Kalah Telak di Liga Champion, Barcelona Pecat Quique Setien?

Xavi dan Mauricio Pochettino digadang-gadang jadi pelatih

Jakarta, IDN Times - Barcelona FC dikabarkan akan memecat pelatihnya, Quique Setien. Kabar ini disampaikan wartawan Skysport, Fabrizio Romano lewat akun Twitternya (@FabrizioRomano).

"Barcelona sudah memutuskan untuka memecat Quique Setien setelah kekalahan parah melawan Bayern Munich. Dia tidak akan menjadi manajer lagi di musim depan," tulis Fabrizo usai kekalahan memalukan Barcelona melawan Bayern Munchen 2-8 pada Sabtu (15/8/2020).

1. Kehadiran Setien disebut memperburuk kondisi Barcelona

Kalah Telak di Liga Champion, Barcelona Pecat Quique Setien?Tweet Fabrizio Romano soal pelatih Barcelona (Twitter.com/FabrizioRomano)

Setien sudah menjadi pelatih di Barcelona sejak awal tahun 2020 lalu. Dia menggantikan posisi Ernesto Valverde kala itu.

Sayangnya, kehadiran Setien oleh sebagian orang dianggap bukannya membawa harapan baru bagi Barcelona, namun justru memperburuk kondisi tim katalunya itu.

Presiden Barcelona FC, Josep Maria Bartomeu juga menyebutkan telah ada keputusan yang diambil klub dan akan diumumkan pekan depan setelah kondisi lebih tenang.

Baca Juga: Duh, Kalah Telak Lawan Bayern, Barcelona Panen Kritik dari Penggemar

2. Siapa nama calon pelatih Barcelona?

Kalah Telak di Liga Champion, Barcelona Pecat Quique Setien?bleacherreport.com

Melansir dari Mirror, kontributor Sky Sport Italia, Gianluca Di Marzio juga menyebutkan sejumlah nama yang digadang-gadang akan gantikan Setien.

Dua nama yang muncul adalah mantan bintang Barcelona, Xavi dan mantan bos Tottenham, Mauricio Pochettino.

Seruan mengganti wajah Barcelona mulai dari pemain hingga pelatih juga disuarakan fans Barcelona usai kekalahan yang memalukan di babak perempat final Liga Champion ini.

Ini kali pertama Barcelona kebobolan delapan gol setelah kali terakhir mengalaminya pada 1946 melawan Sevilla.

3. Tak ada La Liga ataua pun Liga Champion bagi Barcelona musim ini

Kalah Telak di Liga Champion, Barcelona Pecat Quique Setien?fcbarcelona.com

Kekalahan 2-8 dari Bayern Munchen menghentikan paksa langkah Barcelona menuju babak semifinal Liga Champion musim ini. Artinya, tak ada titel Liga Champion dan La Liga bagi Blaugrana musim ini.

Pada ajang La Liga, Barcelona harus mengaku kalah saing dengan saingan beratnya, Real Madrid yang keluar sebagai jawara di musim ini.

Selain itu, musim ini jadi musim pertama Barcelona tanpa trofi sejak 2007/2008.

Baca Juga: Pembantaian! 5 Fakta Menarik Pesta Gol Bayern Munchen atas Barcelona

Topik:

  • Margith Juita Damanik
  • Umi Kalsum

Berita Terkini Lainnya