Juarai All England 2020, #WatanabeQuality Unjuk Gigi!

Meski gagal di ganda campuran, Yuta juarai ganda putra!

Jakarta, IDN Times - Atlet sektor ganda asal Jepang, Yuta Watanabe, mencatatkan sejarah di dunia bulu tangkis. Pada 2020 ini, bersama dengan rekannya di sektor ganda putra, Hiroyuki Endo, Watanabe sukses mengamankan gelar jawara ganda putra All England 2020 pertama untuk Jepang.

Kemenangan ini menjadikan Yuta Watanabe sebagai pencatat sejarah untuk Jepang sebagai satu-satunya atlet putra Jepang yang berhasil memenangkan gelar All England di dua sektor berbeda meski tidak di tahun yang sama.

1. Juarai ganda campuran All England bersama Arisa Higashino

Juarai All England 2020, #WatanabeQuality Unjuk Gigi!instagram.com/bwf.official

Pada 2018, bersama Arisa Higashino, rekan ganda campurannya, Yuta Watanabe bawa pulang gelar juara All England ganda campuran.

Kala itu, Watanabe/Higashino yang memulai 2018 dengan prestasi minor, mencengangkan pencinta bulu tangkis dengan memenangkan gelar All England ganda campuran perdana untuk Jepang dengan menaklukkan wakil Tiongkok, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong dengan skor 15-21, 22-20, 21-16.

Catatan sejarah dicetak Watanabe/Higashino untuk Jepang.

Baca Juga: [BREAKING] Endo/Watanabe Ukir Sejarah di All England 2020!

2. Kalahkan peringkat satu dunia di All England 2020

Juarai All England 2020, #WatanabeQuality Unjuk Gigi!All England 2020: Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon ke babak final (IDN Times/PBSI)

Menjalani All England 2020, bersama Hiroyuki Endo, Jepang kembali mencacat sejarah dengan berhasil meraih gelar juara ganda putra All England pertama untuk Negeri Tirai Bambu tersebut.

Tak sekadar meraih gelar, di babak final Endo/Watanabe berhasil menaklukkan pasangan ganda putra terbaik dunia asal Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dalam rubber set dengan skor 21-18, 12-21, 21-19.

3. Menaklukkan Hendra/Ahsan di All England 2020

Juarai All England 2020, #WatanabeQuality Unjuk Gigi!instagram.com/bwf.official

Tak hanya pasangan nomor satu dunia, pasangan ganda putra peringkat dua dunia yang juga asal Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan juga takluk di bawah Endo/Watanabe. Bertemu di babak perempat final, Endo/Watanabe hentikan langkah sang juara bertahan usai memenangkan laga dalam dua set langsung dengan skor 21-19, 21-18.

Baca Juga: [BREAKING] Yuta Watanabe Keok di Ganda Campuran All England 2020!

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya