Jadi Pahlawan Spanyol, Carolina Marin Diabadikan di Stadion

Carolina Marin masih jadi ratu bulu tangkis Eropa

Jakarta, IDN Times - Sebuah penghargaan diterima oleh jagoan bulu tangkis Spanyol, Carolina Marin. Namanya diabadikan ke sebuah stadion, yakni Palacio de los Deportes Carolina Marin.

Penghargaan ini diberikan karena jasa Marin yang mampu membawa Spanyol meraih medali emas di Olimpiade Rio de Janeiro, 2016 silam. Marin layak menerima penghargaan itu, atas prestasi dan keberaniannya dalam melawan arus di Spanyol.

Kenapa melawan arus? Sebab, ketika banyak yang mendambakan bisa menjadi pemain sepak bola, petenis, pembalap, hingga pemain basket di Spanyol, Marin malah memilih bulu tangkis, yang sejatinya kurang tren.

Baca Juga: Daftar Lengkap Wakil Indonesia di Spain Masters 2021

1. Dijadikan nama Istana

Jadi Pahlawan Spanyol, Carolina Marin Diabadikan di StadionGelanggang olahraga El Palacio de Deportes Carolina Marin, Spanyol (sumber:https://www.badmintonandalucia.es/)

Spanyol memiliki gelanggang olahraga bernama Palacio de los Deportes. Jika ditranslasikan ke bahasa Indonesia, maka maknanya adalah Istana Olahraga

Lokasinya di Huelva, Spanyol. Kapasitas stadion ini mencapai 5.500 orang

2. Langsung dipakai buat medan perang Spain Masters 2021

Jadi Pahlawan Spanyol, Carolina Marin Diabadikan di StadionCarolina Marin menangkan medali emas Olimpiade Rio de Janeiro 2016 (sumber: https://olympic.bwfbadminton.com/)

Palacio de Deportes Carolina Marin, menjadi nama baru lokasi itu. Ratu bulu tangkis Eropa itu diabadikan namanya demi menghargai jasa menyumbang medali emas buat Spanyol di Olimpiade 2016.

Pada Spain Masters 2021, Palacio de los Deportes Carolina Marin akan dipakai untuk menjadi medan perang.

3. Carolina Marin masih jadi ratu bulu tangkis Eropa

Jadi Pahlawan Spanyol, Carolina Marin Diabadikan di StadionOlympics.bwfbadminton.com

Atlet kelahiran Andalusia, Spanyol pada 15 Juni 1993 ini sudah mengumpulkan sejumlah gelar sejak bermain di level junior.

Pada 2014, Marin semakin jadi sorotan setelah berhasil bawa pulang gelar juara dunia pertama bagi Spanyol di cabang bulu tangkis.

Peraih medali emas Olimpiade 2016 ini sempat rehat usai alami cedera selama setahun penuh.

Hingga saat ini, Marin masih menjadi ratu bulu tangkis Eropa. Dia jadi satu-satunya wakil putri Eropa yang bertengger di lima besar klasemen dunia.

Marin kini menempati peringkat empat dunia tunggal putri, persis diapit dua wakil Jepang, Nozomi Okuhara (rangking ketiga) dan Akane Yamaguhci (peringkat lima).

Baca Juga: Peringkat Baru Tunggal Putri BWF: Carolina Marin Kembali ke-3 Besar

Topik:

  • Margith Juita Damanik
  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya