

Hary/Leani di Laga Pembuka Badminton ParalimpiadeIlustrasi bulu tangkis (Instagram.com/bwf.official)

Di game kedua, Hary/Leani lebih ganas. Mereka dengan mudah mengumpulkan poin demi poin saat menghadapi Fujihara/Sugino. Interval game kedua diamankan Hary/Leani dengan skor 11-4.

Pertandingan berlangsung lebih singkat dibanding game pertama. Hary/Leani mempertebal keunggulan hingga skor 20-10 di match point. Pukulan Leani mengamankan poin terakhir Indonesia untuk mengunci pertandingan pertama para badminton dengan kemenangan.

3. Hary/Leani selanjutnya lawan wakil Jerman

Hary/Leani di Laga Pembuka Badminton ParalimpiadeIlustrasi bulu tangkis (Instagram.com/bwf.official)

Turun di nomor pertandingan ganda campuran SL3-SU5, Hary/Leani masih akan menjalani satu pertandingan lagi di babak kualifikasi. Hary/Leani mengisi puncak grup A.

Hary/Leani selanjutnya akan jalani pertandingan kontra wakil Jerman, Jan-Niklas Pott/Katrin Seibert. Pasangan ganda campuran Indonesia ini menempati peringkat satu dunia para badminton saat ini.

Baca Juga: Leani Ratri Siap Tempur di 3 Nomor Paralimpiade Tokyo

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya