Asian Games 2018: Greysia/Apriyani Lolos ke Semifinal!

Medali emas semakin dekat, nih!

Jakarta, IDN Times - Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, sukses menembus final Asian Games 2018 setelah mengalahkan pasangan China, Tang Jinhua/Zheng Yu dengan skor 2-1 di Istora Senayan, Sabtu (25/8).

1. Sempat tertinggal pada set pertama

Asian Games 2018: Greysia/Apriyani Lolos ke Semifinal!twitter.com/INABadminton

Pada set pertama, pasangan Tang/Zheng bawa China unggul dengan skor akhir 21-18 atas Indonesia.

Beberapa kali Greysia/Apriyani tampak kewalahan hingga akhirnya mereka harus mengakui keunggulan di set pertama ini.

Baca Juga: Ricky/Debby Gugur di Babak 16 Besar Bulu Tangkis Asian Games 2018

2. Greysia/Apriyani unggul di set kedua

Asian Games 2018: Greysia/Apriyani Lolos ke Semifinal!IDN Times/Margith Juita Damanik

Greysia/Apriyani bangkit pada set kedua. Mereka banyak memainkan reli panjang. Namun kemenangan Greysia/Apriyani di set kedua ini tidak mereka raih dengan mudah, sebab keduanya unggul tipis 24-22.

3. Apriyani sempat terluka

Asian Games 2018: Greysia/Apriyani Lolos ke Semifinal!(Greysia Polii dan Apriyani Rahayu) ANTARA FOTO/INASGOC/Puspa Perwitasari

Pertandingan sengit antara Greysia/Apriyani dan Tang/Zheng membuat kaki Apriyani terluka dan pertandingan sempat dihentikan. Namun dengan semangat membara duet putri Indonesia ini akhirnya bisa memenangkan set ketiga dengan skor 21 - 16,  membuat mereka lolos ke babak final. Selamat, ya!

Baca Juga: Hore! Dua Pesilat Indonesia Melaju ke Final Asian Games 2018

Topik:

  • Sugeng Wahyudi
  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya